Mahasiswa PAI Umsida Raih Juara 1 Pomsae Cabor Taekwondo

Umsida.ac.id – “Alhamdulillah semua usaha sudah terbayar dengan kemenangan,” ungkap Vivi Dayu Auliya, Mahasiswa Program Studi Pendidikan Agama Islam (PAI), Universitas Muhammadiyah Sidoarjo (Umsida) yang berhasil raih juara 1 Senior Putri Individual Poomsae Festival dalam ajang kejuaraan Papua Open 2021, Sabtu (5/6).

Pomsae sendiri merupakan seni dalam Cabang Olahraga (cabor) Taekwondo yang menampilkan kombinasi gerakan-gerakan serangan dan pertahanan diri. Dalam kompetisi ini, pelaksanaan lomba dilakukan secara virtual dengan menampilkan video rekaman kurang lebih 1.357 peserta dari berbagai kategori secara bergiliran sejak 29 Mei-1 Juni 2021.

Mahasiswa semester 2 ini mengatakan bahwa keberhasilannya kali ini tidak terlepas dari bimbingan Sabeum Martines, pelatih Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Cabor Taekwondo di Umsida. “Selama Bulan Ramadhan, hampir setiap hari latihan selama 3 jam. Lalu step terakhir adalah dengan pengambilan video di Buduran, Sidoarjo,” imbuhnya.

Melalui videonya yang berdurasi 1 menit, mahasiswa yang akrab disapa Vivi itu berhasil menunjukkan kebolehannya dalam melakukan gerakan pomsae dengan tepat dan indah. Sehingga ia mampu mengalahkan 3 pesaingnya yang berasal dari NTB dan Palangkaraya.

Tak hanya itu, Vivi juga mengungkapkan bahwa ini bukan kali pertama ia menjuarai Cabor Taekwondo. “Sebelumnya saya pernah mengikuti kerjuaraan tingkat Kabupaten, SMP mendapat medali perunggu dan saat SMK mendapat medali emas. Ini pertama kali saya mengikuti kejuaraan tingkat Nasional dan pertama kalinya bergabung di Umsida,” jelasnya.

Kecintaannya dengan dunia bela diri Taekwondo ini diakuinya sudah sejak kecil. Gerakan Taekwondo, lanjut Vivi, sangat indah dan sistematis. Selain itu, Taekwondo juga terkenal dengan tendangannya. Kaki mempunyai keunggulan dalam jangkauan jarak dan kekuatan. Apabila dilatih dengan baik maka akan menjadi senjata yang mematikan.

“Taekwondo memiliki banyak kelebihan. Selain fisik, Taekwondo pun mengajarkan aspek disiplin mental. Dengan demikian akan membentuk mental yang kuat dan etika yang baik, serta kebugaran jasmani,” tandas mahasiswa kelahiran 2002 itu.

Penulis : Shinta Amalia F

edit : Anis Yusandita

Berita Terkini

Business English Management 3
Business English, Salah Satu Mata Kuliah Asik di Bahasa Inggris Umsida
November 22, 2024By
Bukti Kualitas Unggul, Umsida Kembali Bawa Pulang Silver SNI Award 2024
Bukti Kualitas Unggul, Umsida Kembali Bawa Pulang Silver SNI Award 2024
November 22, 2024By
Pelatihan Hidroponik
Buat Pelatihan Hidroponik kepada 126 Siswa, Agroteknologi Umsida Dorong Kesadaran Generasi Muda
November 21, 2024By
Tapak Suci Umsida Raih 3 Emas dan Perolehan Pesilat Terbaik
Kado Manis Awal Periode, Tapak Suci Umsida Raih 3 Emas dan Peroleh Pesilat Terbaik
November 20, 2024By
Dosen Umsida Ini Kembali Rain Prestasi
Membanggakan, Dosen Umsida Berprestasi Ini Kembali Terima Penghargaan
November 17, 2024By
Dosen Umsida Ini Raih Penghargaan Publikasi Ilmiah Award 2023-2024, 3 Kategori Sekaligus
Dosen Umsida Ini Raih Penghargaan Publikasi Ilmiah Award, 3 Kategori Sekaligus
November 16, 2024By
Mahasiswi Umsida dengan Puluhan Prestasi di Akademik dan Olahraga
Menginspirasi! Perjalanan Wardha Hani Aulia, Mahasiswi Umsida dengan Puluhan Prestasi
November 14, 2024By
Ini Strategi Dosen Umsida Bersama Mahasiswanya, Atasi Penurunan Minat Belajar PAI
Ini Strategi Dosen Umsida Bersama Mahasiswanya, Atasi Penurunan Minat Belajar PAI
November 12, 2024By

Riset & Inovasi

Interactive Books, Mampu Dorong Komunikasi dan Kolaborasi Siswa
Interactive Books, Mampu Dorong Komunikasi dan Kolaborasi Siswa
September 16, 2024By
ekonomi sirkular
Dosen Umsida Beri Pelatihan Penerapan Manajemen Usaha Berbasis Ekonomi Sirkular pada Proses Produksi Pangan Halal
September 14, 2024By
Pembelajaran Melalui E-Modul (4)
Umsida Dorong Inovasi Pembelajaran Melalui E-Modul Literasi Berbasis Etnopedagogi
September 11, 2024By
Mesin Perajang dan Pengaduk Sambal
Inovasi Mesin Perajang dan Pengaduk Sambal Otomatis 3 Dosen Umsida
September 8, 2024By
legalitas BUMDesa
Tim Abdimas Umsida Akan Urus 5 Legalitas BUMDesa di 2 Kabupaten Usai Bantu 2 Desa Ini
August 29, 2024By

Prestasi

flash card kodifikasi
Laboran MIK Umsida Buat 107 Flash Card untuk Permudah Mahasiswa Pelajari Kodifikasi
November 19, 2024By
Cerita Dosen Umsida Jadi Panelis Debat Calon Walikota Mojokerto
November 18, 2024By
Mannequin Acupressure point
Buat Mannequin Acupressure Point with LED Indicator, Laboran Kebidanan Umsida Lolos Kilab 2024
November 14, 2024By
Mahasiswa Umsida Raih Juara 1 Dalam Ajang Internasional The 5 Borneo Global Summer Camp
Mahasiswa Umsida Raih Juara 1 Dalam Ajang Internasional The 5 Borneo Global Summer Camp
November 7, 2024By
Mahasiswa Umsida Raih Juara Internasional
Kompetisi Pertama Langsung Raih Juara 1 Tingkat Internasional
November 6, 2024By