Menempuh Kuliah hanya 7 Semester, Mahasiswa Teknik Elektro Lulus dengan Predikat Pujian

Umsida.ac.id –  Muhammad Masduki Zakaria, mahasiswa Prodi Teknik Elektro Universitas Muhammadiyah Sidoarjo (Umsida) lulus dengan predikat mahasiswa terbaik dalam wisuda ke-39 bertempat di Gedung Auditorium Ahmad Dahlan, Sabtu (18/6).

Mahasiswa yang akrab disapa Zaka itu berhasil menuntaskan perkuliahan program sarjana S1 hanya dalam 7 semester dengan IPK 3,83. Dengan mengusung topik pada judul skripsinya Alat Perbaikan Faktor Daya Otomatis dengan Monitor Jarak Jauh, Zaka ingin memperbaiki kualitas daya listrik yang kurang baik dalam sistem kelistrikan rumah tangga, sehingga masyarakat dapat memaksimalkan penggunaan energi listrik.

“Pada listrik rumah tangga, nilai faktor daya kurang diperhatikan. Padahal nilai faktor daya yang buruk dapat merugikan baik dari segi penggunaan alat kelistrikan ataupun biaya tagihan listrik,” ujarnya.

Pria 22 tahun itu menuturkan selama mengerjakan skripsinya dan menyelesaikan perkuliahan, ia sempat menghadapi beberapa tantangan, termasuk membagi waktu dengan tugas-tugas mata kuliah yang lain. Ia juga sempat menjadi asisten laboratorium selama 3 tahun sejak semester 1-7. “Saya mengerjakan skripsi di sela-sela waktu yang ada dan mengusahakan selalu terprogres untuk setiap minggunya,” tuturnya.

Berkat dukungan dan motivasi dari orang tuanya, Zaka berhasil membuktikan bahwa ia mampu menyelesaikan perkuliahan dengan maksimal, bahkan lebih cepat.  Kepada tim Umsida.ac.id, Zaka mengungkapkan setelah lulus dari Umsida, ia ingin bisa mengaplikasikan keilmuannya di dalam dunia kerja. Sehingga ia bisa memaksimalkan potensi yang dimiliki dan meningkatkan kualitas dirinya.

Dengan demikian, atas capaian lulus sebagai wisudawan terbaik, Zaka menitip pesan kepada mahasiswa Umsida lainnya yang saat ini masih sedang menjalani perkuliahan agar tidak patah semangat dan gigih dalam mencapai cita-cita. “Semoga teman-teman mahasiswa bisa lulus tepat waktu dan bisa mendapatkan pekerjaan sesuai dengan yang diimpikan,” pungkasnya. (Shinta Amalia/Etik)

*Humas Umsida

Berita Terkini

Pahami Ilmu Pendidikan Di Masa Depan, Demi Tingkatkan Kualitas Mahasiswa Umsida
Pahami Ilmu Pendidikan Di Masa Depan, Demi Tingkatkan Kualitas Mahasiswa Umsida
May 5, 2024By
FPIP Umsida Kembangkan Diri Hingga Skala Internasional
FPIP Umsida Kembangkan Diri Hingga Skala Internasional
May 4, 2024By
pkpa Umsida batch 4
PKPA Umsida Hadir Lagi, Ini 2 Keunggulannya Dibanding PKPA Lainnya
May 3, 2024By
Lulusan Umsida harus melek teknologi
Nakes Lulusan Umsida Harus Siap dengan Tantangan Teknologi
May 3, 2024By
Mahasiswa Umsida Gali Ilmu Hingga Ke Negeri Jiran
Mahasiswa Umsida Gali Ilmu Hingga Ke Negeri Jiran
May 3, 2024By
sumpah profesi FIKES Umsida
Pelantikan dan Sumpah Profesi ke-XII FIKES Umsida, Lulusan Harus Berkualitas dan Profesional
May 2, 2024By
Warga Muhammadiyah Tulangan Diberi 3 Pesan Penting
3 Pesan Penting Disampaikan Dosen Umsida Untuk Pengelola AUM
May 2, 2024By
pendampingan sertifikasi halal
3 Dosen Umsida Dampingi Sertifikasi Halal dan Keuangan Digital pada Wirausaha Muhammadiyah Sidoarjo
May 1, 2024By

Riset & Inovasi

pendidikan ramah anak
8 Standar Pendidikan Ramah Anak, Yuk Simak Agar Anak Belajar dengan Nyaman
May 4, 2024By
stres pada single mother
Riset Umsida: Single Mother Kerap Alami 3 Jenis Stres Ini
March 30, 2024By
komunikasi verbal dan nonverbal
8 Alasan Komunikasi Verbal dan Nonverbal Perlu Diterapkan Kepada Siswa
March 29, 2024By
media belajar tangram
Tangram, Cara Seru Siswa Belajar Geometri, Simak 5 Manfaat dan Cara Membuatnya
March 27, 2024By
kecenderungan media sosial
Pengguna Aktif Media Sosial Cenderung Kesepian, Kata Riset
March 26, 2024By

Prestasi

Paku Bumi Open 2024
20 Mahasiswa Umsida Raih 11 Emas dan 11 Perak di Paku Bumi Open XII 2024
March 7, 2024By
atlet hapkido Umsida
Mahasiswa Umsida Toreh Prestasi Hapkido, Langsung 2 Juara sekaligus
March 6, 2024By
Silat Apik PTMA 2024
Mahasiswa Ikom Umsida Sabet 3 Kejuaraan di Silat Apik PTMA 2024
March 5, 2024By
Video Menyuarakan Perjuangan Palestina Karya Mahasiswa Umsida ini Bawanya Raih Juara Nasional
Video Menyuarakan Perjuangan Palestina Karya Mahasiswa Umsida ini Bawanya Raih Juara Nasional
January 19, 2024By
Meja Komposit, Inovasi yang Membuat Umsida Raih Juara Harapan 2 di KISI 2023
December 26, 2023By