Aplikasi E-Court Permudah Sidang Perkara Online

Umsida.ac.id – Sejak pandemi covid-19 melanda di Indonesia, hampir semua kegiatan dilaksanakan secara virtual. Salah satunya persidangan yang kini bisa dilakukan secara online. Hal ini disebutkan oleh Moh Muchlis SH MH, ketua pengadilan negeri Sidoarjo Kelas IA khusus dalam Stadium General Prodi Hukum : Perkembangan Hukum Beracara di Masa Pandemi Covid-19, Rabu (3/02). Stadium General ini dilaksanakan secara live lewat akun YouTube Umsida1912.

Sebenarnya, layanan beracara perkara perdata ini sudah dilaksanakan secara online jauh sebelum pandemi ada. “Alhamdulillah khusus beracara perkara perdata, sebelum pandemi ada sudah dimulai secara elektronik dengan dikeluarkan PERMA 1 tahun 2002 tentang penyelesaian admin perkara persidangan secara elektronik,” terang Muchlis.

Pada awalnya, di tahun 2019 lalu Mahkamah Agung RI sudah meluncurkan aplikasi bermama E-court yang melayani pendaftaran dan panggilan perkara persidangan. “Kemudian 1 Januari 2020 dikembangkan menu baru, yang awalnya e-Filling untuk melayani pendaftaran dan e-Summons untuk panggilan secara elektronik, kemudian pembayaran biaya pendaftaran secara elektronik,” ujarnya.

Selanjutnya, di awal 2020 juga diluncurkan tambahan layanan e-Ligitation sehingga perkara persidangan bisa dilaksanakan secara online. Namun, untuk sementara hanya bisa melakukan jawab menjawab penggugat dan tergugat.

“Untuk perkara perdata yang dari awal sudah dilaksanakan secara online melalui aplikasi, maka upaya hukumnya pun dapat diajukan secara elektronik,” tandasnya.

Ditulis : Angelia Firdaus

Edit : Anis Yusandita


Berita Terkini

Rektor Umsida: Makna Kejujuran dan Menjaga Hawa Nafsu
Rektor Umsida: Makna Kejujuran dan Menjaga Hawa Nafsu
April 25, 2024By
Wujudkan Tenaga Kesehatan Sadar Kolaborasi, Umsida Gelar Workshop IPE
Wujudkan Tenaga Kesehatan Sadar Kolaborasi, Umsida Gelar Workshop IPE
April 24, 2024By
Try Out UTBK 2024 FBHIS Umsida
Kolaborasi dengan Startup, FBHIS Umsida Gelar Try Out UTBK SNBT 2024
April 24, 2024By
Umsida dan SeeMeCV
Permudah Jenjang Karir Mahasiswa, Umsida Gandeng SeeMeCV
April 23, 2024By
Makna Takwa Paska Ramadan Ungkap Rektor Umsida
Makna Takwa Paska Ramadan Ungkap Rektor Umsida
April 22, 2024By
ICT UTAR
Lebih Kenal dengan Program ICT, Salah Satu Kesempatan Kuliah di Luar Negeri
April 22, 2024By
Dua Fungsi Manusia, Rektor Umsida
Hadiri Halalbihalal LLDikti Wilayah 7 Rektor Umsida Beri Tausiyah Dua Fungsi Manusia
April 21, 2024By
Administrasi Pemerintah Daerah
Pahami Administrasi Pemerintah Daerah Dari Masa Ke Masa Lewat Buku Ini
April 19, 2024By

Riset & Inovasi

stres pada single mother
Riset Umsida: Single Mother Kerap Alami 3 Jenis Stres Ini
March 30, 2024By
komunikasi verbal dan nonverbal
8 Alasan Komunikasi Verbal dan Nonverbal Perlu Diterapkan Kepada Siswa
March 29, 2024By
media belajar tangram
Tangram, Cara Seru Siswa Belajar Geometri, Simak 5 Manfaat dan Cara Membuatnya
March 27, 2024By
kecenderungan media sosial
Pengguna Aktif Media Sosial Cenderung Kesepian, Kata Riset
March 26, 2024By
bullying pada siswa SD
Riset Dosen Umsida Jelaskan 8 Peran Sekolah untuk Mengatasi Bullying
March 25, 2024By

Prestasi

Paku Bumi Open 2024
20 Mahasiswa Umsida Raih 11 Emas dan 11 Perak di Paku Bumi Open XII 2024
March 7, 2024By
atlet hapkido Umsida
Mahasiswa Umsida Toreh Prestasi Hapkido, Langsung 2 Juara sekaligus
March 6, 2024By
Silat Apik PTMA 2024
Mahasiswa Ikom Umsida Sabet 3 Kejuaraan di Silat Apik PTMA 2024
March 5, 2024By
Video Menyuarakan Perjuangan Palestina Karya Mahasiswa Umsida ini Bawanya Raih Juara Nasional
Video Menyuarakan Perjuangan Palestina Karya Mahasiswa Umsida ini Bawanya Raih Juara Nasional
January 19, 2024By
Meja Komposit, Inovasi yang Membuat Umsida Raih Juara Harapan 2 di KISI 2023
December 26, 2023By