Ketua Lazismu Jatim

Ketua lazismu Jatim Sampaikan Pentingnya Gerakan Filantropi

Umsida.ac.id – Musim hujan yang identik dengan bencana alam mempengaruhi Muhammadiyah untuk melakukan gerakan filantropi. Hal itu dijelaskan, Drh Zainul Muslimin dalam Kajian Rutin Dosen dan Tenaga Kependidikan dengan tema Optimalisasi Gerakan Filantropi Muhammadiyah untuk Meningkatkan Resilensi Masyarakat, yang diselenggarakan oleh Lembaga Al Islam dan Kemuhammadiyahan (LIK) Universitas Muhammadiyah Sidoarjo (Umsida), Jum’at (12/11).

Drh Zainul Muslimin selaku Ketua Lazismu Jawa Timur itu menjelaskan persyarikatan Muhammadiyah dapat bergerak secara cepat dan berkemajuan dengan dilihat dari tiga pokok penopang. “Yang pertama adalah Amal Usaha Muhammadiyah (AUM), sudah tidak diragukan bahwa AUM berperan penting dalam pergerakan berkemajuan,” terangnya.

Lebih lanjut, kedua adalah aksi filantropi. “Sebagai contoh sejak awal berdirinya Muhammadiyah sekolah gratis padahal keadaan keuangan masih terbilang rendah, tapi mengapa masa-masa itu bisa berjalan, hal itu disebabkan adanya aksi filantropi dan menjadi faktor penting dalam perkembangan muhammadiyah,” ujar ketua Lazismu Jatim.

Lihat Juga :  Kunci Kebahagiaan: Ketika Seseorang Sudah Berorientasi di Luar Dirinya

Tidak hanya itu, filantropi merupakan energi utama untuk menggerakkan persyarikatan Muhammadiyah. “Seperti halnya dengan Lazismu, ketika saya di tunjuk sebagai ketua Lazismu saya melihat potensi yang ada di Jatim, dari situ cita-cita Lazismu ingin mentarget dana sebesat satu triliun, hal itu sangat mungkin apabila seluruh elemen menerapkan filantropi,” jelasnya.

Selanjutnya, yang ketiga adalah pengembangan bisnis. “Agar gerakan semakin maju kita mulai mengembangkan bisnis, seperti mendirikan perusahaan, dalam rangka mengembangkan persyarikatan, terutama di Umsida sendiri harus berperan dalam bisnis yang bisa menjadi penopang kemajuan persyarikatan Muhammadiyah,” ujarnya.

Yang terakhir, ia berharap Umsida menerapkan aksi filantropi. “Semoga Umsida bisa melakukan aksi filantropi yang luar biasa, yang bisa membuat perubahan secara besar, dan yang terprnting tiga penopang itu bisa berjalan beriringan,” Pungkasnya.

Ditulis : Muhammad Asrul Maulana

Berita Terkini

aset kripto menurut dosen Umsida
Risiko Aset Kripto dan Bitcoin, Dosen Umsida Paparkan dari Perspektif Hukum dan Teknologi
December 15, 2025By
SDGs Center Umsida
SDGs Center Umsida Dorong Hilirisasi Riset untuk Pembangunan Berkelanjutan Jawa Timur
November 20, 2025By
Apresiasi sekolah partnership Umsida
Umsida Beri Apresiasi untuk Sekolah Partnership yang Berkontribusi dalam Penerimaan Mahasiswa Baru
November 20, 2025By
kick off penerimaan mahasiswa baru Umsida 4_11zon
Umsida Resmi Buka Pendaftaran Mahasiswa Baru Tahun Akademik 2026/2027
November 19, 2025By
magister ilmu komunikasi Umsida 1
Launching Magister Ilmu Komunikasi Umsida, Pendaftaran Sudah Dibuka!
October 28, 2025By
muhammadiyah
Muhammadiyah Tetapkan Awal Puasa Ramadan 2026 pada 18 Februari
October 23, 2025By
S2 Ilmu Komunikasi Umsida
S2 Ilmu Komunikasi Umsida Sudah Buka, Siap Cetak Pakar New Media
October 13, 2025By
prodi sains data
Umsida Resmi Buka S1 Sains Data, Siap Buka Peluang Data Analyst
October 11, 2025By

Riset & Inovasi

pelajar muhammadiyah tanam kelor
Pelajar Muhammadiyah Jadi Kader Peningkatan Kemandirian Lingkungan dan Ekonomi Abdimas Umsida
January 10, 2026By
budidaya tanaman semusim 1
Pelatihan Tanaman Semusim Jadi Cara Dosen Umsida Perkuat Ketahanan Pangan
January 9, 2026By
koperasi DInar Amanta
Koperasi Dinar Amanta Bekerja Lebih Efektif Menggunakan Aplikasi KOPERKU
January 9, 2026By
kemandirian pangan pca prambon
AbdimasMu Dorong Kemandirian Pangan Mulai dari Lingkup Paling Dasar
January 5, 2026By
pupuk Lazismu Umsida
Lazismu Umsida Produksi Pupuk Kompos Organik, Tak Hanya Peka Akan Lingkungan Tapi Juga Kemanusiaan
January 4, 2026By

Prestasi

atlet karate Batu open 2025
Atlet Ini Raih 2 Medali Sekaligus di Ajang Batu Karate Challenge Open Tournament Series 2025
January 8, 2026By
pertandingan karate Batu challenge
Cedera di Pertandingan Sebelumnya Belum Pulih, Atlet Umsida Bulatkan Tekad Demi Emas
January 7, 2026By
tapak suci Umsida 1
Atlet Tapak Suci Umsida Lengkapi Torehan 30 Medali dengan Menyumbang Perak
January 4, 2026By
kejuaraan perdana atlet Umsida
Ikuti Kejuaraan Perdana, Atlet Umsida Ini Ajarkan bahwa Tidak Ada Kata Terlambat untuk Berprestasi
January 3, 2026By
latihan ekstra atket Umsida
Usaha Atlet Umsida Raih Emas: Latihan Ekstra Namun Cedera Saat Semifinal
January 2, 2026By