Luncurkan Inovasi, Tim KKN-P Umsida Desa Kranggan Ciptakan Mesin Perajang Ubi Berbasis Android Bluetooth

Umsida.ac.id – Peran mahasiswa di masyarakat dalam aktualisasi tri dharma perguruan tinggi sangat diperlukan. Hal ini selaras dengan tindakan yang dilakukan oleh Tim KKN-P Universitas Muhammadiyah Sidoarjo (Umsida) di Desa Kranggan, Kecamatan Gurah, Kabupaten Kediri, pada Jumat (14/2).

Mahasiswa-mahasiswi yang tergabung dalam Kuliah Kerja Nyata ini menciptakan sebuah inovasi baru untuk mempermudah masyarakat Desa Kranggan dalam produksi usahanya. Inovasi yang telah tercipta ialah mesin perajang ubi berbasis android bluetooth.

Awal mula gagasan ini muncul karena prihatin atas home industri olahan keripik di Desa Kranggan yang masih menggunakan teknik manual. Selain berpengaruh pada kecepatan proses produksi, olahan yang dihasilkan pun tidak maksimal. “Awalnya mungkin melihat kondisi dan kendala yang dihadapi ibu Ririn, maka kami berinisiatif untuk merancang alat untuk memudahkan beliau melakukan pekerjaannya sehari-hari,” ungkap Muhammad Nur Fariz, selaku ketua pelaksana program kerja ini.

Proses pembuatan alat ini berlangsung dari tanggal 3-11 Februari 2020. Berawal dari membeli sparepart mesin perajang ubi, dan sparepart hardware portable bluetooh, KKN-P Umsida berhasil merancang alat ini untuk memudahkan dalam memotong ubi.

Mesin Perancang Ubi Berbasis Android Bluetooth oleh Tim KKN-P Desa Kranggan

Mahasiswa dari prodi Teknik Elektro itu juga menyampaikan keistimewaan dari alat ini. “Keistimewaan dari alat ini adalah bisa dioperasikan lewat ponsel android dengan estimasi jarak 10-15 meter, dan aplikasi yang bernama lontrol mesin. Namun, harus dengan syarat bluetooth dihidupkan,” terang Fariz, sapaan akrabnya.

“Tidak hanya itu, jika lupa menaruh ponsel, bisa juga dengan tombol on-off yang ada di mesin, maupun di portable,” sambungnya.

Pada akhirnya, Tim KKN-P Umsida secara resmi memberikan mesin perajang ubi beserta aplikasi portable bluetooth kepada Ibu Ririn Wulandari selaku pemilik UMKM Kripik Tedung (Telo Rasa Gadung) dan Kripik Tahu Walik.

Pemilik usaha kripik sejak 2016 itu menuturkan bahwa selama ini ia hanya menggunakan alat secara tradisional.

Ia mengungkapkan perasaan bahagianya ketika Tim KKN-P mendatangi rumahnya, “Terimakasih untuk tim KKN-P Umsida yang telah memfasilitasi serta membantu saya dalam pekerjaan sehari-hari, semoga ilmu yang ada perkuliahan bisa bermanfaat untuk banyak orang.”

Di akhir, Fariz menyampaikan bahwa apa yang tim KKN-P Umsida hasilkan adalah bukti dari implementasi pembelajaran di perkuliahan. “Ya, intinya ini semua adalah hasil belajar kami di kampus, dan kami terapkan disini. Semoga bisa memberikan manfaat kepada orang lain,” tandasnya.

Ditulis Oleh: Ivanda ilham

Editor: Erika Mulia Arsy


Berita Terkini

Kisah Inspiratif Alumni Istimewa Umsida, Semangat Tak Terbatas
Kisah Inspiratif Alumni Istimewa Umsida, Semangat Tak Terbatas
December 15, 2024By
5 Poin Kolaborasi Hebat, Umsida dan Ombudsman RI Teken MoU untuk Masyarakat Lebih Maju
5 Poin Kolaborasi Hebat, Umsida dan Ombudsman RI Teken MoU untuk Masyarakat Lebih Maju
December 14, 2024By
Belajar dari Umsida, Umpri Gali Inspirasi Pendirian FKG dan Tata Kelola Kampus
Belajar dari Umsida, Umpri Gali Inspirasi Pendirian FKG dan Tata Kelola Kampus
December 13, 2024By
Membanggakan 7 Dosen FAI Umsida Lolos Tim Pengusul Penelitian Risetmu Batch VIII
Membanggakan 7 Dosen FAI Umsida Lolos Tim Pengusul Penelitian RisetMu Batch VIII
December 12, 2024By
kerja sama Fikes Umsida dan Stikes Santa Elisabeth Keuskuoan Maumere
Sambut Hangat Fikes Umsida Terima Kerja Sama STIKes Santa Elisabeth Maumere, Kembangkan Ilmu Kesehatan
December 12, 2024By
FPIP Umsida Selenggarakan Lomba Tari Tradisional Bersama Mahasiswa Internasional
FPIP Umsida Buat Jembatan Budaya, Selenggarakan Lomba Tari Tradisional
December 6, 2024By
Tanwir dan Milad ke-112 Muhammadiyah, Ini 4 Alasan Angkat Tema Kemakmuran
December 4, 2024By
Hari Disabilitas Internasional, FAI Umsida Cetak Generasi Berjiwa Sosial Tinggi
Hari Disabilitas Internasional, FAI Umsida Cetak Generasi Berjiwa Sosial Tinggi
December 3, 2024By

Riset & Inovasi

Interactive Books, Mampu Dorong Komunikasi dan Kolaborasi Siswa
Interactive Books, Mampu Dorong Komunikasi dan Kolaborasi Siswa
September 16, 2024By
ekonomi sirkular
Dosen Umsida Beri Pelatihan Penerapan Manajemen Usaha Berbasis Ekonomi Sirkular pada Proses Produksi Pangan Halal
September 14, 2024By
Pembelajaran Melalui E-Modul (4)
Umsida Dorong Inovasi Pembelajaran Melalui E-Modul Literasi Berbasis Etnopedagogi
September 11, 2024By
Mesin Perajang dan Pengaduk Sambal
Inovasi Mesin Perajang dan Pengaduk Sambal Otomatis 3 Dosen Umsida
September 8, 2024By
legalitas BUMDesa
Tim Abdimas Umsida Akan Urus 5 Legalitas BUMDesa di 2 Kabupaten Usai Bantu 2 Desa Ini
August 29, 2024By

Prestasi

riset dan abdimas Umsida meningkat 1
Riset dan Abdimas Umsida Meningkat, 65 Proposal Penelitian Lolos Program Risetmu 2024
December 11, 2024By
MFQ FAI Umsida Sabet Juara Nasional Lagi
Semangat Tanpa Batas, Tim MFQ FAI Umsida Sabet Juara Nasional Lagi
December 8, 2024By
Mahasiswa PBA Umsida Raih Juara Video Kreatif Bahasa Arab di DLA Fair 2024
Mahasiswa PBA Umsida Raih Juara Video Kreatif Bahasa Arab di DLA Fair 2024
December 1, 2024By
Dua Srikandi FAI Umsida Ini Berhasil Raih Juara di Kejurda Tapak Suci Jember
November 25, 2024By
flash card kodifikasi
Laboran MIK Umsida Buat 107 Flash Card untuk Permudah Mahasiswa Pelajari Kodifikasi
November 19, 2024By