Menempuh Kuliah hanya 7 Semester, Mahasiswa Teknik Elektro Lulus dengan Predikat Pujian

Umsida.ac.id –  Muhammad Masduki Zakaria, mahasiswa Prodi Teknik Elektro Universitas Muhammadiyah Sidoarjo (Umsida) lulus dengan predikat mahasiswa terbaik dalam wisuda ke-39 bertempat di Gedung Auditorium Ahmad Dahlan, Sabtu (18/6).

Mahasiswa yang akrab disapa Zaka itu berhasil menuntaskan perkuliahan program sarjana S1 hanya dalam 7 semester dengan IPK 3,83. Dengan mengusung topik pada judul skripsinya Alat Perbaikan Faktor Daya Otomatis dengan Monitor Jarak Jauh, Zaka ingin memperbaiki kualitas daya listrik yang kurang baik dalam sistem kelistrikan rumah tangga, sehingga masyarakat dapat memaksimalkan penggunaan energi listrik.

“Pada listrik rumah tangga, nilai faktor daya kurang diperhatikan. Padahal nilai faktor daya yang buruk dapat merugikan baik dari segi penggunaan alat kelistrikan ataupun biaya tagihan listrik,” ujarnya.

Pria 22 tahun itu menuturkan selama mengerjakan skripsinya dan menyelesaikan perkuliahan, ia sempat menghadapi beberapa tantangan, termasuk membagi waktu dengan tugas-tugas mata kuliah yang lain. Ia juga sempat menjadi asisten laboratorium selama 3 tahun sejak semester 1-7. “Saya mengerjakan skripsi di sela-sela waktu yang ada dan mengusahakan selalu terprogres untuk setiap minggunya,” tuturnya.

Berkat dukungan dan motivasi dari orang tuanya, Zaka berhasil membuktikan bahwa ia mampu menyelesaikan perkuliahan dengan maksimal, bahkan lebih cepat.  Kepada tim Umsida.ac.id, Zaka mengungkapkan setelah lulus dari Umsida, ia ingin bisa mengaplikasikan keilmuannya di dalam dunia kerja. Sehingga ia bisa memaksimalkan potensi yang dimiliki dan meningkatkan kualitas dirinya.

Dengan demikian, atas capaian lulus sebagai wisudawan terbaik, Zaka menitip pesan kepada mahasiswa Umsida lainnya yang saat ini masih sedang menjalani perkuliahan agar tidak patah semangat dan gigih dalam mencapai cita-cita. “Semoga teman-teman mahasiswa bisa lulus tepat waktu dan bisa mendapatkan pekerjaan sesuai dengan yang diimpikan,” pungkasnya. (Shinta Amalia/Etik)

*Humas Umsida

Berita Terkini

S2 pendidikan dasar Umsida
Umsida Resmi Buka S2 Pendidikan Dasar, Siapkan Pendidik Profesional
April 18, 2025By
seminar leadership fakultas kedokteran Umsida 1
Kunjungi Umsida, Ini 4 Strategi Kepemimpinan di Dunia Kedokteran Menurut Dekan FK UMS
April 14, 2025By
pengukuhan guru besar Umsida 5
Ada 3 Misi Profetik yang Diemban Guru Besar Umsida, Kata Ketua PP Muhammadiyah
April 13, 2025By
launching prodi kedokteran Umsida_11zon
Umsida Launching Prodi Kedokteran, Perjuangan 3 Tahun Berbuah Manis
April 12, 2025By
pengukuhan guru besar Umsida 3
Pengukuhan 3 Guru Besar Umsida, Perkuat Visi Perguruan Tinggi Unggul
April 12, 2025By
halal bi halal dan saling memaafkan
Tekankan Pentingnya Silaturahmi dan Memaafkan, Ini Pesan Ketua PDM Sidoarjo di Umsida
April 10, 2025By
pasca Idul Fitri, Umsida gelar Halal bi Halal
Pasca Idul Fitri, Umsida Gelar Halal bi Halal untuk Merajut Ukhuwah, Menguatkan Sinergi, dan Menebar Inspirasi
April 9, 2025By
pendampingan pengelolaan keuangan sekolah
Bantu Wujudkan Pengelolaan Keuangan Sekolah, 3 Dosen Umsida Gelar Pendampingan Ini
April 9, 2025By

Riset & Inovasi

Kanker Serviks Bisa Dicegah Lebih Dini, Jangan Abaikan!
Kanker Serviks Bisa Dicegah Lebih Dini, Jangan Abaikan!
April 19, 2025By
Trichoderma, Penyelamat Tembakau dari Serangan Layu Bakteri
Trichoderma, Penyelamat Tembakau dari Serangan Layu Bakteri
April 16, 2025By
Tennis Elbow Bukan Lagi Momok, Fikes Umsida Punya Solusinya!
Tennis Elbow Bukan Lagi Momok, Fikes Umsida Punya Solusinya!
April 14, 2025By
Freon Out, Peltier In! Inovasi Umsida untuk Dunia Otomotif Ramah Lingkungan
Freon Out, Peltier In! Inovasi Umsida untuk Dunia Otomotif Ramah Lingkungan
April 10, 2025By
Jatam Bromo Tengger Semeru 3
Gandeng Jatam Bromo Tengger Semeru, Dosen Umsida Buat Program Pertanian dan Anti Stunting
March 23, 2025By

Prestasi

juara 3 Pilmapres 2025 2
Jadi Juara 3 Pilmapres PTMA, Mahasiswa Umsida Siap Lanjut ke Tingkat LLDIKTI
March 27, 2025By
Al-Qur’an Menuntunku, Anang Ma’rup Menang MHQ Asia Tenggara dan Raih Tiket ke Baitullah
Al-Qur’an Menuntunku, Anang Ma’rup Menang MHQ Asia Tenggara dan Raih Tiket ke Baitullah
March 25, 2025By
Umsida Bersinar! Cinthya Lorenza Juara 2 Taekwondo Bela Negara Cup
Umsida Bersinar! Cinthya Putri Lorenza Juara 2 Taekwondo Bela Negara Cup
March 20, 2025By
ASEAN Competition di Sabet Mahasiswa Umsida
Prestasi Gemilang! Aprilia Ayu Harumkan Umsida ke Panggung Internasional AEF 2025
March 10, 2025By
Scholarship Mastery! Alumni Umsida Sukses Gaet Dua Beasiswa dan Lanjut S3
Scholarship Mastery! Alumni Umsida Sukses Gaet Dua Beasiswa dan Lanjut S3
March 6, 2025By