Umsida.ac.id – Untuk meningkatkan kualitas pengembangan pendidikan, penelitian, dan pengabdian masyarakat , Universitas Muhammadiyah Sidoarjo (Umsida) menjalin kerja sama dengan Universitas Muhammadiyah Palembang (UM Palembang). Untuk itu kedua belah pihak menandatangani Memorandum of Understanding (MoU) tentang Peningkatan Akademik melalui Catur Dharma Perguruan Tinggi, Jumat (14/12).
Penandatanganan MoU dilakukan Rektor UM Palembang Dr Abid Djazuli SE MM dan Rektor Umsida Dr Hidayatulloh MSi. Turut hadir dalam rombongan UM Palembang adalah BPH UM Palembang Dr HM Idris SE MSi, Warek II Dr Hj Fatimah SE MSi, dan Wakil Rektor III Dr Ir Mukhtarudin Muchsiri MP.
Rektor Umsida menyambut positif kerja sama antar perguruan tinggi Muhammadiyah ini. “Harapannya dengan adanya kerja sama ini nantinya bisa membangun kedua institusi untuk semakin baik dan bisa meraih predikat unggul untuk kategori perguruan tinggi,” ujarnya.
Dengan adanya penandatangan MoU ini dapat menguatkan hubungan antar lembaga dan peningkatan kerjasama antar perguruan tinggi.
Hal senada juga disampaikan Rektor UM Palembang, Dr Abid Djazuli SE MM, “Semoga Umsida dan UM Palembang dapat mengimplementasikan MoU ini dengan baik, karena dalam rumpun persyarikatan, kita bisa saling memberikan dukungan antar PTM melalui kerja sama akademik,” Ujarnya.
Pertemuan ini juga dilakukan untuk mempererat hubungan silaturahmi dan juga untuk meningkatkan kualitas kedua institusi.
*Humas Umsida