Dukung Teknologi Kecerdasan Buatan Agroindustri, Rektor Umsida Buka SENASAINS III

Umsida.ac.id – Untuk mendukung kecerdasan buatan dalam meningkatkan produktivitas masyarakat, Fakultas Sains dan Teknologi (Saintek) Universitas Muhammadiyah Sidoarjo (Umsida) mengadakan Seminar Nasional Sains (SENASAINS III), Rabu (27/10). Pemanfaatan teknologi kecerdasan buatan dalam penguatan agroindustri adalah tema yang di usung dalam seminar kali ini.

Acara tersebut menghadirkan narasumber yakni Toto Sucartono SE MBA (Direktur Operasional PT Sentralsari Prima Sentosa CLEO), Christian Kurniawan (Regional Sales Manager Indonesia dan Papua Nugini HID Global), dan Dr Hindarto S Kom MT (Pakar Artificial Intelligent Umsida).

Pada kesempatannya, Rektor Umsida Dr Hidayatulloh M Si mengatakan hasil dari seminar SENASAINS III ini bisa diterapkan di masyarakat. “Kami yakin seminar ini akan membawa dampak positif bagi masyarakat umumnya. Dimana pengembangan teknologi pertanian sangat dibutuhkan. oleh karena itu tema yang diangkat bertujuan menjawab persoalan yang sedang dihadapi masyarakat,” ujarnya.

Ia menambahkan tema yang diangkat sangat relevan dengan keadaan petani saat ini. “Seminar SENASAINS III mengangkat tema tentang teknologi kecerdasan buatan, dimana teknologi sangat diperlukan bagi manusi terutama dalam bidang agroindustri,” imbuh Rektor Umsida.

Tidak hanya itu, kegiatan ini merupakan salah satu bentuk visi besar Umsida. “Sangat relevan dengan visi besar Umsida yang menjadi perguruan tinggi unggul dalam pengembangan ilmu pengetahuan dan teknologi, dan merupakan implementasi dinamis untuk mewujudkan teknologi terbaru dan berdampak lebih bagi masyarakat,” jelasnya.

Yang terakhir, ia berharap acara SENASAINS III bisa menambah ilmu dan manfaat. “Maka dari itu, para peserta baik dosen maupun mahasiswa bisa mendengarkan dengan baik, meresapi ilmu yang disampaikan, dan tulus mengikuti acara sampai selesai, dan yang terpenting hasil seminar nanti bisa menjadi teknologi terbaru dan dapat di terapkan dalam kehidupan sehari-hari,” pungkasnya.

Ditulis : Muhammad Asrul Maulana

Berita Terkini

halbil PWM Jawa Timur 2
Jadi Tuan Rumah Halalbihalal PWM Jawa Timur, Umsida Luncurkan UCS
April 26, 2025By
Dr Alfan lulusa S3 cum laude
Dr Alfan Selesaikan Studi S3 dengan Predikat Cum Laude di Tengah Tugas Struktural
April 24, 2025By
Fakultas Kedokteran UMMAT dan Umsida
Fakultas Kedokteran Lahir Beriringan, UMMAT Berkunjung ke Umsida
April 23, 2025By
strategi branding lembaga oleh Umsida
Kasi Branding Umsida Beri Tips Branding Lembaga Pendidikan di Era Digital
April 23, 2025By
halalbihalal IMM Sidoarjo 4
Halalbihalal IMM Sidoarjo, Rektor Umsida Beri 5 Makna Fastabiqul Khoirot
April 22, 2025By
Seminar FKG Umsida
FKG Umsida Bersama Unair dan PDGI Sidoarjo Edukasi Deteksi Osteoporosis dengan Radiografi Panoramik
April 21, 2025By
Siap-Siap UKOM! LSP Umsida Buka Pendaftaran Periode 1 Tahun 2025
Siap-Siap UKOM! LSP Umsida Buka Pendaftaran Periode 1 Tahun 2025
April 21, 2025By
S2 pendidikan dasar Umsida
Umsida Resmi Buka S2 Pendidikan Dasar, Siapkan Pendidik Profesional
April 18, 2025By

Riset & Inovasi

Kanker Serviks Bisa Dicegah Lebih Dini, Jangan Abaikan!
Kanker Serviks Bisa Dicegah Lebih Dini, Jangan Abaikan!
April 19, 2025By
Trichoderma, Penyelamat Tembakau dari Serangan Layu Bakteri
Trichoderma, Penyelamat Tembakau dari Serangan Layu Bakteri
April 16, 2025By
Tennis Elbow Bukan Lagi Momok, Fikes Umsida Punya Solusinya!
Tennis Elbow Bukan Lagi Momok, Fikes Umsida Punya Solusinya!
April 14, 2025By
Freon Out, Peltier In! Inovasi Umsida untuk Dunia Otomotif Ramah Lingkungan
Freon Out, Peltier In! Inovasi Umsida untuk Dunia Otomotif Ramah Lingkungan
April 10, 2025By
Jatam Bromo Tengger Semeru 3
Gandeng Jatam Bromo Tengger Semeru, Dosen Umsida Buat Program Pertanian dan Anti Stunting
March 23, 2025By

Prestasi

juara 3 Pilmapres 2025 2
Jadi Juara 3 Pilmapres PTMA, Mahasiswa Umsida Siap Lanjut ke Tingkat LLDIKTI
March 27, 2025By
Al-Qur’an Menuntunku, Anang Ma’rup Menang MHQ Asia Tenggara dan Raih Tiket ke Baitullah
Al-Qur’an Menuntunku, Anang Ma’rup Menang MHQ Asia Tenggara dan Raih Tiket ke Baitullah
March 25, 2025By
Umsida Bersinar! Cinthya Lorenza Juara 2 Taekwondo Bela Negara Cup
Umsida Bersinar! Cinthya Putri Lorenza Juara 2 Taekwondo Bela Negara Cup
March 20, 2025By
ASEAN Competition di Sabet Mahasiswa Umsida
Prestasi Gemilang! Aprilia Ayu Harumkan Umsida ke Panggung Internasional AEF 2025
March 10, 2025By
Scholarship Mastery! Alumni Umsida Sukses Gaet Dua Beasiswa dan Lanjut S3
Scholarship Mastery! Alumni Umsida Sukses Gaet Dua Beasiswa dan Lanjut S3
March 6, 2025By