Umsida.ac.id – Universitas Muhammadiyah Sidoarjo (Umsida) resmi melaunching dua buku karya dosen Akuntansi Fakultas Bisnis Hukum dan Ilmu Sosial (FBHIS), Senin (9/12).
Launching itu dikemas bersamaan dengan kuliah umum Akuntansi 2019 yang bertempat di aula KH Mas Mansyur GKB 2 Umsida.
Pertama, karya berjudul Akuntansi Perusahaan Jasa, Dagang, dan Manufaktur ditulis oleh Dr Sigit Hermawan SE MSi dan Sarwenda Biduri SE MSA membahas konsep-konsep dasar mulai dari penyusunan sampai dengan pelaporan.
Kedua, karya berjudul Akuntansi Keperilakuan ditulis oleh Dr Sigit Hermawan SE MSi, Wiwit Harianto SE MSi, Sarwendah Biduri SE MSA, dan Ruci Arizanda Rahayu SE MSA Ak CA membahas tentang perilaku manusia yg berkaitan dengan bidang akuntansi.
Sarwenda, dosen sekaligus sekretaris prodi Akuntansi menyebutkan bahwa terbitan buku itu adalah sebagai literasi baca bagi mahasiswa,
“Program penulisan buku ini ditujukan untuk membantu dosen menyiapkan bahan ajar bagi mahasiswa dari mata kuliah yang ditempuh,” ujarnya.
“Semoga selain sebagai tambahan referensi bahan ajar di kelas, harapannya karya tersebut semakin banyak dibaca dan bermanfaat bagi pembaca, baik oleh mahasiswa, dosen maupun praktisi tanah air,” pungkas Sarwenda.
Reporter : Erika Mulia Arsy
Editor : Dian Rahma Santoso