kriminalitas di Jatim

6 Strategi untuk Menekan Kriminalitas di Jawa Timur dari Riset Dosen Umsida

Umsida.ac.id – Salah satu dosen Universitas Muhammadiyah Sidoarjo (Umsida) program studi Administrasi Publik yakni Hendra Sukmana MKp membuat penelitian yang berjudul Strategi Kebijakan Sosial dalam Upaya Meminimalisir Angka Kriminalitas di Jawa Timur.

Tujuan dilakukan penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan strategi kebijakan sosial yang dapat diterapkan dalam upaya meminimalisir angka kriminalitas di Jawa Timur. Riset ini juga mendeskripsikan kendala dalam penerapan strategi kebijakan sosial dalam upaya meminimalisir angka kriminalitas di Jawa Timur.

Baca juga: Penggunaan New Media di Kalangan Orang Tua Milenial dalam Mengasuh Anak

Ia menggunakan analisis SWOT (Strength, Weakness, Opportunity, Threats) yang melibatkan identifikasi kekuatan, kelemahan, peluang, dan ancaman, memungkinkan pengambilan keputusan strategis. Analisis SWOT merupakan suatu cara untuk melakukan identifikasi berbagai faktor secara sistematis dalam rangka merumuskan strategi.

Angka kriminalitas di Indonesia

Menurut data CNN tahun 2022, angka kriminalitas di Indonesia naik 7,3% dari 2021, yakni mencapai 276.507 kasus pada tahun 2022.

Sedangkan Jawa Timur menjadi provinsi terbesar kedua dengan tindak pidana terbanyak setelah Sumatera Utara pada tahun 2021. Bahkan saat ini, ada 39 lapas dan rumah tahanan di Jawa Timur dihuni oleh 28.103 warga binaan yang mana angka ini sudah melebihi kapasitas sebanyak 109%.

kriminalitas di Jatim

Membutuhkan suatu kebijakan sosial

Dari kasus ini, dibutuhkan suatu strategi penanggulangan kriminalitas, seperti kebijakan sosial. Kebijakan sosial berkaitan dengan kesejahteraan masyarakat dan nasional.

Tujuannya adalah untuk memenuhi kebutuhan sosial, ekonomi, kesehatan, dan rekreasional individu. Kebijakan sosial melibatkan identifikasi kebutuhan, penetapan tindakan, dan pelaksanaan kebijakan.

Baca juga: Memperkokoh Persatuan di Tahun Politik dan Tantangan Demokrasi

Hasil analisis kebijakan sosial untuk menekan kriminalitas di Jatim:
1. Strength (kekuatan)

  • Ada kerjasama antara pemerintah kepolisian dan masyarakat kriminal
  • Wilayah hukum Polda Jatim tersebar di 38 daerah di Jatim
  • Terrdapat pemetaan daerah rawan aksi kriminal

2. Weakness (kelemahan)

  • Kurangnya patroli di beberapa titik rawan
  • Upaya penyelesaian tak sebanding dengan tingkat kriminal
  • Tidak ada CCTV di beberapa daerah rawan

3. Opportunity (peluang)

  • Laporan dilakukan melalui call center secara gratis
  • Adanya media sosial yang mempermudah memviralkan suatu kejadian kriminal
Lihat Juga :  Cegah Gerakan Radikal Melalui Integrasi Darul ‘Ahdi wa Syahadah

4. Threats (ancaman)

  • Angka kriminalitas terus meningkat tingg
  • Jumlah masyarakat berpenghasilan rendah masih tinggi

Dari analisis tersebut, dapat dikembangkan empat jenis strategi utama (matriks SWOT) yakni SO (kekuatan-peluang), strategi WO (kelemahan-peluang), strategi ST (kekuatanancaman), dan strategi WT (kelemahan-ancaman).

Strategi kebijakan sosial untuk menekan kriminalitas

Dari matriks SWOT, didapatkan beberapa strategi yang dapat diterapkan untuk meminimalisir angka kriminalitas di Jawa Timur:

1. Membuat aplikasi khusus pengaduan kriminalitas bernama Dumas (Pengaduan Masyarakat) Presisi (Prediktif, Responsibilitas, Transparansi Berkeadilan) yang menjadi bagian dari sistem pengaduan online Polri
2. Meningkatkan gaya pemosian yang berperan aktif apabila ada kaporan masyarakat. Dan pihak kepolisian mampu hadir di tengah masyarakat
3. Memperbanyak pemasangan CCTV di daerah rawan terutama pelosok desa karena di wilayah ini sangat minim upaya pengawasan tindak kriminal
4. Meningkatkan patroli terutama di atas jam 12 malam
5. Membuat program rumah padat karya agar masyarakat memiliki pekerjaan dan penghasilan dengan cara gotong royong. Melalui program ini, diharapkan akan ada sinergi antara pemerintah kota/kabupaten, pihak swasta hingga semua investor
6. Meningkatkan perluasan layanan pendidikan tinggi sehingga bisa mencetak lulusan yang sesuai dengan kebutuhan pasar tenaga kerja

kriminalitas di Jatim
Kendala penerapan strategi kebijakan sosial

Baca juga: 4 Tahap Abdimas Dosen Umsida untuk Mendeteksi Perkembangan Anak

Terdapat beberapa kendala yang dianggap dapat mengganggu penerapan strategi kebijakan dalam upaya meminimalisir angka kriminalitas di Jawa Timur, diantaranya:

1. Konflik sosial yang tidak dapat diperkirakan
2. Terdapat pertentangan dan Persaingan di lingkungan masyarakat
3. Jumlah penduduk di Jawa Timur tergolong tinggi
4. Terdapat kesenjangan ekonomi di lingkup sekitar

Oleh karena itulah, strategi kebijakan sosial ini sebisa mungkin melibatkan berbagai pihak baik dari penegak hukum maupun masyarakat itu sendiri sehingga kebijakan bisa terealisasi dan angka kriminalitas di Jawa Timur bisa benar-benar diminimalisir.

Sumber: Hendra Sukmana MKp
Penulis: Romadhona S.

Berita Terkini

pendampingan korban Ponpes Al Khoziny
Keluarga Korban Ponpes Al Khoziny Panik, Bramasgana Umsida Dampingi 4 Hari
October 4, 2025By
Umsida dan PT Mellcoir Sport Indonesia
Magang di PT Mellcoir Sport Indonesia, Mahasiswa Umsida Ikut Expo UMKM di Jakarta
October 3, 2025By
Bramasgana di Ponpes Al Khoziny
Bramasgana di Ponpes Al Khoziny: Sekitar 60 Korban Masih Tertimbun
October 2, 2025By
Umsida kampus ramah nonmuslim
Jadi Kampus Ramah Latar Belakang Agama, Ini Cerita Malvin dan Keluarga Tentang Umsida
September 3, 2025By
workshop open data Jawa Timur
Open Data Jadi Kunci Analisis Berbasis Bukti dalam Workshop Statistik Sektoral Seri 11
August 25, 2025By
Umsida dan Pemkab Sidoarjo
Pertemuan Umsida dan Pemkab Sidoarjo, Bahas Kolaborasi Strategis dalam Pengembangan Potensi Daerah
August 20, 2025By
Fikes Expertise
FIKES Xpertise, Program Fikes Umsida Edukasi Kesehatan Remaja
August 19, 2025By
BPH Umsida dan BPH Umri
BPH Umsida Sambut Kunjungan BPH Umri, Bahas 3 Topik Ini
August 19, 2025By

Riset & Inovasi

hibah PTTI dan PISN
Dosen Umsida Raih Hibah PTTI dan PISN 2025, Kenalkan Sidoarjo Melalui Film Dokumenter Budaya
October 7, 2025By
inovasi alat pembakaran sampah tanpa asap 3
Alat Pembakaran Sampah Tanpa Asap, Inovasi Dosen Umsida Tekan Masalah Sampah
September 25, 2025By
sekolah rakyat
Berkesempatan Mengajar di Sekolah Rakyat, Ini Pendapat Dosen Umsida
September 17, 2025By
tong sampah ramah lingkungan
KKNT 23 Umsida Rancang Tong Sampah Ramah Lingkungan untuk Kurangi Polusi Asap
September 10, 2025By
inovasi bell kuis
Bell Kuis, Inovasi Tim PKM Umsida Tingkatkan Motivasi Belajar Siswa SD Muhammadiyah 5 Porong
August 14, 2025By

Prestasi

hibah PTTI dan PISN
Dosen Umsida Raih Hibah PTTI dan PISN 2025, Kenalkan Sidoarjo Melalui Film Dokumenter Budaya
October 7, 2025By
Pomnas 2025
Pomnas 2025, 2 Skrikandi Umsida Bawa Pulang Juara
October 7, 2025By
reviewer monev hibah abdimas
3 Dosen Umsida Dipercaya Jadi Reviewer Monev Hibah Abdimas
October 6, 2025By
Pojok Statistik Umsida
Pojok Statistik Umsida Raih Peringkat 1 Nasional Kategori Binaan BPS Kabupaten
October 6, 2025By
apresiasi publikasi ilmiah 1
Penghargaan Publikasi Ilmiah Jadi Bukti Komitmen Umsida Majukan Riset Akademik
September 19, 2025By