sumpah profesi fikes

72 Lulusan pada Sumpah Profesi ke XIII, Dekan Fikes Jabarkan Proyeksi Fakultas

Umsida.ac.id – Fakultas Ilmu Kesehatan Universitas Muhammadiyah Sidoarjo (Fikes Umsida) menggelar Pelantikan dan Pengambilan Sumpah Profesi ke XIII tahun 2024 bertempat di aula Mas Mansyur pada Kamis, (28/11/24).

Lihat juga: Pelantikan dan Sumpah Profesi ke-XII FIKES Umsida, Lulusan Harus Berkualitas dan Profesional

Sebanyak 72 lulusan berhasil dilantik dan mengucap sumpah profesi hari ini. Mereka adalah mahasiswa dari empat prodi di Fikes Umsida, yakni 14 lulusan dari prodi Pendidikan Profesi Bidan, 37 lulusan prodi Teknologi Laboratorium Medis (TLM), 14 lulusan prodi Manajemen Informasi Kesehatan (MIK), dan 7 lulusan dari prodi Fisioterapi. 

Beberapa tamu yang turut hadir dalam sumpah profesi ini. Sebut saja Wakil Rektor 1 Umsida, Dr Hana Catur Wahyuni ST MT, Sekretaris PC IBI Sri Mei Winardiati SST Bd, Wakil Ketua 2 DPW PATELKI Jawa Timur, Didik Sudarmanto SST.

Hadir pula Hendrix Prasetyo AMdPK SKM FISQua CLS CPS selaku Ketua DPD PORMIKI Jawa Timur, Ketua PD IFI Jawa Timur Yohanes Deo F SFT Physio SH MHKes MKes AIFO CMC COMT CDNP C-OMPT, dan tentunya jajaran dekanat dan program studi di lingkungan Fikes Umsida.

Pesan untuk Para Lulusan Setelah Sumpah Profesi

sumpah profesi fikes

Dalam menyampaikan laporan pendidikan Fikes Umsida, Evi Rinata SST MKeb menyampaikan bahwa perjalanan yang telah ditempuh para mahasiswa bukanlah pencapaian yang mudah.

“Tentunya perjuangan ini membutuhkan ketekunan, kedisiplinan, serta pengorbanan dari semua pihak, khususnya dari orang tua wali yang telah memerahkan seluruh daya, upaya, serta doa yang terus dilantunkan,” ujar Evi, sapaan akrabnya.

Bagi para lulusan predikat profesi dan predikat ahli madya, imbuh Evi, setelah pelantikan dan pengambilan sumpah profesi ini, telah melekat pada pribadi masing-masing sekaligus menjadi anggota baru dari organisasi profesi IBI, PATELKI, PORMIKI, dan IFI.

“Jadilah ahli yang berkarakter Islami, profesional, dan selalu rendah hati dalam mengamalkan ilmu dan kompetensi yang telah didapatkan selama kuliah di bangku Fikes,” pesannya.

Evi dan seluruh civitas akademika Umsida menyampaikan harapan kepada para lulusan yang telah dilantik agar bisa berkiprah secara profesional, berdedikasi dalam mengabdi, dengan akhlak pembelian di tengah-tengah masyarakat. 

“Kepada Bapak Ibu Wali orang tua orang tua lulusan, kami secara tulus mengucapkan rasa terima kasih yang sebesar-besarnya atas kepercayaan yang telah diberikan kepada Fikes Umsida dalam memberikan pendidikan, pengajaran, dan pengembangan potensi diri, serta penguatan nilai-nilai Al Islam dan Kemuhammadiyahan,” tuturnya.

Lihat Juga :  Sambut Hangat Fikes Umsida Terima Kerja Sama STIKes Santa Elisabeth Maumere, Kembangkan Ilmu Kesehatan

Semoga, harap Evi, ilmu pengetahuan, keterampilan dan nilai-nilai keutamaan yang diperoleh selama berkuliah bisa membentuk karakter utama, menjadi bekal untuk pengembangan diri, dan memainkan peran positif aktif dalam peningkatan kehidupan umat, masyarakat, bangsa, dan negara.

Proyeksi Fikes Umsida

sumpah profesi fikes

Setelah menyampaikan beberapa pesan kepada para lulusan yang disumpah profesi, Evi kemudian melaporkan proses penyelenggaraan pendidikan program studi di Fikes Umsida tahun akademik 2024 – 2025.

Pertama-tama, ia menjabarkan enam program studi yang ada di Fikes Umsida,  S1 Kebidanan, S1 Fisioterapi, D3 Fisioterapi, D4 Teknologi Laboratorium Medis, D4 Manajemen Informasi Kesehatan, dan Profesi bidan.

“Semoga dalam beberapa tahun ke depan ini, rencananya Fikes Umsida akan menambah program studi baru yaitu S1 Farmasi, S1 Gizi, serta Profesi Fisioterapi,” terang dosen prodi Kebidanan itu.

Dari enam program studi itu, imbuhnya, Fikes Umsida memiliki 418 mahasiswa aktif dan telah melantik 72 lulusan dari empat program studi.

“Kualitas pembelajaran program studi kesehatan, bisa kita lihat dari persentase kelulusan hasil uji kompetensi. Hasil uji kompetensi first taker di tahun 2024 ini, prodi profesi bidan lulus 100%, program studi D4 TLM lulus 100%, prodi Fisioterapi lulus 100%, untuk D4 MIK 82%, sudah di atas standar minimal,” terangnya.

Ia berharap setelah ini, para lulusan bisa segera bisa mengurus STr sebagai persyaratan bekerja sebagai tenaga kesehatan profesional di Indonesia.

Dengan visi menjadi Fakultas Ilmu Kesehatan yang unggul dan inovatif dalam pengembangan ipteks berdasarkan nilai-nilai Islam untuk kesejahteraan masyarakat serta motto “Fikes Hebat”, fakultas ini memiliki strategi action plan dengan 10 program prioritas.

Beberapa diantara seperti SDM, kurikulum, akreditasi, penerimaan mahasiswa baru, kemahasiswaan dan prestasi mahasiswa, kerjasama, pemenuhan sarana prasarana, luaran, penjaminan mutu, serta branding dan image fakultas.

Dosen yang pernah menjadi direktur Direktorat Akademik Umsida itu mengatakan, “Dalam upaya mengembangkan dan meningkatkan suasana akademik, Umsida terus berupaya dan berusaha memenuhi kebutuhan SDM, kurikulum, sarpas, dan lainnya sebagai penunjang perkuliahan,”.

Lihat juga: Lulusan yang Sudah Disumpah Profesi Harus Berkualitas dan Berintegritas

Mengakhiri sambutannya, Evi berharap usaha yang telah dilakukan dalam mengembangkan lembaga pendidikan ini dapat menambah kepercayaan masyarakat luas serta menjadikan Umsida sebagai pilihan utama bagi semua pihak yang akan menempuh jenjang pendidikan tinggi kesehatan.

Penulis: Romadhona S.

Berita Terkini

KWU Fest 2025_
KWU Fest 2025, Bentuk Generasi Wirausaha Tangguh di Era Industri 4.0
May 4, 2025By
halbil PWM Jawa Timur 2
Jadi Tuan Rumah Halalbihalal PWM Jawa Timur, Umsida Luncurkan UCS
April 26, 2025By
Dr Alfan lulusa S3 cum laude
Dr Alfan Selesaikan Studi S3 dengan Predikat Cum Laude di Tengah Tugas Struktural
April 24, 2025By
Fakultas Kedokteran UMMAT dan Umsida
Fakultas Kedokteran Lahir Beriringan, UMMAT Berkunjung ke Umsida
April 23, 2025By
strategi branding lembaga oleh Umsida
Kasi Branding Umsida Beri Tips Branding Lembaga Pendidikan di Era Digital
April 23, 2025By
halalbihalal IMM Sidoarjo 4
Halalbihalal IMM Sidoarjo, Rektor Umsida Beri 5 Makna Fastabiqul Khoirot
April 22, 2025By
Seminar FKG Umsida
FKG Umsida Bersama Unair dan PDGI Sidoarjo Edukasi Deteksi Osteoporosis dengan Radiografi Panoramik
April 21, 2025By
Siap-Siap UKOM! LSP Umsida Buka Pendaftaran Periode 1 Tahun 2025
Siap-Siap UKOM! LSP Umsida Buka Pendaftaran Periode 1 Tahun 2025
April 21, 2025By

Riset & Inovasi

SAMR Jadi Andalan Umsida Cetak Guru Milenial yang Siap Hadapi Dunia Pendidikan Digital
SAMR Jadi Andalan Umsida Cetak Guru Milenial yang Siap Hadapi Dunia Pendidikan Digital
May 2, 2025By
Kanker Serviks Bisa Dicegah Lebih Dini, Jangan Abaikan!
Kanker Serviks Bisa Dicegah Lebih Dini, Jangan Abaikan!
April 19, 2025By
Trichoderma, Penyelamat Tembakau dari Serangan Layu Bakteri
Trichoderma, Penyelamat Tembakau dari Serangan Layu Bakteri
April 16, 2025By
Tennis Elbow Bukan Lagi Momok, Fikes Umsida Punya Solusinya!
Tennis Elbow Bukan Lagi Momok, Fikes Umsida Punya Solusinya!
April 14, 2025By
Freon Out, Peltier In! Inovasi Umsida untuk Dunia Otomotif Ramah Lingkungan
Freon Out, Peltier In! Inovasi Umsida untuk Dunia Otomotif Ramah Lingkungan
April 10, 2025By

Prestasi

juara 3 Pilmapres 2025 2
Jadi Juara 3 Pilmapres PTMA, Mahasiswa Umsida Siap Lanjut ke Tingkat LLDIKTI
March 27, 2025By
Al-Qur’an Menuntunku, Anang Ma’rup Menang MHQ Asia Tenggara dan Raih Tiket ke Baitullah
Al-Qur’an Menuntunku, Anang Ma’rup Menang MHQ Asia Tenggara dan Raih Tiket ke Baitullah
March 25, 2025By
Umsida Bersinar! Cinthya Lorenza Juara 2 Taekwondo Bela Negara Cup
Umsida Bersinar! Cinthya Putri Lorenza Juara 2 Taekwondo Bela Negara Cup
March 20, 2025By
ASEAN Competition di Sabet Mahasiswa Umsida
Prestasi Gemilang! Aprilia Ayu Harumkan Umsida ke Panggung Internasional AEF 2025
March 10, 2025By
Scholarship Mastery! Alumni Umsida Sukses Gaet Dua Beasiswa dan Lanjut S3
Scholarship Mastery! Alumni Umsida Sukses Gaet Dua Beasiswa dan Lanjut S3
March 6, 2025By