Umsida.ac.id – Sebelum melaksanakan Wisuda ke-XXXVII Universitas Muhammadiyah Sidoarjo (Umsida) melaksanakan tes GeNose, “Adanya tes GeNose ini semoga pelaksanaan wisuda bisa lebih menjamin keamanan semua pihak karena setiap wisudawan dan tamu yang akan hadir telah melalui tes skrining,” kata Evi Rinata S ST M Keb, Jum’at (18/6).
Tujuan diadakannya tes GeNose ini adalah untuk keamanan mahasiswa dalam melaksanakan Wisuda. “Kami memperhatikan rekomendasi Tim Satgas Covid-19 Kabupaten Sidoarjo bahwa Peserta Wisuda XXXVII secara luring harus menunjukkan Keterangan Negatif Covid dengan Genose atau Antigen,” ujarnya
“Tidak hanya itu, peserta wisuda luring yang tidak bisa mengikuti tes genose di kampus bisa melakukan tes antigen mandiri, hasil tes genose / antigen negatif diserahkan kepada panitia pada saat hadir di area wisuda, selain kepada mahasiswa tes GeNose ini juga dilakukan kepada pejabat struktural dan dosen yang nanti akan menjadi tamu undangan,” imbuhnya.
Terdapat 461 mahasiswa yang akan mengikuti tes, dengan pembagian 2 sesi yakni sesi satu dilakukan pagi pukul 08.00 – 11.00 WIB, mahasiswa dari Fakultas agama islam (FAI), Fakultas psikologi dan ilmu pendidikan (FPIP), Fakultas kesehatan (FIKES), sedangkan sesi dua dilaksanakan siang pukul 13.00 – 20.00 WIB, mahasiswa Fakultas Sains dan Teknologi (Saintek), Fakultas bisnis hukum dan ilmu sosial (FBHIS). Dan berlokasi di halaman depan GKB 2 Kampus 1 Umsida.
Dan apabila dalam prosesnya terdapat mahasiswa terindikasi positif covid-19 maka kampus mengambil kebijakan khusus. “Calon wisudawan akan dialihkan ke wisuda daring dan untuk pemeriksaan lebih lanjut mahasiswa dipersilahlan tes PCR mandiri,” jelasnya, dan juga ia berharap acara wisuda bisa lancar dan dalam kondisi sehat. “Saya berharap semua yang terlibat bisa bekerjasama, bisa lancar dalam tes tersebut, karena kesehatan yang paling utama,” tutupnya.
Ditulis : Muhammad Asrul Maulana
Edit Asita Salsabila