Direktur PLAN-net Bagikan Strategi Berbisnis Sukses

Umsida.ac.id – Direktur PLAN-net membagikan strategi bisnis sukses pada mahasiswa lewat seminar nasional dengan tema Strategi Menjaga Roda Bisnis Tetap Berjalan di Era Pandemi Covid-19,Sabtu (26/06). Acara ini digagas oleh Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Kewirausahaan, Universitas Muhammadiyah Sidoarjo (Umsida).

Fauzan Teguh Hannato S T (Direktur PLAN-net Desain Indonesia) memaparkan beberapa strategi dalam membangun mental seorang pebisnis, cara berbisnis dari brand perusahaan lain dan bagaimana cara mempromosikan bisnis dengan mudah.

Fauzan mengungkapkan dirinya sering mengikuti workshop yang diadakan oleh Bob Sadino, dengan tujuan untuk mencari ilmu seputar dunia bisnis, dan kemudian membagikannya kepada orang lain. Diantaranya ia mengutip salah satu perkataan Bob Sadino “Diluar sana ada 2 tipe orang, orang yang pintar dan orang yang bodoh,” ungkapnya.

Orang yang pintar sebagaimana yang ia kutip dari Bob Sadino adalah orang yang justru terlalu berpikir panjang untuk memulai sebuah bisnis, karena orang pintar akan menimbang dan menganalisa apa saja kamungkinan yang akan terjadi saat menjalani sebuah bisnis, dan hasilnya ia terlambat untuk memulai sebuah bisnis. “Ketika kalian menggunakan perspective orang pintar, ciri pertama akan ada banyak ide, namun dengan banyaknya ide tidak ada satu pun yang ia jalankan,” ucapnya. Adanya ide seharusnya dapat membuat seseorang semakin kreatif dalam berbisnis, “Mengapa tidak ada satu pun dari ide yang dijalankan?Jawabannya ada pada ciri yang kedua yaitu kebanyakan dari orang pintar takut untuk memulai,” imbuhnya.

Selain itu ciri yang ketiga yaitu, terlalu pandai menganalisa. “Semakin pandai orang menganalisa maka akan semakin takut, atau jika tidak takut ia akan semakin memperlama kesuksesannya, karena ia selalu memikirkan teori dan teori tanpa adanya action,” ujarnya.

Fauzan mengungkapkan orang pintar selalu ingin mengerjakan semuanya sendiri, “Berbisnis sejatinya tidak sekedar untuk mensukseskan diri sendiri, tapi juga membuat orang lain menjadi sukses bersama,” ungkapnya. Ketika seseorang melakukan bisnis sendirian, maka ketika terjadi sesuatu pada dirinya, bisnis yang ia jalani pun akan ikut terhenti, berbeda halnya ketika berbisnis dengan memiliki partner.

Terakhir kesalahan orang yang pintar adalah terlalu berpikir logika dan takut bermimpi. “Kita tau bahwa banyak dari pebisnis sukses yang memiliki brand ternama, mereka berawal dari keberanian untuk bermimpi besar,” tuturnya. Namun selain bermimpi mereka menyeimbanginya dengan kesungguhan dan kerja keras. Adanya asumsi bahwa pebisnis harus berpendidikan tinggi, tidaklah benar. Tapi pebisnis butuh karyawan yang berpendidikan tinggi, dan harus memiliki relasi dengan orang-orang yang luar biasa.

Ditulis: Rina Aditi D A

Edit : Asita SAlsabila

Berita Terkini

Yudisium FPIP 2024 3
Yudisium FPIP 2024, Dekan Sebut Acara Ini Tak Hanya Sekedar Seremonial
October 24, 2024By
dekan FBHIS raih gelar doktor 5
Alhamdulillah, Dekan FBHIS Umsida Berhasil Meraih Gelar Doktor
October 22, 2024By
Anak Jalanan Sidoarjo Lebih Dekat dengan Teknologi Lewat Program Abdimas Umsida
Anak Jalanan Sidoarjo Lebih Dekat dengan Teknologi Lewat Program Abdimas Umsida
October 22, 2024By
akamsi 2024
Akamsi 2024, Cara Unik Ikom Umsida Kenalkan Prodi ke Maba
October 20, 2024By
RisetMu 2024: Dosen PBI Umsida Raih Penghargaan
Tak Kalah Dari Mahasiswa, Dosen Umsida Terus Raih Prestasi
October 20, 2024By
tabligh akbar Ustadz Adi Hidayat 6 7
Ustadz Adi Hidayat Beri Beasiswa Mahasiswa Umsida ke Libya
October 19, 2024By
Usung Pendidikan Literasi Dosen Umsida Raih RisetMU
Dosen PGSD Umsida Raih Penghargaan Peneliti Terbaik RisetMu 2024
October 19, 2024By
SIGI AMIL, Inovasi Briliant Umsida Bersama Lazismu Jatim
SIGI AMIL, Inovasi Briliant Umsida Bersama Lazismu Jatim
October 18, 2024By

Riset & Inovasi

Interactive Books, Mampu Dorong Komunikasi dan Kolaborasi Siswa
Interactive Books, Mampu Dorong Komunikasi dan Kolaborasi Siswa
September 16, 2024By
ekonomi sirkular
Dosen Umsida Beri Pelatihan Penerapan Manajemen Usaha Berbasis Ekonomi Sirkular pada Proses Produksi Pangan Halal
September 14, 2024By
Pembelajaran Melalui E-Modul (4)
Umsida Dorong Inovasi Pembelajaran Melalui E-Modul Literasi Berbasis Etnopedagogi
September 11, 2024By
Mesin Perajang dan Pengaduk Sambal
Inovasi Mesin Perajang dan Pengaduk Sambal Otomatis 3 Dosen Umsida
September 8, 2024By
legalitas BUMDesa
Tim Abdimas Umsida Akan Urus 5 Legalitas BUMDesa di 2 Kabupaten Usai Bantu 2 Desa Ini
August 29, 2024By

Prestasi

pelatih tim basket putri Jatim 2
Mahasiswa Fisioterapi Umsida Dibalik Medali Perak Basket Putri Jatim di PON 2024
October 11, 2024By
atlet PON Umsida
Berlaga di PON XXI Aceh Sumut 2024, Atlet MMA Umsida Bawa Pulang Medali Emas
September 21, 2024By
penelitian dan pengabdian masyarakat
Raih Peringkat 2 Kinerja Penelitian dan Pengabdian Masyarakat, Ini Rencana Umsida Selanjutnya
September 6, 2024By
PON Aceh Sumut 2024
PON Aceh Sumut 2024, Ini 6 Wajah Atlet Umsida yang Siap Berlaga
September 6, 2024By
Mahasiswa Umsida Raih 8 Kemenangan Lomba Internasional
Sukses di ACST 2024: Mahasiswa Akuntansi Raih 8 Kemenangan dalam Lomba Internasional
July 29, 2024By