Tim Mahasiswa Umsida Berhasil Raih Juara 1 Psy-Paper Kualitatif Terbaik KIMPSI-II

Umsida.ac.id – Mahasiswa Universitas Muhamadiyah Sidoarjo (Umsida) menorehkan prestasi membanggakan. Empat mahasiswa program studi (prodi) Psikologi Fakultas Psikologi dan Ilmu Pendidikan (FPIP) Umsida berhasil meraih juara 1 Psy-Paper Kualitatif Terbaik yang diselenggarakan oleh KIMPSI-II (Kompetisi Ilmiah Mahasiswa Psikologi Universitas Islam Ke-II) (KIMPSI) Rabu (3/11).

Keempat sosok mahsiswa Psikologi itu adalah Daniella Christy Varadifta selaku ketua tim, dan 3 mahasiswa yakni Cetrina Virdaus, Rahmanil Firdaus, dan Wulan Dyah Lokahita. Mereka berlomba dalam ajang yang diselengarakan oleh 17 Universitas Islam dari seluruh Indonesia.

Dalam kompetisi yang diselengarakan secara online ini mereka menamakan diri sebagai Brain Killer. Mereka beradu skill dalam menulis karya ilmiah secara kualitatif melawan tim dari kampus psikologi dari berbagai belahan bumi Indonesia lainya.

Ketua tim Brain Kiler Daniella Christy Varadifta mengungkapkan kepercayaan diri tim untuk menjuarainya. “Awalnya kami tahu lomba tersebut dari dosen pembimbing kami, Kemudian beliau meminta kami untuk mengikuti kompetisi ini, dan akhirnya kami mau, karena kami yakin bisa menjuarainya,” ujarnya.

Adapun teknis Lomba tersebut mulai dari pendaftaran dan pengumpulan karya dijadikan satu. “Pendaftaran dibuka mulai bulan Agustus, kemudian kita kirim file Psy-Paper karya kami sekaligus registrasi pendaftaran itu di awal bulan Oktober, dan tanggal 30 Oktober kemarin pengumumannya,” tutur mahasiswa prodi Psikologi.

Mahasiswa yang hobi traveling itu mengungkapkan motivasi mengikuti lomba. “Kami ingin keluar dari zona nyaman, selagi ada kesempatan dan saya tau kesempatan itu tidak akan datang keduakalinya, akhirnya tanpa pikir panjang saya terima tawaran ini,” ungkap mahasiswa semester 5.

Ia juga menjelaskan proses latihan selama perlombaan berlangsung. “Kami latihan dengan cara banyak-banyak membaca dan mencari informasi, intinya harus banyak referensinya, sebenernya sampai saat ini saya juga masih perlu belajar,” jelasnya.

Lebih lanjut, ia mengungkapkan suka duka selama mengikuti lomba tersebut. “Suka dukanya itu ketika kita mengatur waktu, karena selain lomba ini, kami juga ada prioritas utama yaitu kuliah, pastinya ada tugas juga, terus cari waktu untuk berkonsultasi dengan dosen pembimbing. Pergi pagi pulang malem buat nyelesaiin lomba ini, Nah disinilah suka dukanya, dan moment moment seperti inilah yang bikin candu,” ungkapnya.

“karena saya mau terus mengupgrade diri saya menjadi yang lebih baik tentunya. menurut saya Juara atau dapet nomer itu cuma bonus aja. Yang penting bagi saya adalah sebuah pengalamannya, keseruan selama prosesnya, mengasah passion atau kemampuan diri kita, dan juga kita bisa mengukur sebarapa jauh kemampuan yang kita miliki sehingga kita tau kurangnya dimana,” tambahnya.

Yang terakhir, ia berharap akan berpartisipasi di enevt selanjutnya. “Semoga kedepannya saya dan tim masih bisa terus berkarya. Masih dikasih kesempatan untuk memberikan yang terbaik buat Umsida, khusunya prodi Psikologi ini, dan di kesempatan selanjutnya saya akan berpartisipasi,” pungkasnya.

Ditulis : Muhammad Asrul Maulana

Berita Terkini

halbil PWM Jawa Timur 2
Jadi Tuan Rumah Halalbihalal PWM Jawa Timur, Umsida Luncurkan UCS
April 26, 2025By
Dr Alfan lulusa S3 cum laude
Dr Alfan Selesaikan Studi S3 dengan Predikat Cum Laude di Tengah Tugas Struktural
April 24, 2025By
Fakultas Kedokteran UMMAT dan Umsida
Fakultas Kedokteran Lahir Beriringan, UMMAT Berkunjung ke Umsida
April 23, 2025By
strategi branding lembaga oleh Umsida
Kasi Branding Umsida Beri Tips Branding Lembaga Pendidikan di Era Digital
April 23, 2025By
halalbihalal IMM Sidoarjo 4
Halalbihalal IMM Sidoarjo, Rektor Umsida Beri 5 Makna Fastabiqul Khoirot
April 22, 2025By
Seminar FKG Umsida
FKG Umsida Bersama Unair dan PDGI Sidoarjo Edukasi Deteksi Osteoporosis dengan Radiografi Panoramik
April 21, 2025By
Siap-Siap UKOM! LSP Umsida Buka Pendaftaran Periode 1 Tahun 2025
Siap-Siap UKOM! LSP Umsida Buka Pendaftaran Periode 1 Tahun 2025
April 21, 2025By
S2 pendidikan dasar Umsida
Umsida Resmi Buka S2 Pendidikan Dasar, Siapkan Pendidik Profesional
April 18, 2025By

Riset & Inovasi

Kanker Serviks Bisa Dicegah Lebih Dini, Jangan Abaikan!
Kanker Serviks Bisa Dicegah Lebih Dini, Jangan Abaikan!
April 19, 2025By
Trichoderma, Penyelamat Tembakau dari Serangan Layu Bakteri
Trichoderma, Penyelamat Tembakau dari Serangan Layu Bakteri
April 16, 2025By
Tennis Elbow Bukan Lagi Momok, Fikes Umsida Punya Solusinya!
Tennis Elbow Bukan Lagi Momok, Fikes Umsida Punya Solusinya!
April 14, 2025By
Freon Out, Peltier In! Inovasi Umsida untuk Dunia Otomotif Ramah Lingkungan
Freon Out, Peltier In! Inovasi Umsida untuk Dunia Otomotif Ramah Lingkungan
April 10, 2025By
Jatam Bromo Tengger Semeru 3
Gandeng Jatam Bromo Tengger Semeru, Dosen Umsida Buat Program Pertanian dan Anti Stunting
March 23, 2025By

Prestasi

juara 3 Pilmapres 2025 2
Jadi Juara 3 Pilmapres PTMA, Mahasiswa Umsida Siap Lanjut ke Tingkat LLDIKTI
March 27, 2025By
Al-Qur’an Menuntunku, Anang Ma’rup Menang MHQ Asia Tenggara dan Raih Tiket ke Baitullah
Al-Qur’an Menuntunku, Anang Ma’rup Menang MHQ Asia Tenggara dan Raih Tiket ke Baitullah
March 25, 2025By
Umsida Bersinar! Cinthya Lorenza Juara 2 Taekwondo Bela Negara Cup
Umsida Bersinar! Cinthya Putri Lorenza Juara 2 Taekwondo Bela Negara Cup
March 20, 2025By
ASEAN Competition di Sabet Mahasiswa Umsida
Prestasi Gemilang! Aprilia Ayu Harumkan Umsida ke Panggung Internasional AEF 2025
March 10, 2025By
Scholarship Mastery! Alumni Umsida Sukses Gaet Dua Beasiswa dan Lanjut S3
Scholarship Mastery! Alumni Umsida Sukses Gaet Dua Beasiswa dan Lanjut S3
March 6, 2025By