Kepala LLDIKTI Serahkan Rekomendasi Pendirian Prodi Kedokteran

Umsida.ac.id – Langkah Universitas Muhammadiyah Sidoarjo (Umsida) mendirikan prodi S1 kedokteran fakultas kedokteran mendapat dukungan dan rekomendasi dari Koordinator LLDIKTI Wilayah VII Jawa Timur, Prof Dr Ir Soeprapto DEA. “Umsida merupakan salah satu PTS yang menciptakan inovasi, untuk dimanfaatkan oleh masyarakat secara luas dan melakukan kegiatan pengabdian masyarakat yang bertaraf nasional. Pendirian prodi s1 kedokteran Fakultas Kedokteran di Umsida ini merupakan salah satu jawaban pemenuhan kebutuhan dokter dan layanan kesehatan di Indonesia,” ujarnya saat memberikan sambutan lokakarya visi dan kurikulum fakultas kedokteran.

“Kami memberikan rekomendasi  pendiriana Fakultas Kedokteran di Umsida, karena kami yakin percepatan akademik yang dilakukan Umsida mampu mencetak lulusan dokter yang memiliki kompetensi,” imbuhnya.

Umsida mengadakan  lokakarya visi dan kurikulum fakultas kedokteran di Aula Mas MAnsyur lantai 7 Kampus 1 Sidoarjo, Kamis (29/3). Dihadiri 39 narasumber, stakeholder yang terkait, tim dari Asosiasi Institusi Pendidikan Kedokteran Indonesia (AIPKI) dan Perwakilan direktorat Umsida ini dilakukan secara daring dan luring.

lokakarya visi dan kurikulum fakultas kedokteran dilaksanakan sebagai wujud peninjauan Kembali visi dan kurikulum Fakultas Kedokteran Umsida yang nantinya diharapkan mampu menjawab tantangan Pendidikan kedokteran dalam menghadapi permasalahan kesehatan dan tuntutan kompetensi lulusan dokter di masa yang akan datang.

“Umsida sudah bertekad bulat untuk mendirikan fakultas kedokteran, untuk itu kami sudah menyiapkan baik sarana maupun prasarana terkait, selain itu kami melakukan studi kelayakan, menyiapkan tenaga dosen dan kependidikan sebanyak 26 orang, kemudian membangun gedung perkuliahan tujuh lantai, rumah sakit pendidikan Siti Khadijah, laboratorium sekaligus pendanaan fakultas kodekteran,” ujar Rektor Umsida Dr Hidayatulloh saat membuka acara lokakarya visi dan kurikulum fakultas kedokteran.  “Bertambahnya Fakultas Kedokteran ini merupakan bagian dari respon perkembangan zaman dan tuntutan untuk menambah kebutuhan dokter di Indonesia,” tandasnya.

Acara ini dilaksanakan sebagai wujud peninjauan Kembali visi misi Fakultas Kedokteran Umsida  dan diharapkan visi misi yang baru dapat menjawab tantangan Pendidikan kedokteran dalam menghadapi permasalahan kesehatan dan tuntutan kompetensi lulusan dokter di masa yang akan datang. (Etik)

*Humas Umsida

 

 

Berita Terkini

Pahami Ilmu Pendidikan Di Masa Depan, Demi Tingkatkan Kualitas Mahasiswa Umsida
Pahami Ilmu Pendidikan Di Masa Depan, Demi Tingkatkan Kualitas Mahasiswa Umsida
May 5, 2024By
FPIP Umsida Kembangkan Diri Hingga Skala Internasional
FPIP Umsida Kembangkan Diri Hingga Skala Internasional
May 4, 2024By
pkpa Umsida batch 4
PKPA Umsida Hadir Lagi, Ini 2 Keunggulannya Dibanding PKPA Lainnya
May 3, 2024By
Lulusan Umsida harus melek teknologi
Nakes Lulusan Umsida Harus Siap dengan Tantangan Teknologi
May 3, 2024By
Mahasiswa Umsida Gali Ilmu Hingga Ke Negeri Jiran
Mahasiswa Umsida Gali Ilmu Hingga Ke Negeri Jiran
May 3, 2024By
sumpah profesi FIKES Umsida
Pelantikan dan Sumpah Profesi ke-XII FIKES Umsida, Lulusan Harus Berkualitas dan Profesional
May 2, 2024By
Warga Muhammadiyah Tulangan Diberi 3 Pesan Penting
3 Pesan Penting Disampaikan Dosen Umsida Untuk Pengelola AUM
May 2, 2024By
pendampingan sertifikasi halal
3 Dosen Umsida Dampingi Sertifikasi Halal dan Keuangan Digital pada Wirausaha Muhammadiyah Sidoarjo
May 1, 2024By

Riset & Inovasi

pendidikan ramah anak
8 Standar Pendidikan Ramah Anak, Yuk Simak Agar Anak Belajar dengan Nyaman
May 4, 2024By
stres pada single mother
Riset Umsida: Single Mother Kerap Alami 3 Jenis Stres Ini
March 30, 2024By
komunikasi verbal dan nonverbal
8 Alasan Komunikasi Verbal dan Nonverbal Perlu Diterapkan Kepada Siswa
March 29, 2024By
media belajar tangram
Tangram, Cara Seru Siswa Belajar Geometri, Simak 5 Manfaat dan Cara Membuatnya
March 27, 2024By
kecenderungan media sosial
Pengguna Aktif Media Sosial Cenderung Kesepian, Kata Riset
March 26, 2024By

Prestasi

Paku Bumi Open 2024
20 Mahasiswa Umsida Raih 11 Emas dan 11 Perak di Paku Bumi Open XII 2024
March 7, 2024By
atlet hapkido Umsida
Mahasiswa Umsida Toreh Prestasi Hapkido, Langsung 2 Juara sekaligus
March 6, 2024By
Silat Apik PTMA 2024
Mahasiswa Ikom Umsida Sabet 3 Kejuaraan di Silat Apik PTMA 2024
March 5, 2024By
Video Menyuarakan Perjuangan Palestina Karya Mahasiswa Umsida ini Bawanya Raih Juara Nasional
Video Menyuarakan Perjuangan Palestina Karya Mahasiswa Umsida ini Bawanya Raih Juara Nasional
January 19, 2024By
Meja Komposit, Inovasi yang Membuat Umsida Raih Juara Harapan 2 di KISI 2023
December 26, 2023By