Penguatan UMKM, Umsida Jalin Kerja Sama dengan Lazizmu Jatim

Umsida.ac.id – Dr Hidayatulloh MSi, Rektor Universitas Muhammadiyah Sidoarjo (Umsida) tandatangani nota kesepakatan bersama atau Memorandum of Understanding (MoU) bersama Drh Zainul Muslimin, Ketua Badan Pengurus Lembaga Amil Zakat Infaq dan Shodaqoh Muhammadiyah (Lazizmu) wilayah Jawa Timur yang bertempat di Kampus 1 Umsida, Celep, Sidoarjo, Jumat (1/4).

Penandatanganan MoU kali ini bertujuan untuk menguatkan UMKM binaan Lazizmu Jawa Timur, khususnya dalam pendampingan proses sertifikasi halal atau self declare halal oleh Halal Center Umsida. Hal ini juga merupakan tindaklanjut dari pertemuan yang dilaksanakan oleh Puspita Handayani MAg, Ketua Halal Center (HC) Umsida, Dr Hana Catur Wahyuni ST MT,  Koordinator Divisi Pelatihan dan Pendampingan HC dengan Ketua Badan Lazizmu Jatim, pada Rabu, 30 Maret 2022 lalu.

Hingga kini, Lazizmu telah mempunyai UMKM binaan yang berjumlah ratusan dan tersebar di seluruh wilayah Jawa Timur. Menurut Drh Zainul Muslimin, UMKM tersebut perlu dibina dan didampingi sehingga dapat tumbuh dan berkembang.

“Salah satu yang diperlukan oleh UMKM tersebut adalah sertifikat halal atau self declare halal agar UMKM dapat mengembangkan area pemasaran, menembus pasar retail sehingga mampu meningkatkan kesejahteraan pemilik UMKM,” tuturnya.

Sementara itu, langkah konkrit untuk menguatkan UMKM didukung dan didampingi secara langsung oleh HC Umsida. HC Umsida sendiri merupakan Lembaga Pendamping Proses Produk Halal (PPH) yang dapat melakukan pendampingan dan pembinaan UMKM dalam implementasi halal. Berdasarkan Surat Keterangan (SK) Badan Penyelenggara Jaminan Produk Halal (BPJPH) No 65 Tahun 2022, HC Umsida ditetapkan sebagai Pendamping Proses Produk Halal (PPH) dengan nomer regristrasi 2203000014.

Melalui penandatanganan MoU ini, rencananya penguatan UMKM dilakukan dengan pemberian pelatihan dan pendampingan terutama untuk memperoleh self declare halal bagi UMKM binaan Lazizmu Jawa Timur.  (Shinta Amalia/ Etik)

 

*Humas Umsida

 

Berita Terkini

Lulusan Umsida harus melek teknologi
Nakes Lulusan Umsida Harus Siap dengan Tantangan Teknologi
May 3, 2024By
Mahasiswa Umsida Gali Ilmu Hingga Ke Negeri Jiran
Mahasiswa Umsida Gali Ilmu Hingga Ke Negeri Jiran
May 3, 2024By
sumpah profesi FIKES Umsida
Pelantikan dan Sumpah Profesi ke-XII FIKES Umsida, Lulusan Harus Berkualitas dan Profesional
May 2, 2024By
Warga Muhammadiyah Tulangan Diberi 3 Pesan Penting
3 Pesan Penting Disampaikan Dosen Umsida Untuk Pengelola AUM
May 2, 2024By
pendampingan sertifikasi halal
3 Dosen Umsida Dampingi Sertifikasi Halal dan Keuangan Digital pada Wirausaha Muhammadiyah Sidoarjo
May 1, 2024By
Pendekatan Konseling Oleh Tim Dosen Umsida Wujudkan Sekolah Ramah Siswa
Pendekatan Konseling Oleh Tim Dosen Umsida Wujudkan Sekolah Ramah Siswa
May 1, 2024By
Umsida Tuan Rumah Kinik Penjaminan Mutu LLDikti 7
Umsida Kampus Unggul, Kembali Dipercaya Jadi Tuan Rumah Kegiatan LLDikti 7 Jatim
April 30, 2024By
voli Umsida
20+ Sekolah Antusias Bertarung di Turnamen Tingkat Provinsi oleh UKM Voli Umsida
April 29, 2024By

Riset & Inovasi

stres pada single mother
Riset Umsida: Single Mother Kerap Alami 3 Jenis Stres Ini
March 30, 2024By
komunikasi verbal dan nonverbal
8 Alasan Komunikasi Verbal dan Nonverbal Perlu Diterapkan Kepada Siswa
March 29, 2024By
media belajar tangram
Tangram, Cara Seru Siswa Belajar Geometri, Simak 5 Manfaat dan Cara Membuatnya
March 27, 2024By
kecenderungan media sosial
Pengguna Aktif Media Sosial Cenderung Kesepian, Kata Riset
March 26, 2024By
bullying pada siswa SD
Riset Dosen Umsida Jelaskan 8 Peran Sekolah untuk Mengatasi Bullying
March 25, 2024By

Prestasi

Paku Bumi Open 2024
20 Mahasiswa Umsida Raih 11 Emas dan 11 Perak di Paku Bumi Open XII 2024
March 7, 2024By
atlet hapkido Umsida
Mahasiswa Umsida Toreh Prestasi Hapkido, Langsung 2 Juara sekaligus
March 6, 2024By
Silat Apik PTMA 2024
Mahasiswa Ikom Umsida Sabet 3 Kejuaraan di Silat Apik PTMA 2024
March 5, 2024By
Video Menyuarakan Perjuangan Palestina Karya Mahasiswa Umsida ini Bawanya Raih Juara Nasional
Video Menyuarakan Perjuangan Palestina Karya Mahasiswa Umsida ini Bawanya Raih Juara Nasional
January 19, 2024By
Meja Komposit, Inovasi yang Membuat Umsida Raih Juara Harapan 2 di KISI 2023
December 26, 2023By