BEM FAI Umsida Studi Banding Bersama BEM FAI UMS

Umsida.ac.id – Badan Eksekutif Mahasiswa Fakultas Agama Islam (BEM FAI) Universitas Muhammadiyah Sidoarjo (Umsida) melakukan studi banding dengan BEM FAI Universitas Muhammadiyah Surabaya (UMS) di Gedung Mini Theater Umsida, Jumat (27/5).

Studi banding dilakukan dengan tujuan untuk menambah wawasan dan pengetahuan yang akan diterapkan oleh masing-masing organisasi agar kedepan sistem manajemennya menjadi lebih baik. Dalam kegiatan ini, hadir juga ketua BEM FAI Umsida Muhammad Ridho Adzani dan ketua BEM FAI UMS Asep Budi Yanto, Seksi Kemahasiswaan FAI Umsida Farikh Marzuki Ammar Lc MA, serta 39 pengurus BEM FAI Umsida dan 17 pengurus BEM FAI UMS.

Ananda Anugerah Putra selaku ketua pelaksana menyampaikan, kegiatan studi banding kali ini menjadi upaya untuk menjalin silaturahmi sekaligus meningkatkan kualitas kerja mahasiswa yang tergabung di dalamnya. “Semoga melalui studi banding ini kita dapat sama-sama meningkatkan kinerja kita melalui pembangunan relasi,” ucapnya.

Dewi Agung M, Kepala Departemen Luar Negeri BEM FAI Umsida juga mengatakan, kegiatan studi banding sangat dibutuhkan untuk  meningkatkan dan mengembangkan kinerja suatu organisasi. “Acara inti dari kegiatan studi banding ini adalah untuk membangun relasi serta bertukar pikiran demi meningkatkan kinerja organisasi,” tuturnya.

Kemudian, serangkaian kegiatan juga disambung dengan sesi diskusi dan pemaparan program kerja. Kesempatan ini secara khusus dimanfaatkan oleh kedua belah pihak untuk mengetahui program kerja dari BEM FAI Umsida dan BEM FAI UMS, baik program kerja yang sudah terlaksana maupun yang baru akan dilaksanakan.

Kegiatan studi banding BEM FAI Umsida bersama BEM FAI UMS selanjutnya ditutup dengan pembacaan doa dan sesi foto bersama oleh seluruh partisipan. Terkahir, Dewi Agung M berharap agar melalui kegiatan seperti ini, baik BEM FAI Umsida maupun BEM FAI UMS bisa menjaga solidaritas dan integritas dalam berorganisasi, serta terbangun misi dakwah yang sesuai cita-cita Muhammadiyah.

“Semoga dengan terlaksananya acara studi banding ini dapat terbangun relasi yang luas serta meningkatnya kinerja dari masing-masing organisasi. Semoga kegiatan ini juga dapat membawa manfaat dan kami bisa melakukan kegiatan serupa dengan Fakultas Agama Islam lainnya,” pungkasnya. (Shinta Amalia/Etik)

*Humas Umsida

Berita Terkini

Business English Management 3
Business English, Salah Satu Mata Kuliah Asik di Bahasa Inggris Umsida
November 22, 2024By
Bukti Kualitas Unggul, Umsida Kembali Bawa Pulang Silver SNI Award 2024
Bukti Kualitas Unggul, Umsida Kembali Bawa Pulang Silver SNI Award 2024
November 22, 2024By
Pelatihan Hidroponik
Buat Pelatihan Hidroponik kepada 126 Siswa, Agroteknologi Umsida Dorong Kesadaran Generasi Muda
November 21, 2024By
Tapak Suci Umsida Raih 3 Emas dan Perolehan Pesilat Terbaik
Kado Manis Awal Periode, Tapak Suci Umsida Raih 3 Emas dan Peroleh Pesilat Terbaik
November 20, 2024By
Dosen Umsida Ini Kembali Rain Prestasi
Membanggakan, Dosen Umsida Berprestasi Ini Kembali Terima Penghargaan
November 17, 2024By
Dosen Umsida Ini Raih Penghargaan Publikasi Ilmiah Award 2023-2024, 3 Kategori Sekaligus
Dosen Umsida Ini Raih Penghargaan Publikasi Ilmiah Award, 3 Kategori Sekaligus
November 16, 2024By
Mahasiswi Umsida dengan Puluhan Prestasi di Akademik dan Olahraga
Menginspirasi! Perjalanan Wardha Hani Aulia, Mahasiswi Umsida dengan Puluhan Prestasi
November 14, 2024By
Ini Strategi Dosen Umsida Bersama Mahasiswanya, Atasi Penurunan Minat Belajar PAI
Ini Strategi Dosen Umsida Bersama Mahasiswanya, Atasi Penurunan Minat Belajar PAI
November 12, 2024By

Riset & Inovasi

Interactive Books, Mampu Dorong Komunikasi dan Kolaborasi Siswa
Interactive Books, Mampu Dorong Komunikasi dan Kolaborasi Siswa
September 16, 2024By
ekonomi sirkular
Dosen Umsida Beri Pelatihan Penerapan Manajemen Usaha Berbasis Ekonomi Sirkular pada Proses Produksi Pangan Halal
September 14, 2024By
Pembelajaran Melalui E-Modul (4)
Umsida Dorong Inovasi Pembelajaran Melalui E-Modul Literasi Berbasis Etnopedagogi
September 11, 2024By
Mesin Perajang dan Pengaduk Sambal
Inovasi Mesin Perajang dan Pengaduk Sambal Otomatis 3 Dosen Umsida
September 8, 2024By
legalitas BUMDesa
Tim Abdimas Umsida Akan Urus 5 Legalitas BUMDesa di 2 Kabupaten Usai Bantu 2 Desa Ini
August 29, 2024By

Prestasi

flash card kodifikasi
Laboran MIK Umsida Buat 107 Flash Card untuk Permudah Mahasiswa Pelajari Kodifikasi
November 19, 2024By
Cerita Dosen Umsida Jadi Panelis Debat Calon Walikota Mojokerto
November 18, 2024By
Mannequin Acupressure point
Buat Mannequin Acupressure Point with LED Indicator, Laboran Kebidanan Umsida Lolos Kilab 2024
November 14, 2024By
Mahasiswa Umsida Raih Juara 1 Dalam Ajang Internasional The 5 Borneo Global Summer Camp
Mahasiswa Umsida Raih Juara 1 Dalam Ajang Internasional The 5 Borneo Global Summer Camp
November 7, 2024By
Mahasiswa Umsida Raih Juara Internasional
Kompetisi Pertama Langsung Raih Juara 1 Tingkat Internasional
November 6, 2024By