Bekali Strategi Berkarir, Umsida Gelar Seminar Pra Wisuda

Umsida.ac.id – Bekali calon wisudawan dengan strategi berkarir dan menyiapkan sarjana yang berkompeten, Universitas Muhammadiyah Sidoarjo (Umsida) menggelar seminar pra wisuda di Kampus 1 Umsida, Jumat (16/6).  Calon wisudawan dibekali dengan materi bagaimana menghadapi dunia kerja, strategi berkarir di luar negeri, serta tips membuat CV menarik dan lulus interview.

Hadir para ahli di antaranya BPVP Sidoarjo Kemnaker RI Muhammad Daviq Romadlon S Kom MMed Kom, Koordinator UPT BP2MI Sidoarjo Erni Yuanawati SH MH, dan Head of HR Sub Department PT Japfa Comfeed Indonesia Tbk Agung Kurnia Sejati SPsi MM.

Erni Yuanawati SH MH mengatakan, sarjana Indonesia memiliki peluang yang besar untuk berkarir di luar negeri dan pekerja migran bukanlah pekerja bawahan.”Dokter  yang bekerja di luar negeri, itu sebutannya juga pekerja migran. Maka dari itu, saya berdiri di sini untuk mengubah paradigma atau mindset yang mana kebanyakan warga Indonesia masih sering sekali memahami bahwasannya TKI  itu pekerja bawahan, padahal tidak,” ucapnya dengan semangat mengawali kegiatan pagi itu.

Koordinator UPT BP2MI itu  juga menyebut, potensi sarjana sangat luas untuk bisa meraih keberhasilan sebagai pekerja migran. “Persyaratan PMI paling penting adalah harus usia 18 tahun dan memiliki kompetensi. Kompetensi itu banyak, bahasa, praktik, makanya tadi kalau ingin praktik bisa ke BPVP,” ujarnya.

Sementara itu, Agung Kurnia Sejati SPsi MM memacu semangat calon wisudawan dengan mengajak mereka untuk membuat suatu perubahan dalam hidupnya. Ia menunjukkan salah satu potongan ayat dalam surat Ar-Ra’d ayat 11, yang artinya : Sesungguhnya Allah tidak akan mengubah keadaan suatu kaum sebelum mereka mengubah keadaan diri mereka sendiri.

Head of HR Sub Department menuturkan, sarjana bisa mendapatkan karir yang jelas, selayaknya entrepreneur, dengan bayaran sepadan apabila mereka bisa menjual etos kerja yang baik. “Apa yang anda jual? attitude, knowledge, skill, dan sebagainya yang anda miliki, termasuk waktu dan ini yang tidak banyak disadari,” ujarnya. (Shinta Amalia/Etik).

*Humas Umsida

Berita Terkini

aset kripto menurut dosen Umsida
Risiko Aset Kripto dan Bitcoin, Dosen Umsida Paparkan dari Perspektif Hukum dan Teknologi
December 15, 2025By
SDGs Center Umsida
SDGs Center Umsida Dorong Hilirisasi Riset untuk Pembangunan Berkelanjutan Jawa Timur
November 20, 2025By
Apresiasi sekolah partnership Umsida
Umsida Beri Apresiasi untuk Sekolah Partnership yang Berkontribusi dalam Penerimaan Mahasiswa Baru
November 20, 2025By
kick off penerimaan mahasiswa baru Umsida 4_11zon
Umsida Resmi Buka Pendaftaran Mahasiswa Baru Tahun Akademik 2026/2027
November 19, 2025By
magister ilmu komunikasi Umsida 1
Launching Magister Ilmu Komunikasi Umsida, Pendaftaran Sudah Dibuka!
October 28, 2025By
muhammadiyah
Muhammadiyah Tetapkan Awal Puasa Ramadan 2026 pada 18 Februari
October 23, 2025By
S2 Ilmu Komunikasi Umsida
S2 Ilmu Komunikasi Umsida Sudah Buka, Siap Cetak Pakar New Media
October 13, 2025By
prodi sains data
Umsida Resmi Buka S1 Sains Data, Siap Buka Peluang Data Analyst
October 11, 2025By

Riset & Inovasi

pelajar muhammadiyah tanam kelor
Pelajar Muhammadiyah Jadi Kader Peningkatan Kemandirian Lingkungan dan Ekonomi Abdimas Umsida
January 10, 2026By
budidaya tanaman semusim 1
Pelatihan Tanaman Semusim Jadi Cara Dosen Umsida Perkuat Ketahanan Pangan
January 9, 2026By
koperasi DInar Amanta
Koperasi Dinar Amanta Bekerja Lebih Efektif Menggunakan Aplikasi KOPERKU
January 9, 2026By
kemandirian pangan pca prambon
AbdimasMu Dorong Kemandirian Pangan Mulai dari Lingkup Paling Dasar
January 5, 2026By
pupuk Lazismu Umsida
Lazismu Umsida Produksi Pupuk Kompos Organik, Tak Hanya Peka Akan Lingkungan Tapi Juga Kemanusiaan
January 4, 2026By

Prestasi

atlet karate Batu open 2025
Atlet Ini Raih 2 Medali Sekaligus di Ajang Batu Karate Challenge Open Tournament Series 2025
January 8, 2026By
pertandingan karate Batu challenge
Cedera di Pertandingan Sebelumnya Belum Pulih, Atlet Umsida Bulatkan Tekad Demi Emas
January 7, 2026By
tapak suci Umsida 1
Atlet Tapak Suci Umsida Lengkapi Torehan 30 Medali dengan Menyumbang Perak
January 4, 2026By
kejuaraan perdana atlet Umsida
Ikuti Kejuaraan Perdana, Atlet Umsida Ini Ajarkan bahwa Tidak Ada Kata Terlambat untuk Berprestasi
January 3, 2026By
latihan ekstra atket Umsida
Usaha Atlet Umsida Raih Emas: Latihan Ekstra Namun Cedera Saat Semifinal
January 2, 2026By