Umsida.ac.id – Ikhtiar dan doa mengantarkan Zulfa Ihzani menjadi salah satu wisudawan berprestasi dari Pendidikan IPA. Penganugrahan itu disematkan dalam prosesi Wisuda XXXIX Universitas Muhammadiyah Sidoarjo, Sabtu (17/06). Perempuan berusia 21 tahun ini berhasil menyelesaikan pendidikan S1 nya tanpa skripsi.
Ia mengaku mengikuti Program Kreativitas Mahasiswa (PKM) yang membahas tentang penggunaan media podcast sebagai teman belajar IPA. Penelitian nya berjudul “Efektivitas penggunaan podcast sains sahabat di era pandemi sebagai teman belajar IPA SMP”. Perempuan asal Nganjuk ini pun menceritakan perjuangan yang ia hadapi selama proses pengerjaan PKM.
“Kesulitan nya ada saat PKM yang waktu pelaksanaan nya bebarengan dengan KKN. Karena tidak ada motor, jadi harus bolak-balik ke kampus dan tempat KKN menggunakan sepeda atau naik angkutan umum,” kenangnya. Ia pun mengatakan bahwa pengambilan data dan implementasi media ke siswa harus dilakukan beberapa hari.
Meski begitu, ia tetap memupuk semangat setiap hari dan mendapatkan dukungan dari orang-orang di sekitarnya. Saat menjadi mahasiswa, ia juga aktif mengikuti Himpunan Mahasiswa IPA & Unit Kegiatan Mahasiswa LSMK (Lingkar Studi Mahasiswa Kreatif).
Zulfa selalu optimis dan memaksimalkan segala kesempatan yang ia dapat. “Ketika dapat kesempatan, lakukan secara optimal. Harus memaksimalkan ikhtiar dan doa karena jalur darat dan langit harus seimbang. Kalau lelah silahkan istirahat tapi jangan lupa dilanjutkan lagi perjuangan nya,” ungkapnya.
Ditulis : Ping Darojat Gumilang