Gebrakan Pasca Pandemi, BEM FBHIS Umsida Gelar Festival Musik

Umsida.ac.id – Badan Eksekutif Mahasiswa Fakultas Bisnis Hukum dan Ilmu Sosial (BEM FBHIS) Universitas Muhammadiyah Sidoarjo (Umsida) melakukan gebrakan pasca pandemi Covid-19 dengan menggelar FASCO Fest 2022 di halaman Kampus 1 Umsida, Sidoarjo, Sabtu (16/7).

Bertajuk Conquer a Taste In Rhythm, kegiatan FASCO Fest 2022 oleh BEM FBHIS Umsida menampilkan sederet pertunjukan seni dari Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Teather Gedhek, Tapak Suci, Ikabama, Band Lokal Sidoarjo, Kompetisi Jurnalistik, dan ditutup dengan meriahnya Festival Musik yang  menghadirkan penyanyi sekaligus bintang tamu papan atas Feby Putri dan DJ Tripleks. 

Hadir juga dalam acara tersebut Wakil Rektor III Eko Hardiansyah MPsi Psikolog, Wakil Dekan FBHIS Poppy Febriana S Sos M Med Kom, Kemahasiswaan FBHIS Muhammad Junaedi SSos MSi, dan Gubernur Mahasiswa BEM FBHIS Muzakki Anwar.

Kepada tim Umsida.ac.id, ketua pelaksana Ardian Firmansyah menyebut sangat bersyukur acara bisa terlaksana dengan sukses. “Saya sangat bangga, dan ini sebuah prestasi yang telah diraih oleh eksekutif FBHIS karena dalam waktu kurang dari 2 bulan acara ini bisa terlaksana,” ujarnya.

Ardian menjelaskan, FASCO  Fest 2022 adalah sebagai bukti bahwa mahasiswa FBHIS mampu menaklukkan rasa dalam satu irama. Ia menyebut, lambang segitiga dengan 7 cahaya di atasnya memiliki filosofi 6 Program Studi (Manajemen, Hukum, Administrasi Publik, Ilmu Komunikasi, Akuntansi, Bisnis Digital) dan Satu Fakultas.

Sementara itu Wakil Rektor III Eko Hardiansyah mendukung penuh kegiatan FASCO Fest  2022 kali ini. Melalui sambutannya, ia mengatakan konser festival musik ini bukan yang pertama kali diadakan oleh Umsida, tahun 2020 lalu Umsida juga pernah menggelar konser yang serupa dengan bintang tamu Deny Cak Nan.

Menurutnya kegiatan seperti ini layak untuk didukung agar dapat mencapai generasi di abad 21 yang memiliki karakter 4C. Yang pertama Communication dan yang kedua yakni Collaboration. “Adik-adik akan belajar untuk berkolaborasi satu dengan yang lain, apalagi bisa menggait artis dan sponsor. Tapi kalau adik-adik pintar berkomunikasi dan mau berkolaborasi, maka tidak ada yang tidak mungkin, ” tuturnya.

Selain itu, karakter lainnya adalah Critical Thinking dan Creative. “Berpikir kritis itu terkait bagaimana kemampuan kita untuk bisa memahami persoalan-persoalan ke depan. Dan saya yakin sekaligus berharap, meskipun ini adalah konser  yang bisa membawa kebahagiaan, tapi jangan sampai adik-adik melewati untuk bisa peduli,” ujarnya.

Selanjutnya,  ia mengimbau agar mahasiswa, panitia, dan seluruh penonton yang hadir untuk bisa melakukan kegiatan dengan tertib dan aman. Diketahui kegiatan tersebut disponsori oleh Favehotel, Momentum, Cheers, Songz, Dapur Mamaken, Jalan Pintas, dan Kimia Farma. (Shinta Amalia/etik)

*Humas Umsida

Berita Terkini

halbil PWM Jawa Timur 2
Jadi Tuan Rumah Halalbihalal PWM Jawa Timur, Umsida Luncurkan UCS
April 26, 2025By
Dr Alfan lulusa S3 cum laude
Dr Alfan Selesaikan Studi S3 dengan Predikat Cum Laude di Tengah Tugas Struktural
April 24, 2025By
Fakultas Kedokteran UMMAT dan Umsida
Fakultas Kedokteran Lahir Beriringan, UMMAT Berkunjung ke Umsida
April 23, 2025By
strategi branding lembaga oleh Umsida
Kasi Branding Umsida Beri Tips Branding Lembaga Pendidikan di Era Digital
April 23, 2025By
halalbihalal IMM Sidoarjo 4
Halalbihalal IMM Sidoarjo, Rektor Umsida Beri 5 Makna Fastabiqul Khoirot
April 22, 2025By
Seminar FKG Umsida
FKG Umsida Bersama Unair dan PDGI Sidoarjo Edukasi Deteksi Osteoporosis dengan Radiografi Panoramik
April 21, 2025By
Siap-Siap UKOM! LSP Umsida Buka Pendaftaran Periode 1 Tahun 2025
Siap-Siap UKOM! LSP Umsida Buka Pendaftaran Periode 1 Tahun 2025
April 21, 2025By
S2 pendidikan dasar Umsida
Umsida Resmi Buka S2 Pendidikan Dasar, Siapkan Pendidik Profesional
April 18, 2025By

Riset & Inovasi

SAMR Jadi Andalan Umsida Cetak Guru Milenial yang Siap Hadapi Dunia Pendidikan Digital
SAMR Jadi Andalan Umsida Cetak Guru Milenial yang Siap Hadapi Dunia Pendidikan Digital
May 2, 2025By
Kanker Serviks Bisa Dicegah Lebih Dini, Jangan Abaikan!
Kanker Serviks Bisa Dicegah Lebih Dini, Jangan Abaikan!
April 19, 2025By
Trichoderma, Penyelamat Tembakau dari Serangan Layu Bakteri
Trichoderma, Penyelamat Tembakau dari Serangan Layu Bakteri
April 16, 2025By
Tennis Elbow Bukan Lagi Momok, Fikes Umsida Punya Solusinya!
Tennis Elbow Bukan Lagi Momok, Fikes Umsida Punya Solusinya!
April 14, 2025By
Freon Out, Peltier In! Inovasi Umsida untuk Dunia Otomotif Ramah Lingkungan
Freon Out, Peltier In! Inovasi Umsida untuk Dunia Otomotif Ramah Lingkungan
April 10, 2025By

Prestasi

juara 3 Pilmapres 2025 2
Jadi Juara 3 Pilmapres PTMA, Mahasiswa Umsida Siap Lanjut ke Tingkat LLDIKTI
March 27, 2025By
Al-Qur’an Menuntunku, Anang Ma’rup Menang MHQ Asia Tenggara dan Raih Tiket ke Baitullah
Al-Qur’an Menuntunku, Anang Ma’rup Menang MHQ Asia Tenggara dan Raih Tiket ke Baitullah
March 25, 2025By
Umsida Bersinar! Cinthya Lorenza Juara 2 Taekwondo Bela Negara Cup
Umsida Bersinar! Cinthya Putri Lorenza Juara 2 Taekwondo Bela Negara Cup
March 20, 2025By
ASEAN Competition di Sabet Mahasiswa Umsida
Prestasi Gemilang! Aprilia Ayu Harumkan Umsida ke Panggung Internasional AEF 2025
March 10, 2025By
Scholarship Mastery! Alumni Umsida Sukses Gaet Dua Beasiswa dan Lanjut S3
Scholarship Mastery! Alumni Umsida Sukses Gaet Dua Beasiswa dan Lanjut S3
March 6, 2025By