Diterima di Bank BTN Syariah Bahkan Raih Gelar Wisudawan Terbaik, Simak Kisahnya

Umsida.ac.id– Sukses jadi Assisten Consumer Funding Sales di Bank BTN Syariah Surabaya bahkan sebelum diwisuda, Kharisma Catur Aulia juga raih gelar wisudawan terbaik dengan IPK 3,89 pada wisuda ke 42 Universitas Muhammadiyah Sidoarjo (Umsida) yang diselenggarakan di auditorium KH Ahmad Dahlan Kampus 1, Sabtu (18/11/2023).

Kisah Awal Pekuliahan

Meski masuk dalam dunia perkuliahan terlambat dibandingkan teman-teman angkatannya, tidak mematahkan semangat Risma dalam belajar. Setelah lulus dari SMA, Ia memutuskan untuk bekerja untuk mendapatkan gaji dan memperbaiki kondisi keuangannya saat itu. Tentu setelah memutuskan bekerja akan sangat sulit bagi siapapun untuk kembali memperkuat niat berkuliah.

“Pada saat pendaftaran Mahasiswa baru tahun 2019 dibuka, jujur niat saya untuk berkuliah sedikit menurun karena rasa nyaman yang saya rasakan di tempat kerja saya. Singkat cerita saya disemangati untuk mendaftar kuliah oleh mama saya, karena beliau paham jika sebenarnya saya sangat ingin untuk berkuliah,” paparnya.

Baca juga: Wisudawan Saat Ini Berada di Era Perubahan yang Dasyat, Kata Prof Bambang

Risma memilih program studi manajemen saat berkuliah di Umsida, Ia bercerita bagaimana melewati masa awal perkuliahan. Ditambah lagi angkatan 2019 ini telah melewati salah satu pandemi besar, covid 19.

“Semester 1 dimulai saya berada dikelas malam Manajemen B3 awal-awal menjadi maba rasanya sangat menyenangkan karena akhirnya bisa merasakan apa yang teman-teman sma pada tahun lalu. Tibalah di semester 2 pada saat minggu ke-2 kita semua mendapatkan kabar kurang baik dari dunia, virus covid 19 sudah menyebar seluruh bagian dunia tida terkecuali Indonesia dan Lingkungan Kampus Umsida. Semua hal berubah dengan cepat kegiatan perkuliahan harus cepat beradaptasi dengan kondisi yang ada. Pada kondisi saat itu mahasiswa juga dituntut agar dapat belajar mandiri lebih,” ungkapnya.

Jalani Program Magang PMMB BUMN dan Magang Internal di Bank BTN

Diterima di Bank BTN Syariah Bahkan Raih Gelar Wisudawan Terbaik, Simak Kisahnya

Wisudawan yang meraih gelar sarjana manajemen ini merasa melalui perkuliahan semester 3 ini terasa sulit, namun perlahan terlewati dengan baik.  Agustus 2022 setelah menjalankan ujian magang internal, Risma mendapatkan kabar gembira bahwasanya Ia telah lolos Program Magang PMMB BUMN Batch 2 tahun 2022 dan ditempatkan di Bank BTN Syariah Surabaya.

“Menjalankan program magang selamat 6 bulan dengan dibarengi mengerjakan tugas akhir magang dan proposal tugas akhir S1 rasanya sangat melelahkan, karena perjalanan magang pulang pergi Sidoarjo ke Surabaya lalu pulangnya harus ke perpustakaan kampus 1 untuk mengerjakan proposal,” ujarnya.

Selanjutnya, Risma telah menyelesaikan program magang pada Februari 2023. Saat itupun, sambungnya “saya juga sudah melaksanakan ujian seminar proposal dan dinyatakan lolos untuk menjalankan penelitian.

Putri bungsu dari pasangan Sugeng Prayitno dan Machnuna ini menjalani kesibukan yang luar biasa. Kendati demikian Risma tetap konsisten dan mendapatkan hasil terbaik dari setiap hal yang dikerjakannya. Bahkan buah dari sikap konsistennya ini, Risma mendapat tawaran untuk magang secara internal di bank BTN Syariah Surabaya.

Mendapat Tawaran Bekerja di Bank BTN Syariah Surabaya

Diterima di Bank BTN Syariah Bahkan Raih Gelar Wisudawan Terbaik, Simak Kisahnya

“Belum 1 bulan program magang usai saya dikabari oleh Human Capital Bank BTN Syariah Surabaya bahwasanya ada program magang internal yang dibuka dan menawarkan program tersebut kepada saya. Saya menerima tawaran tersebut karena itu adalah kesempatan agar saya dapat belajar, bekerja, dan mendapatkan pengalaman tambahan,” ungkapnya.

Selama 3 bulan Risma melaksanakan magang internal dan telah menyelesaikan semua tugas dengan baik. Selanjutnya Ia kembali mengerjakan teks tugas akhir yang sedikit kesulitan Ia kerjakan saat program magang internal berlangsung. Selasa 22 Agustus Risma melaksanakan hari ujian artikel dan, Ia sangat bersyukur tugas akhirnya disetujui untuk lanjut ke sidang oleh dosen pembimbingnya.

Baca juga: Hari Ini Ulang Tahun, Besoknya Jadi Wisudawan Berprestasi

Kabar bahagia bagi untuk Risma tidak berakhir sampai disitu saja. Ia kembali dihubungi oleh Human Capital dan Juga Branch Manager Bank BTN Syariah Surabaya untuk mendapatkan tawaran menjadi Admin Consumer Funding dan Assisten pribadi oleh BM KCS Surabaya.

Alhasil hingga saat ini Risma telah berhasil menjadi Assisten Consumer Funding Sales di Bank BTN Syariah Surabaya bahkan sebelum Ia resmi diwisuda dari Umsida. Sebuah pencapaian yang luar biasa dia dapatkan atas hasil jerih payahnya selama di bangku perkuliahan.

Kesan dan Pesan

Wanita kelahiran Sidoarjo, 12 Juli 2000 ini telah memberikan pesan dan kesan kepada pembaca Umsida.ac.id.

“Penghargaan sebagai wisudawan terbaik ini tidaklah berarti apa-apa bagi jika saya tidak dapat memberikan sesuatu yang berarti bagi masyarakat. Mungkin diluar sana masih ada yang lebih baik dan pantas dibandingkan diri saya pribadi untuk mendapatkan penghargaan ini, hanya saja kali ini saya yang beruntung dan dinobatkan untuk hari ini,” ungkapnya.

Sambungnya, “Saya berkeyakinan bahwa rekan-rekan sekalian juga berpikiran sama seperti yang saya sampaikan tadi. Saya berdoa kesuksesan akan menanti kita di masa mendatang dan tentu saja harapan saya adalah bagaimana kita bisa memanfaatkan apa yang kita miliki untuk kepentingan masyarakat luas,”tandas Risma, mengakhiri cerita perjalanan kesuksesannya.

Penulis: Rani Syahda Hanifa

Berita Terkini

Usung Tema Nusantara, 467 Mahasiswa FBHIS Umsida Resmi Menyongsong Masa Depan
Usung Tema Nusantara, 467 Mahasiswa FBHIS Umsida Resmi Menyongsong Masa Depan
October 16, 2024By
Seremoni Penutupan Abdimas Umsida
Seremoni Penutupan Abdimas Umsida, Gelar Sosialisasi Inovatif
October 15, 2024By
Saung Sinau PPK Ormawa 4
Keberhasilan 5 Program Saung Sinau di Kepetingan, Rektor Umsida Rencanakan Program Berkelanjutan
October 15, 2024By
Yudisium FST Umsida
Yudisium FST Umsida: Melangkah dari Kampus ke Dunia Profesional
October 14, 2024By
PKMU Umsida 2024
PKMU 2024-2025 Dimulai, Tekankan Pentingnya Karakter di Berbagai Lini kehidupan
October 13, 2024By
UKM KWU Umsida
Dies Natalis ke-6 UKM KWU Umsida, Tumbuhkan Semangat dan Kebersamaan
October 12, 2024By
Kehangatan Solidaritas Palestina di Tengah Yudisium 44 FAI Umsida
Kehangatan Solidaritas Palestina di Tengah Yudisium 44 FAI Umsida
October 11, 2024By
Screening atlet fisioterapi Umsida 5
Fisioterapi Umsida Gelar 3 Macam Screening Atlet Inline Skate Sidoarjo
October 8, 2024By

Riset & Inovasi

Interactive Books, Mampu Dorong Komunikasi dan Kolaborasi Siswa
Interactive Books, Mampu Dorong Komunikasi dan Kolaborasi Siswa
September 16, 2024By
ekonomi sirkular
Dosen Umsida Beri Pelatihan Penerapan Manajemen Usaha Berbasis Ekonomi Sirkular pada Proses Produksi Pangan Halal
September 14, 2024By
Pembelajaran Melalui E-Modul (4)
Umsida Dorong Inovasi Pembelajaran Melalui E-Modul Literasi Berbasis Etnopedagogi
September 11, 2024By
Mesin Perajang dan Pengaduk Sambal
Inovasi Mesin Perajang dan Pengaduk Sambal Otomatis 3 Dosen Umsida
September 8, 2024By
legalitas BUMDesa
Tim Abdimas Umsida Akan Urus 5 Legalitas BUMDesa di 2 Kabupaten Usai Bantu 2 Desa Ini
August 29, 2024By

Prestasi

pelatih tim basket putri Jatim 2
Mahasiswa Fisioterapi Umsida Dibalik Medali Perak Basket Putri Jatim di PON 2024
October 11, 2024By
atlet PON Umsida
Berlaga di PON XXI Aceh Sumut 2024, Atlet MMA Umsida Bawa Pulang Medali Emas
September 21, 2024By
penelitian dan pengabdian masyarakat
Raih Peringkat 2 Kinerja Penelitian dan Pengabdian Masyarakat, Ini Rencana Umsida Selanjutnya
September 6, 2024By
PON Aceh Sumut 2024
PON Aceh Sumut 2024, Ini 6 Wajah Atlet Umsida yang Siap Berlaga
September 6, 2024By
Mahasiswa Umsida Raih 8 Kemenangan Lomba Internasional
Sukses di ACST 2024: Mahasiswa Akuntansi Raih 8 Kemenangan dalam Lomba Internasional
July 29, 2024By