ulang tahun dan jadi wisudawan berprestasi

Mendapat Predikat Wisudawan Berprestasi Sekaligus Hadiah Terindah Ulang Tahun ke 23

Umsida.ac.id – Sempat dibilang alay oleh teman-temannya, Natasha Elanda mampu buktikan bahwa ia bisa menjadi wisudawan berprestasi berkat lomba menulis cerpen. Selain itu, momen menjadi wisudawan terbaik adalah hadiah ulang tahun ke 23 terindahnya.

Perempuan yang akrab disapa Natasha ini merupakan wisudawan berprestasi yang berasal dari program studi Pendidikan Bahasa Inggris (PBI) yang di wisuda pada sesi 3 Sabtu lalu (18/11/2023).

Banyak mengikuti lomba

Sejak kecil, Natasha merupakan pribadi yang dididik untuk berani dan percaya diri. Sejak kecil ia gemar menulis cerita pendek. Hal itu didorong dan difasilitasi oleh kedua orang tuanya. Karena itulah, ia banyak mengikuti perlombaan sejak kecil dan dan berbagai kegiatan lainnya.

Baca juga: Dari Penulis Hingga Jadi Wisudawan Berprestasi 2023

Mendapatkan juara 3 dalam kompetisi menulis cerpen tingkat nasional pada tahun 2020 merupakan kemenangan perdana Natasha selama mengenyam pendidikan di bangku perkuliahan setelah gagal beberapa kali. Natasha mendalami bidang kepenulisan karena ia mudah menuangkan perasaannya melalui tulisan, entah itu cerita pribadi, orang lain, maupun karangannya sendiri. Mengikuti UKM teater Gedhek dijadikan wadah bagi Natasha untuk berkembang dan mendapatkan ide-idenya.

“Terkadang ketika saya di perjalanan pulang dan menemukan ide yang bagus, saya langsung menulisnya agar tidak hilang. Mungkin sebagian orang menganggap hobi ini membosankan. Tapi bagi saya, saya bisa melampiaskan lelah di situ (tulisan),” lanjutnya.

Selain itu, Natasha yang memiliki hobi merias (make up), mencoba mengasah kemampuan tersebut dalam sebuah perlombaan dan mampu meraih juara pertama.

“Saya pernah dibilang alay oleh orang-orang karena saya suka menulis. Jadi dengan menjuarai lomba tersebut rasanya saya bisa membungkam omongan mereka. Melalui lomba juga lah saya bisa menunjukkan kepada orang tua saya kalau anaknya bisa menorehkan prestasi,” terangnya.

ulang tahun dan jadi wisudawan berprestasi

Bekerja di berbagai bidang

Kehidupan kuliah Natasaha tampaknya tidak begitu bagus. Di tahun pertamanya, Natasha tidak memiliki laptop untuk menunjang yang berkuliah. Oleh karena itu ia harus mengerjakan tugas di HP atau meminjam laptop temannya. Ditambah lagi saat itu kondisi ekonomi keluarga Natasha juga sedang memburuk.

Baca juga: Berani Keluar Dari Zona Nyaman, Membuatnya Menjadi Wisudawan Berprestasi

“Beruntungnya saya mengikuti UKM teater Gedhek yang sangat mendukung saya juga bapak ibu dosen yang pengertian. Saya juga menyambi sebagai seorang freelancer. Saya jualan baju dan kosmetik secara online, bekerja packing pada event-event, jualan bucket snack dan bunga, sampai bekerja menjadi SPG salah satu mall di Surabaya,” tegas perempuan yang berusia 23 tahun itu.

ulang tahun dan jadi wisudawan berprestasi

Kado ulang tahun terindah

Natasha tidak menyangka bisa berhasil menyelesaikan kuliah hingga bisa maju sebagai mahasiswa berprestasi. Ia berterima kasih kepda orang taunya karena berkat doa dan dukungan mereka, Natasha bisa sampai di titik ini.

Walaupun sudah memiliki pekerjaan, setelah lulus dari Umsida Natasha masih akan mencari pekerjaan yang sesuai dengan keahlian. Dan mungkin saja, kata Natasha, ia akan melanjutkan kegemarannya di bidang kepenulisan.

Baca juga: Perjuangan Menjadi Wisudawan Terbaik Sebagai Kado Ulang Tahun Sang Ibu ke-49

“Wisuda ini juga merupakan momen spesial untuk saya karena saya berulang tahun tepat sehari sebelum pelaksanaan wisuda. Dipanggilnya saya ke depan sebagai mahasiswa prestasi menjadi kado terindah ulang tahun saya selama ini,” tutup perempuan yang berulang tahun pada 17 November tersebut.

Penulis: Romadhona S.

Berita Terkini

guest lecture FBHIS bahas ekonomi
International Guest Lecture FBHIS Umsida, Diskusi Ekonomi Uzbekistan dan Indonesia
December 8, 2023By
guest lecture bahas industri kreatif
Guest Lecture Akuntansi Umsida: Peran Industri Kreatif Sebagai Pendapatan Daerah
December 7, 2023By
mahasiswa perbankan syariah ikuti industrial visit
5 Mahasiswa Perbankan Syariah Umsida Ikuti Industrial Visit di Bank Muamalat Kuala Lumpur
December 7, 2023By
konsep memilih pemimpin 5K
Usai Bahas Kriteria Pemimpin, Rektor Umsida Ungkap Konsep 5K
December 6, 2023By
workshop pengembangan web
Umsida.dev Gelar Workshop “Mulai dari 0, Belajar Web Development”
December 6, 2023By
konsep memilih pemimpin 5K
Dr Hidayatullah Ungkap 5 Syarat Pemimpin dan Pesan Kepada Pemilih
December 5, 2023By
4 sifat kepemimpinan
Rektor Umsida: Pemimpin Itu Dimusyawarahkan, Bukan Diwariskan
December 5, 2023By
rakor dan dialog nasional prodi Hukum Umsida
Rakor dan Dialog Nasional Prodi Hukum Umsida, Jelaskan Pendidikan Hukum Era MBKM
December 4, 2023By

Prestasi

atlet jujitsu jadi wisudawan berprestasi
Atlet Jujitsu: Umsida Banyak Mendukung Hobi Saya Hingga Jadi Wisudawan Berprestasi
November 29, 2023
Pengalaman Pahit Ajari Lita Menjadi Lebih Baik, Hingga Raih Gelar Wisudawan Berprestasi
Pengalaman Pahit Ajari Lita Menjadi Lebih Baik, Hingga Raih Gelar Wisudawan Berprestasi
November 28, 2023
menyukai teknologi hingga jadi wisudawan berprestasi
Suka Teknologi dan Ikut Lomba Sejak 2021, Kemudian Lulus Jadi Wisudawan Berprestasi
November 28, 2023
lomba, organisasi, dan kegiatan lainnya antar jadi wisudawan berprestasi
Output Kampus Mengajar Diikutkan Lomba Sekaligus TA, Antarkan Lutfy Jadi Wisudawan Berprestasi
November 27, 2023
wisudawan hobi menulis karena covid
Atasi Bosan Saat Covid 19 dengan Menulis, Akhirnya Jadi Wisudawan Berprestasi
November 27, 2023
wisudawan berprstasi ingatkan pentingnya kualitas air bersih
Wisudawan Berprestasi Ini Buat KTI Tentang Pentingnya Kualitas Air Bersih
November 26, 2023
dari literasi menjadi wisudawan berprestasi
Dari Pecinta Literasi Menjadi Wisudawan Berprestasi 2023
November 26, 2023
Lulus berkat program TAU
Wisudawan Terbaik: Program TAU Umsida Permudah Kelulusan Saya
November 25, 2023

Penerimaan Mahasiswa Baru


Gedung B, Kampus Sidowayah
Jl. Mojopahit No. 666 B, Sidowayah, Celep, Kec. Sidoarjo, Kabupaten Sidoarjo, Jawa Timur 61271


WhatsApp : 0877-5222-8200
Tlp              : 081-1309-1000
Email         : pmb@umsida.ac.id

JAM PELAYANAN :
Senin – Jumat (08.00- 19.30 WIB)
Sabtu (08.00- 17.00 WIB)

KLIK DISINI