DRPM Umsida Dorong Laju Riset dan Abdimas

Umsida.ac.id– Direktorat Riset dan Pengabdian Masyarakat (DRPM) Universitas Muhammadiyah Sidoarjo (Umsida) menggelar acara Sosialisasi dan Pemetaan Hibah Penelitian dan Pengabdian Masyarakat Direktorat Riset, Teknologi, Pengabdian Masyarakat (DRTPM) DRTPM 2023 di Mini Theater Lantai 5 Gedung Kuliah Bersama 2 pada Kamis (14/12/23). Kegiatan ini merupakan bagian dari program Hibah DRTPM.

Acara ini merupakan tahap sosialisasi dan evaluasi untuk proposal hibah riset dan pengabdian masyarakat yang tidak lolos pada tahun 2023. Tujuan dari kegiatan ini adalah untuk mensosialisasikan program hibah riset dan pengabdian masyarakat DRTPM Kemendikbud Ristek tahun 2024, serta melakukan evaluasi terhadap proposal yang tidak berhasil pada tahun sebelumnya.

Baca juga: Presma Umsida Siap Buat Gebrakan Pergerakan Mahasiswa

DRPM Umsida Dorong Laju Riset dan Abdimas

Wakil Rektor 1, Dr Hana Catur Wahyuni ST MT membuka acara dengan memberikan pengantar mengenai pentingnya catur dharma perguruan tinggi yang terkait dengan riset dan pengabdian masyarakat.

Dr Hana juga menekankan manfaat yang dapat diperoleh oleh dosen melalui kegiatan riset dan pengabdian masyarakat, tidak hanya bagi program studi dan universitas, tetapi juga dalam pengembangan diri dan karir dosen. Ia berharap agar para dosen aktif menyusun proposal dengan kualitas yang baik untuk mendapatkan dukungan dan pendanaan dari Kemendikbud Ristek.

Dorong Laju Riset dan Abdimas, DRPM Umsida Adakan Sosialisasi Hibah DRTPM

Sosialisasi oleh DRPM Umsida

Selanjutnya, acara dilanjutkan dengan sosialisasi proposal hibah riset DRTPM 2024 oleh Direktur DRPM Dr Sigit Hermawan SE MSi. Beliau menyoroti evaluasi tahun sebelumnya, bahwa banyak penolakan bersifat administratif, seperti ketidaksesuaian dengan template dan proposal yang melebihi batas kata yang ditetapkan. Dosen-dosen Umsida diharapkan dapat melakukan revisi terhadap proposal yang tidak lolos dan mengajukannya kembali pada tahun 2024.

Kasie Pengabdian Masyarakat dan HKI, Indah Apriliana Sari Wulandari ST MT turut memberikan penjelasan terkait alasan penolakan proposal oleh reviewer abdimas dari Kemendikbud Ristek. Sebagian besar penolakan terkait masalah administratif dan substansi, seperti kebutuhan variasi bidang ilmu dalam satu proposal.

Baca juga: 4 Mahasiswa Umsida Jadi di Kompetisi Robot Nasional untuk Ketiga Kalinya

Kegiatan juga diisi oleh Kabid Riset dan Inovasi, Rahmania Sri Untari SPd MPd yang menjelaskan alasan-alasan penolakan riset oleh reviewer. Rencananya nanti akan ada follow-up proposal yang telah masuk ke DRPM Umsida. Proposal akan dibagi ke reviewer internal Umsida dan kemudian dibahas kembali oleh reviewer eksternal, baik tingkat regional maupun nasional.

Kegiatan yang dihadiri oleh para dosen di Umsida berlangsung antusias dan sukses, terutama dalam sesi tanya jawab yang membuka ruang diskusi. Acara ini menekankan sinergi antara riset dan pengabdian masyarakat dalam menciptakan dampak positif bagi kemajuan ilmu pengetahuan dan pemberdayaan masyarakat. Diharapkan melalui langkah-langkah ini, kualitas dan kuantitas proposal dapat meningkat, mendukung pencapaian tujuan riset dan pengabdian masyarakat.

Penulis: Lili Furqonati

Editor: Rani Syahda Hanifa

Berita Terkini

aset kripto menurut dosen Umsida
Risiko Aset Kripto dan Bitcoin, Dosen Umsida Paparkan dari Perspektif Hukum dan Teknologi
December 15, 2025By
SDGs Center Umsida
SDGs Center Umsida Dorong Hilirisasi Riset untuk Pembangunan Berkelanjutan Jawa Timur
November 20, 2025By
Apresiasi sekolah partnership Umsida
Umsida Beri Apresiasi untuk Sekolah Partnership yang Berkontribusi dalam Penerimaan Mahasiswa Baru
November 20, 2025By
kick off penerimaan mahasiswa baru Umsida 4_11zon
Umsida Resmi Buka Pendaftaran Mahasiswa Baru Tahun Akademik 2026/2027
November 19, 2025By
magister ilmu komunikasi Umsida 1
Launching Magister Ilmu Komunikasi Umsida, Pendaftaran Sudah Dibuka!
October 28, 2025By
muhammadiyah
Muhammadiyah Tetapkan Awal Puasa Ramadan 2026 pada 18 Februari
October 23, 2025By
S2 Ilmu Komunikasi Umsida
S2 Ilmu Komunikasi Umsida Sudah Buka, Siap Cetak Pakar New Media
October 13, 2025By
prodi sains data
Umsida Resmi Buka S1 Sains Data, Siap Buka Peluang Data Analyst
October 11, 2025By

Riset & Inovasi

Edukasi TOSS TB 2
Edukasi TOSS TB, Upaya FK Umsida Perkuat Kader Kesehatan Desa Ketimang
January 28, 2026By
kolaborasi Umsida dan pondok pesantren
Kolaborasi FKG, FK, dan Fikes Jadi Relawan Kesehatan di Pondok Pesantren Nurul Haromain
January 21, 2026By
ketahanan pangan dan branding umkm
Kembangkan UMKM Lokal, Tim Abdimas Umsida Beri 2 Pelatihan di UMKM Babakaran Raos
January 21, 2026By
pelajar muhammadiyah tanam kelor
Pelajar Muhammadiyah Jadi Kader Peningkatan Kemandirian Lingkungan dan Ekonomi Abdimas Umsida
January 10, 2026By
budidaya tanaman semusim 1
Pelatihan Tanaman Semusim Jadi Cara Dosen Umsida Perkuat Ketahanan Pangan
January 9, 2026By

Prestasi

kejuaraan ju jitsu mahasiswa Umsida
Mahasiswa Ini Sabet 2 Emas di Kejuaraan Ju Jitsu Nasional, Kini Persiapkan Diri ke Jepang
January 20, 2026By
persiapan shell eco marathon
IMEI Umsida Tancap Gas di Shell Eco Marathon Qatar 2026 dengan Improvisasi Kendaraan Listrik
January 19, 2026By
shell eco marathon 2026
Siap Bertanding di Shell Eco Marathon Qatar 2026, Tim IMEI Umsida Resmi Diberangkatkan
January 19, 2026By
atlet karate Batu open 2025
Atlet Ini Raih 2 Medali Sekaligus di Ajang Batu Karate Challenge Open Tournament Series 2025
January 8, 2026By
pertandingan karate Batu challenge
Cedera di Pertandingan Sebelumnya Belum Pulih, Atlet Umsida Bulatkan Tekad Demi Emas
January 7, 2026By