Umsida Kampus Islami Terbaik III_11zon

Umsida Jadi Kampus Islami Terbaik III pada Muhammadiyah Higher Education Awards 2025

Umsida.ac.id – Universitas Muhammadiyah Sidoarjo (Umsida) mendapat satu lagi penghargaan  dalam ajang Muhammadiyah Higher Education Awards 2025 dalam kategori Perguruan Tinggi Muhammadiyah dan Aisyiyah (PTMA) sebagai Kampus Islami terbaik III.

Lihat juga: Pentingnya Pendidikan Karakter Islami Bagi Mahasiswa

Direktur Direktorat Al Islam dan Kemuhammadiyahan (DAIK) Umsida, Dr Muadz MAg mengungkapkan bahwa ini merupakan penghargaan yang didapatkan Umsida di kategori kampus Islami.

“Sebelumnya Umsida juga mendapat penghargaan yang sama (Kampus Islami) di Muhammadiyah Higher education Awards 2022,” terangnya.

Prestasi ini, imbuh Muadz, memiliki makna bahwa Umsida melakukan kegiatan akademik dan penerapan Al Islam dan Kemuhammadiyahan masih relevan dengan capaian-capaian atau indikator dari kampus Islami sebagaimana yang telah ditentukan oleh Pimpinan Pusat (PP) Muhammadiyah.

“Artinya, kita telah berjalan sesuai dengan apa yang telah menjadi arah dan visi besar persyarikatan Muhammadiyah,” ujarnya.

Yang kedua, kata Muadz, seluruh komponen dari universitas baik itu dosen, karyawan, hingga mahasiswa, masih memiliki semangat untuk meningkatkan kinerjanya.

Di antara semua PTMA memang berlomba-lomba, tetapi tidak semuanya bisa mendapatkan penghargaan ini. Hal tersebutlah yang membuat kampus-kampus lain saling termotivasi.

“Makna yang paling penting adalah fastabiqul khairat itu harus selalu dilakukan,” jelas Muadz.

Strategi DAIK Umsida Menjaga Iklim Kampus Islami

Umsida Kampus Islami Terbaik III_11zon

Menurutnya, ada beberapa strategi DAIK Umsida dalam menerapkan Al Islam dan Kemuhammadiyahan di lingkungan kampus.

Yang pertama yakni cara agar semua komponen di kampus bisa saling mendukung. Dan hal itu tidak hanya semata-mata dari unit kerja atau direktorat saja, tapi semua komponen yang ada di kampus yang saling mendukung.

Karena, katanya, Keagamaan tidak hanya diurusi oleh daik  karena di kampus juga terdapat fakultas agama Islam pihak yang menaungi kemahasiswaan yang bekerja sama dalam program-program keagamaan di kampus.

“Jadi komunikasi antara komponen-komponen yang ada di kampus sangatlah penting dalam menjaga iklim Al Islam dan Kemuhammadiyahan,” terang dosen AIK itu.

Untuk koordinasi dengan pihak internal guna menumbuhkan rasa AIK, DAIK Umsida membimbing mahasiswa melalui kegiatan Pendidikan Karakter Mahasiswa Umsida (PKMU).

DAIK juga membuat banyak program kerja sama dengan Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah (IMM) Umsida.

“Untuk dosen saya kira sudah berkembang dari kelompok yang hanya mengajar AIK, saat ini kita sudah memiliki tim dosen AIK di masing-masing fakultas yang mengajar Islam dalam disiplin ilmu,” terang Muadz.

Lihat Juga :  Umsida dan Ummat Gelar FGD Literasi Keuangan, Bahas Kelanjutan MoU 2023

Dan strategi terakhir adalah motivasi dari para pimpinan agar apa yang digagas oleh DAIK Umsida tetap relevan dengan cita-cita besar persyarikatan Muhammadiyah.

DAIK Umsida juga mencari strategi-strategi baru untuk meningkatkan kinerja semua komponen untuk mewujudkannya.

Upaya Akademik dan Non-Akademik untuk Cita-Cita Persyarikatan

Umsida Kampus Islami Terbaik III_11zon

Muadz menganggap bahwa capaian ini merupakan bagian kecil karena masih ada banyak yang harus dikejar dan dilakukan, baik yang berkaitan dengan capaian akademik maupun non akademik.

“Untuk capaian akademik seperti banyaknya produk dan hasil seperti buku atau riset yang dibuat dosen. Kita tingkatkan hal tersebut dengan Direktorat Riset dan Pengabdian Masyarakat serta secara nasional melalui lembaga-lembaga AIK di Luar Umsida,” kata Muadz.

Selain itu, tambahnya, DAIK Umsida memiliki jurnal bernama Journal of Islamic and Muhammadiyah Studies (JIMS), yaitu jurnal yang bertujuan untuk berkontribusi pada wacana ilmiah dan mempromosikan pengetahuan dan pemahaman yang lebih dalam tentang Islam dan Muhammadiyah.

Jurnal itu telah direncanakan untuk naik dari Sinta 5 ke Sinta 3 atau 2.

Dalam hal non akademik, DAIK Umsida memiliki strategi dengan cara meningkatkan capaian di bidang halal agar Halal Center Umsida bisa lebih berkembang.

“Untuk rencana jangka panjang, kami akan mengembangkan fasilitas dan pelayanan seperti laboratorium dan peralatan yang digunakan untuk uji halal,” ujar dosen lulusan S2 UMM itu.

Selain pada fasilitas, DAIK Umsida juga akan mengembangkan pelayanannya.

Tak hanya berupa konsultasi, tapi Halal Center Umsida nantinya juga akan melakukan sertifikasi sendiri atau menjadi pemeriksa halal.

“Intinya bagaimana supaya sekolah atau lembaga baik internal maupun eksternal di lingkungan Sidoarjo bisa tertarik pada penciptaan zona halal,” terangnya.

Dari capaian ini, Muadz berharap agar prestasi ini bisa menjadi komitmen bersama melalui koordinasi dengan berbagai pihak baik di ranah formal maupun informal.

Lihat juga: 3 Rangkaian Program Dakwah Terpadu DAIK dan Korkom IMM Umsida di PCM Tarik

“Semua itu merupakan kunci dari visi Umsida dan juga visi besar Persyarikatan Muhammadiyah,” tutupnya.

Penulis: Romadhona S.

Berita Terkini

aset kripto menurut dosen Umsida
Risiko Aset Kripto dan Bitcoin, Dosen Umsida Paparkan dari Perspektif Hukum dan Teknologi
December 15, 2025By
SDGs Center Umsida
SDGs Center Umsida Dorong Hilirisasi Riset untuk Pembangunan Berkelanjutan Jawa Timur
November 20, 2025By
Apresiasi sekolah partnership Umsida
Umsida Beri Apresiasi untuk Sekolah Partnership yang Berkontribusi dalam Penerimaan Mahasiswa Baru
November 20, 2025By
kick off penerimaan mahasiswa baru Umsida 4_11zon
Umsida Resmi Buka Pendaftaran Mahasiswa Baru Tahun Akademik 2026/2027
November 19, 2025By
magister ilmu komunikasi Umsida 1
Launching Magister Ilmu Komunikasi Umsida, Pendaftaran Sudah Dibuka!
October 28, 2025By
muhammadiyah
Muhammadiyah Tetapkan Awal Puasa Ramadan 2026 pada 18 Februari
October 23, 2025By
S2 Ilmu Komunikasi Umsida
S2 Ilmu Komunikasi Umsida Sudah Buka, Siap Cetak Pakar New Media
October 13, 2025By
prodi sains data
Umsida Resmi Buka S1 Sains Data, Siap Buka Peluang Data Analyst
October 11, 2025By

Riset & Inovasi

kemandirian pangan pca prambon
AbdimasMu Dorong Kemandirian Pangan Mulai dari Lingkup Paling Dasar
January 5, 2026By
pupuk Lazismu Umsida
Lazismu Umsida Produksi Pupuk Kompos Organik, Tak Hanya Peka Akan Lingkungan Tapi Juga Kemanusiaan
January 4, 2026By
abdimas Umsidaa desa Gendro 5
Petani dan Peternak Desa Gendro Lebih Maju dengan Pendampingan Umsida
November 14, 2025By
posyandu remaja
Umsida dan Umla Gelar Posyandu Remaja, Pasar Gizi, dan Pencatatan Digital Kohort di Balungtawun Lamongan
November 11, 2025By
Science Techno Park Desa Gendro 2
Desa Gendro Jadi Prototipe Science Techno Park Pertanian Inovatif oleh Dosen Umsida
November 10, 2025By

Prestasi

pertandingan karate Batu challenge
Cedera di Pertandingan Sebelumnya Belum Pulih, Atlet Umsida Bulatkan Tekad Demi Emas
January 7, 2026By
tapak suci Umsida 1
Atlet Tapak Suci Umsida Lengkapi Torehan 30 Medali dengan Menyumbang Perak
January 4, 2026By
kejuaraan perdana atlet Umsida
Ikuti Kejuaraan Perdana, Atlet Umsida Ini Ajarkan bahwa Tidak Ada Kata Terlambat untuk Berprestasi
January 3, 2026By
latihan ekstra atket Umsida
Usaha Atlet Umsida Raih Emas: Latihan Ekstra Namun Cedera Saat Semifinal
January 2, 2026By
pencak silat Umsida
Dari Kampus ke Arena, Atlet Pencak Silat Ini Buktikan Proses Tak Pernah Berkhianat
January 2, 2026By