Agar Keuangan Sekolah Madrasah Muhammadiyah Meningkat Signifikan, Ini Kuncinya

Agar Keuangan Sekolah Madrasah Muhammadiyah Meningkat Signifikan, Ini Kuncinya

Umsida.ac.id- Pimpinan Wilayah Muhammadiyah (PWM) Jawa Timur menggelar Koordinasi Teknis Program Short Course Akuntansi Pendidikan Muhammadiyah, Ahad (11/6/23).

Bertempat di Aula Mas Mansyur lantai 7 Universitas Muhammadiyah Sidoarjo (Umsida), Wakil Ketua PWM Jatim Dr Hidayatulloh MSi dalam sambutannya menyampaikan pesan Kiai Dahlan, yang disampaikan sebelum Kiai Dahlan wafat.

“Aku hanya memiliki Muhammadiyah, yang akan aku wariskan kepadamu sekalian, karena itu aku titipkan Muhammadiyah ini kepadamu sekalian dengan penuh harapan, agar engkau sekalian mau memelihara dan menjaga Muhammadiyah itu dengan sepenuh hati, agar Muhammadiyah agar bisa terus berkembang selamanya,” ujarnya mengutip pesan pendiri Muhammadiyah tersebut.

Pesan ini menurutnya sangat mendalam. Ketika Kiai Dahlan mau wafat dalam perjuangan beliau, justru yang dipesankan adalah bagaimana kita bisa memastikan keberlangsungan perjuangan melalui Muhammadiyah. “Karena beliau sangat yakin, dengan perjuangan melalui Muhammadiyah ini, yang akan bisa melahirkan perubahan kehidupan umat masyarakat, bangsa, dan negara ini,” tuturnya.

Sudahkah Jadi Kekuatan?

Lebih lanjut Rektor Umsida itu mengatakan, bahwa ketika Muhammadiyah mengalami perkembangan yang luar biasa, termasuk di dalamnya di bidang pendidikan. Pendidikan salah satu bidang yang sangat serius dan dikembangkan oleh KH Ahmad Dahlan. “Wujud keseriusan ini dapat dilihat bahwa sebelum Kiai Dahlan mendirikan Muhammadiyah, Kiai Dahlan mendirikan sekolah di rumahnya tahun 1911, satu tahun sebelum Muhammadiyah didirikan,” ungkapnya.

Pak Dayat—panggilannya—juga menjelaskan, sekolah dan madrasah Muhammadiyah di Jawa Timur masih sedikit yang menjadi kekuatan. “Di Jawa Timur jumlah sekolah madrasah Muhammadiyah kurang lebih 1030, maka pertanyaanya adalah dari jumlah tersebut, sekolah itu sudah menjadi kekuatan atau masih menjadi beban?” tanyanya pada para peserta.

Lihat Juga :  Wisudawan Umsida Diharapkan Menjadi Pionir Inovasi dan Kreativitas Bagi Masyarakat

Hal tersebut, kata dia, harus dijawab. “Kalau kembali ke pesan Ahmad Dahlan tadi, aku titipkan Muhammadiyah, dan di dalam Muhammadiyah itu ada pendidikan, apakah kita sudah menjawab harapan Ahmad Dahlan dalam pendidikan? Atau jangan-jangan sekolah kita masih banyak yang belum menjadi kekuatan atau menjadi beban,” ungkapnya retoris.

Hidayatulloh mengingatkan, bahwa PDM, Majelis Dikdasmen, kepala sekolah, wakil kepala sekolah, guru mendapatkan amanah dari Ahmad Dahlan untuk mengurus Muhammadiyah. “Maka pastikan mengurus amal usaha Muhammadiyah ini dengan sungguh-sungguh,” pesannya.

Kunci Tata Kelola Keuangan

Dia kemudian mengajak untuk memperkuat tata kelola keuangan sekolah. “Kalau kita ditanya ingin lembaga pendidikan kita ini tumbuh berkembang, apakah kita ingin keuangan sekolah madrasah kita ini setiap tahun ini mengalami peningkatan? Kalau ditanya seperti ini, pasti jawabnya ingin,” ucapnya.

Agar meningkat, kata Hidayatulloh ada satu rumusnya. “Kalau anda ingin keuangan sekolah madrasah mengalami peningkatan yang sangat signifikan, salah satu kunci utamanya adalah anda haru sangat serius  di dalam mengelola keuangan,” terangnya. Karena, lanjutnya, tidak ada jaminan siswa kita hari ini banyak, uang kita hari ini banyak, atau lima tahun lagi tetap banyak, kalau kita tidak sangat serius di dalam mengelola keuangan sekolah keuangan kita.

Mantan Kepala Smamda ini menjelaskan, banyak sekolah-sekolah Muhammadiyah di Jawa Timur ini mengalami  masalah tata kelola keuangan. “Uangnya banyak asalnya, tapi karena tata kelola tidak baik, akhirnya uang itu setiap tahun mengalami penurunan, penyusutan, dan akhirnya terbebani. Maka hal itu menjadi pelajaran berharga,” pesan Hidayatulloh. (*)

Co-Editor Darul Setiawan.

Editor Mohammad Nurfatoni

Sumber: pwmu.co

Berita Terkini

Pelatihan Hidroponik
Buat Pelatihan Hidroponik kepada 126 Siswa, Agroteknologi Umsida Dorong Kesadaran Generasi Muda
November 21, 2024By
Tapak Suci Umsida Raih 3 Emas dan Perolehan Pesilat Terbaik
Kado Manis Awal Periode, Tapak Suci Umsida Raih 3 Emas dan Peroleh Pesilat Terbaik
November 20, 2024By
Dosen Umsida Ini Kembali Rain Prestasi
Membanggakan, Dosen Umsida Berprestasi Ini Kembali Terima Penghargaan
November 17, 2024By
Dosen Umsida Ini Raih Penghargaan Publikasi Ilmiah Award 2023-2024, 3 Kategori Sekaligus
Dosen Umsida Ini Raih Penghargaan Publikasi Ilmiah Award, 3 Kategori Sekaligus
November 16, 2024By
Mahasiswi Umsida dengan Puluhan Prestasi di Akademik dan Olahraga
Menginspirasi! Perjalanan Wardha Hani Aulia, Mahasiswi Umsida dengan Puluhan Prestasi
November 14, 2024By
Ini Strategi Dosen Umsida Bersama Mahasiswanya, Atasi Penurunan Minat Belajar PAI
Ini Strategi Dosen Umsida Bersama Mahasiswanya, Atasi Penurunan Minat Belajar PAI
November 12, 2024By
Duta FPIP Umsida 2025: Mencari Wajah Baru yang Menginspirasi!
Duta FPIP Umsida 2025: Mencari Wajah Baru yang Menginspirasi!
November 11, 2024By
Mahasiswa Umsida
Inilah Peraih Juara 2 News Anchor Dalam Ajang KPI 2024 Tingkat Internasional
November 10, 2024By

Riset & Inovasi

Interactive Books, Mampu Dorong Komunikasi dan Kolaborasi Siswa
Interactive Books, Mampu Dorong Komunikasi dan Kolaborasi Siswa
September 16, 2024By
ekonomi sirkular
Dosen Umsida Beri Pelatihan Penerapan Manajemen Usaha Berbasis Ekonomi Sirkular pada Proses Produksi Pangan Halal
September 14, 2024By
Pembelajaran Melalui E-Modul (4)
Umsida Dorong Inovasi Pembelajaran Melalui E-Modul Literasi Berbasis Etnopedagogi
September 11, 2024By
Mesin Perajang dan Pengaduk Sambal
Inovasi Mesin Perajang dan Pengaduk Sambal Otomatis 3 Dosen Umsida
September 8, 2024By
legalitas BUMDesa
Tim Abdimas Umsida Akan Urus 5 Legalitas BUMDesa di 2 Kabupaten Usai Bantu 2 Desa Ini
August 29, 2024By

Prestasi

flash card kodifikasi
Laboran MIK Umsida Buat 107 Flash Card untuk Permudah Mahasiswa Pelajari Kodifikasi
November 19, 2024By
Cerita Dosen Umsida Jadi Panelis Debat Calon Walikota Mojokerto
November 18, 2024By
Mannequin Acupressure point
Buat Mannequin Acupressure Point with LED Indicator, Laboran Kebidanan Umsida Lolos Kilab 2024
November 14, 2024By
Mahasiswa Umsida Raih Juara 1 Dalam Ajang Internasional The 5 Borneo Global Summer Camp
Mahasiswa Umsida Raih Juara 1 Dalam Ajang Internasional The 5 Borneo Global Summer Camp
November 7, 2024By
Mahasiswa Umsida Raih Juara Internasional
Kompetisi Pertama Langsung Raih Juara 1 Tingkat Internasional
November 6, 2024By