medali perak taekwondo Umsida

Mahasiswa Umsida Raih Juara 2 Taekwondo di KBPP Polri Jatim Cup 3

Umsida.ac.id – Prestasi membanggakan kembali ditorehkan mahasiswa Universitas Muhammadiyah Sidoarjo (Umsida) di bidang olahraga. 

Eka Dwi Fransisko, mahasiswa dari Program Studi Akuntansi berhasil meraih Juara 2 cabang olahraga taekwondo dalam ajang Kejuaraan Taekwondo KBPP POLRI Jatim Cup 3.

Lihat juga: Medali Perdana Atlet Taekwondo Umsida, Perunggu KBPP Polri Jawa Timur Cup 2025

Mahasiswa yang akrab disapa Frans ini tampil di kategori kyorugi kelas U-70 kg. 

Ia tergabung dalam UKM Bela Diri Umsida dan secara konsisten menekuni taekwondo sebagai bidang prestasi non-akademik.

Konsistensi Latihan Taekwondo Antar Akademik

Ketertarikan Frans pada taekwondo tumbuh seiring aktivitasnya di UKM Bela Diri Umsida. 

Ia menilai olahraga bela diri ini tidak hanya menuntut kekuatan fisik, tetapi juga strategi dan ketahanan mental.

Dalam menghadapi kejuaraan, Frans mengaku melakukan persiapan secara serius. 

Target utamanya adalah tampil maksimal di setiap pertandingan. Ia fokus menjaga kondisi fisik, mematangkan teknik kyorugi, menyusun strategi bertanding, serta melatih mental agar tetap tenang di arena.

“Persiapan saya cukup serius karena targetnya memang ingin tampil maksimal,” jelasnya.

Selain menjaga kondisi fisik, Frans juga fokus pada teknik, strategi pertandingan, serta manajemen mental agar tetap tenang saat bertanding.

Latihan intens mulai ia jalani sejak dua bulan sebelum pertandingan.

Program latihan meliputi peningkatan fisik, penguatan teknik kyorugi, sparring rutin, serta evaluasi pertandingan untuk memperbaiki kekurangan yang ada. 

Di tengah kesibukan kuliah, Frans dituntut untuk lihai dalam mengatur waktu agar keduanya tetap berjalan seimbang.

Tantangan dan Pengalaman Bertanding Taekwondo

medali perak taekwondo Umsida

Dalam Kejuaraan Taekwondo KBPP POLRI Jatim Cup 3, Frans menghadapi sejumlah tantangan yang tidak selalu sesuai prediksi. 

Setiap lawan memiliki gaya bertanding berbeda, sehingga menuntut kemampuan adaptasi yang cepat.

“Secara keseluruhan pertandingan berjalan cukup menantang. Beberapa laga tidak sepenuhnya sesuai prediksi karena lawan memiliki gaya bertanding yang berbeda-beda,” terang mahasiswa semester 5 itu.

Lihat Juga :  Jadi Juara 3 di Pomprov III Jawa Timur, Mahasiswa Ini Optimis Melaju ke Kompetisi Nasional

Terlebih lagi, saat pertandingan ia juga harus menjaga fokus dan stamina, terutama ketika harus bertanding lebih dari satu kali dalam sehari. 

Selain itu, pembagian waktu antara jadwal kuliah dan latihan intensif juga menjadi tantangan tersendiri yang harus dihadapi dengan disiplin.

Namun hal tersebut justru menjadi pengalaman berharga untuk meningkatkan kemampuan Frans ke depannya.

Salah satu momen paling berkesan bagi Frans adalah pertandingan penentuan menuju final.

Tekanan tinggi sempat ia rasakan, namun dukungan dari teman-teman dan tim UKM Bela Diri Umsida yang turut hadir menjadi sumber motivasi besarnya.

Dukungan Umsida Jadi Motivasi Turnamen Berikutnya

medali perak taekwondo Umsida

Frans merasa bersyukur lantaran memiliki dukungan dari orang-orang terdekat yang berperan penting dalam perjalanan prestasinya. 

Keluarga, teman, serta rekan-rekan UKM Bela Diri Umsida terus memberikan motivasi, baik secara moral maupun mental.

“Umsida memberikan dukungan yang sangat positif terhadap pengembangan minat dan bakat mahasiswa di bidang olahraga,” kata atlet kelahiran 2004 itu.

Setelah meraih Juara 2 di ajang KBPP POLRI Jatim Cup 3, Frans tidak berhenti sampai di situ. 

Saat ini ia tengah mempersiapkan diri untuk mengikuti turnamen terdekat, yaitu Piala Gubernur yang akan dilaksanakan pada 22-24 Desember.

Dengan diraihnya prestasi ini, Frans menyampaikan pesan kepada mahasiswa Umsida lainnya agar tidak ragu mengembangkan potensi diri di luar akademik.

Lihat juga: Mahasiswa Hukum Umsida Juara 1 Taekwondo di Ajang Piala DPR RI

“Jangan ragu untuk mengembangkan potensi diri di luar akademik. Manfaatkan fasilitas dan wadah yang ada di kampus, karena prestasi non-akademik juga bisa menjadi kebanggaan pribadi dan institusi,” pesannya.

Penulis: Romadhona S.

Berita Terkini

aset kripto menurut dosen Umsida
Risiko Aset Kripto dan Bitcoin, Dosen Umsida Paparkan dari Perspektif Hukum dan Teknologi
December 15, 2025By
SDGs Center Umsida
SDGs Center Umsida Dorong Hilirisasi Riset untuk Pembangunan Berkelanjutan Jawa Timur
November 20, 2025By
Apresiasi sekolah partnership Umsida
Umsida Beri Apresiasi untuk Sekolah Partnership yang Berkontribusi dalam Penerimaan Mahasiswa Baru
November 20, 2025By
kick off penerimaan mahasiswa baru Umsida 4_11zon
Umsida Resmi Buka Pendaftaran Mahasiswa Baru Tahun Akademik 2026/2027
November 19, 2025By
magister ilmu komunikasi Umsida 1
Launching Magister Ilmu Komunikasi Umsida, Pendaftaran Sudah Dibuka!
October 28, 2025By
muhammadiyah
Muhammadiyah Tetapkan Awal Puasa Ramadan 2026 pada 18 Februari
October 23, 2025By
S2 Ilmu Komunikasi Umsida
S2 Ilmu Komunikasi Umsida Sudah Buka, Siap Cetak Pakar New Media
October 13, 2025By
prodi sains data
Umsida Resmi Buka S1 Sains Data, Siap Buka Peluang Data Analyst
October 11, 2025By

Riset & Inovasi

kemandirian pangan pca prambon
AbdimasMu Dorong Kemandirian Pangan Mulai dari Lingkup Paling Dasar
January 5, 2026By
pupuk Lazismu Umsida
Lazismu Umsida Produksi Pupuk Kompos Organik, Tak Hanya Peka Akan Lingkungan Tapi Juga Kemanusiaan
January 4, 2026By
abdimas Umsidaa desa Gendro 5
Petani dan Peternak Desa Gendro Lebih Maju dengan Pendampingan Umsida
November 14, 2025By
posyandu remaja
Umsida dan Umla Gelar Posyandu Remaja, Pasar Gizi, dan Pencatatan Digital Kohort di Balungtawun Lamongan
November 11, 2025By
Science Techno Park Desa Gendro 2
Desa Gendro Jadi Prototipe Science Techno Park Pertanian Inovatif oleh Dosen Umsida
November 10, 2025By

Prestasi

atlet karate Batu open 2025
Atlet Ini Raih 2 Medali Sekaligus di Ajang Batu Karate Challenge Open Tournament Series 2025
January 8, 2026By
pertandingan karate Batu challenge
Cedera di Pertandingan Sebelumnya Belum Pulih, Atlet Umsida Bulatkan Tekad Demi Emas
January 7, 2026By
tapak suci Umsida 1
Atlet Tapak Suci Umsida Lengkapi Torehan 30 Medali dengan Menyumbang Perak
January 4, 2026By
kejuaraan perdana atlet Umsida
Ikuti Kejuaraan Perdana, Atlet Umsida Ini Ajarkan bahwa Tidak Ada Kata Terlambat untuk Berprestasi
January 3, 2026By
latihan ekstra atket Umsida
Usaha Atlet Umsida Raih Emas: Latihan Ekstra Namun Cedera Saat Semifinal
January 2, 2026By