Cerita Indah Wisudawan Berprestasi Pendidikan Agama Islam Umsida

Cerita Indah Wisudawan Berprestasi Pendidikan Agama Islam Umsida

Umsida.ac.id- Najmy Hanifah dari Program Studi (Prodi) Pendidikan Agama Islam (PAI) Fakultas Agama Islam (FAI) Universitas Muhammadiyah Sidoarjo (Umsida), sosok yang tak asing lagi bagi kalangan mahasiswa Umsida ini sukses tutup masa perkuliahan dengan catatan membanggakan sebagai salah satu wisudawan berprestasi pada acara wisuda ke-41 Umsida yang diselenggarakan di hari Ahad (25/06/2023) dengan deretan panjang prestasinya.

Najmy semasa kuliah bisa dikatakan merupakan mahasiswa yang sangat-sangat rajin untuk mengikuti perlombaan, bahkan bisa dikatakan terlalu rajin. Bagaimana tidak, selama masa kuliahnya ia sukses menjuarai sebanyak 12 perlombaan. Lomba yang ia ikuti meliputi perlombaan baca dan cipta puisi, lomba debat bahkan lomba ilmu pengetahuan science.

Melakukan semua itu, Najmy juga tetap mempu berkomitmen pada dunia perkuliahannya, bahkan ia pun tercatat aktif sebagai anggota beberapa organisasi di Umsida. Ia beranggapan belum menemukan kendala yang terlalu berat, itu semua karena sudut pandangnya yang selalu have fun dengan segala kegiatan yang ia geluti.

Di lain sisi, Najmy juga menuturkan bahwa ia memiliki support lingkungan yang luar biasa. Support terbesar tentunya dari kedua orang tua saya yang selalu mendukung apapun karya yang saya lakukan, selama itu baik maka akan selalu didukung, sehingga saya pun menjalaninya dengan perasaan senang, tuturnya.

Ia juga menambahkan bahwa dukungan tidak hanya datang dari kedua orang tuanya, namun dari teman-teman kuliahnya dan dari para Dosen yang ada di lingkupnya.

“Utamanya selalu datang dari Ibu Anita Puji Astutik, kaprodi saya yang memberikan support dan pendampingan secara penuh,” ungkapnya.

Dari sana, ia pun merasa bahwa apa yang dilakukannya sekarang ini memang sangat disambut baik oleh berbagai pihak.

“Semua tantangan itu sudah pasti ada, namun ketika kita sudah menemukan lingkungan yang benar-benar mendukung kita dan hal-hal yang kita senangi, lantas alasan apa lagi yang membuat kita harus ragu untuk melangkah ?” pungkasnya.

Penulis : Arya Bimantara

Editor: Rani Syahda Hanifa

Berita Terkini

aset kripto menurut dosen Umsida
Risiko Aset Kripto dan Bitcoin, Dosen Umsida Paparkan dari Perspektif Hukum dan Teknologi
December 15, 2025By
SDGs Center Umsida
SDGs Center Umsida Dorong Hilirisasi Riset untuk Pembangunan Berkelanjutan Jawa Timur
November 20, 2025By
Apresiasi sekolah partnership Umsida
Umsida Beri Apresiasi untuk Sekolah Partnership yang Berkontribusi dalam Penerimaan Mahasiswa Baru
November 20, 2025By
kick off penerimaan mahasiswa baru Umsida 4_11zon
Umsida Resmi Buka Pendaftaran Mahasiswa Baru Tahun Akademik 2026/2027
November 19, 2025By
magister ilmu komunikasi Umsida 1
Launching Magister Ilmu Komunikasi Umsida, Pendaftaran Sudah Dibuka!
October 28, 2025By
muhammadiyah
Muhammadiyah Tetapkan Awal Puasa Ramadan 2026 pada 18 Februari
October 23, 2025By
S2 Ilmu Komunikasi Umsida
S2 Ilmu Komunikasi Umsida Sudah Buka, Siap Cetak Pakar New Media
October 13, 2025By
prodi sains data
Umsida Resmi Buka S1 Sains Data, Siap Buka Peluang Data Analyst
October 11, 2025By

Riset & Inovasi

Edukasi TOSS TB 2
Edukasi TOSS TB, Upaya FK Umsida Perkuat Kader Kesehatan Desa Ketimang
January 28, 2026By
kolaborasi Umsida dan pondok pesantren
Kolaborasi FKG, FK, dan Fikes Jadi Relawan Kesehatan di Pondok Pesantren Nurul Haromain
January 21, 2026By
ketahanan pangan dan branding umkm
Kembangkan UMKM Lokal, Tim Abdimas Umsida Beri 2 Pelatihan di UMKM Babakaran Raos
January 21, 2026By
pelajar muhammadiyah tanam kelor
Pelajar Muhammadiyah Jadi Kader Peningkatan Kemandirian Lingkungan dan Ekonomi Abdimas Umsida
January 10, 2026By
budidaya tanaman semusim 1
Pelatihan Tanaman Semusim Jadi Cara Dosen Umsida Perkuat Ketahanan Pangan
January 9, 2026By

Prestasi

kejuaraan ju jitsu mahasiswa Umsida
Mahasiswa Ini Sabet 2 Emas di Kejuaraan Ju Jitsu Nasional, Kini Persiapkan Diri ke Jepang
January 20, 2026By
persiapan shell eco marathon
IMEI Umsida Tancap Gas di Shell Eco Marathon Qatar 2026 dengan Improvisasi Kendaraan Listrik
January 19, 2026By
shell eco marathon 2026
Siap Bertanding di Shell Eco Marathon Qatar 2026, Tim IMEI Umsida Resmi Diberangkatkan
January 19, 2026By
atlet karate Batu open 2025
Atlet Ini Raih 2 Medali Sekaligus di Ajang Batu Karate Challenge Open Tournament Series 2025
January 8, 2026By
pertandingan karate Batu challenge
Cedera di Pertandingan Sebelumnya Belum Pulih, Atlet Umsida Bulatkan Tekad Demi Emas
January 7, 2026By