Umsida.ac.id – Program digitalisasi menjadi salah satu upaya untuk mendukung tercapainya smart city. Program ini mendayagunakan kolaborasi antara berbagai pihak untuk memaksimalkan pemanfaatan teknologi ke dalam sistem birokrasi pemerintahan.
Sejalan dengan visi tersebut, tim Pengabdian Masyarakat (Abdimas) Universitas Muhammadiyah Sidoarjo (Umsida) memberikan pelatihan aplikasi kearsipan surat masuk dan surat keluar pada kelurahan berbasis web di Desa Wonosari, Kecamatan Ngoro, Mojokerto, Senin (4/7).
Tim abdimas Umsida menyadari kebutuhan di Desa Wonosari dalam hal repositori yang masih dilakukan secara manual di lemari, sehingga ketika dilakukan pencarian surat masuk dan surat keluar dibutuhkan waktu yang lama.
Melalui inisiasi program pelatihan ini, tim Abdimas Umsida mengedukasi masyarakat dalam memanfaatkan peranan transformasi digital untuk mempermudah pelayanan administrasi desa serta meningkatkan sistem manajemen pemerintahan desa agar bisa bekerja secara efektif dan efisien.
Pelatihan tersebut dibuka oleh Kepala Desa Wonosari yaitu Takrib SH dan Dekan Fakultas Saintek Umsida Dr Hindarto SKom MKom, serta dihadiri oleh 6 peserta pelatihan perangkat desa. Pelatihan dilakukan oleh tim Abdimas Umsida Yulian Findawati, Muhammad Alfan Rosid serta 2 mahasiswa Informatika Umsida. Jalannya pelatihan disambut antusias oleh peserta pelatihan dengan berbagai pertanyaan yang dilayangkan oleh para peserta .
Selain itu, tim Abdimas Umsida juga memberikan pelatihan sistem informasi geografis wisata berbasis web berdasarkan rating dan location based. Hal ini dilakukan karena promosi wisata berbasis web belum banyak diterapkan, sehingga masyarakat luar dari Desa Wonosari kurang mengetahui wisata yang ada di Desa Wonosari, salah satunya yaitu Wisata Kolam Hias Sumber Dhuwur.
*Humas Umsida