Dukung Laju UMKM, Tim PHP2D Umsida Adakan Pelatihan Aplikatif Bulu Bebek Kebonsari

Umsida.ac.id – Tim Program Holistik Pembinaan dan Pemberdayaan Desa (PHP2D) Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Fakultas Bisnis Hukum Dan Ilmu Sosial (FBHIS) Universitas Muhammadiyah Sidoarjo mengadakan pelatihan pemanfaatan limbah bulu bebek berbasis ekonomi kreatif di Desa Kebonsari Sidoarjo, pada sabtu (9/10).

Limbah bulu bebek selama ini hanya dibuang tanpa diolah dan dimanfaatkan terlebih dahulu sebelumnya. Limbah yang dibuang tersebut dapat mencemari lingkungan dan menimbulkan berbagai macam masalah. Banyak yang belum mengetahui bahwa limbah bulu bebek dapat diolah dan dimanfaatkan menjadi suatu kerajinan yang memiliki nilai tambah, sehingga Tim PHP2D FBHIS Umsida melakukan program kegiatan untuk memberikan pelatihan pemanfaatan bulu bebek menjadi barang yang bermanfaat dan memiliki nilai jual yang tinggi.

Maygi Angga, selaku ketua Tim PHP2D Umsida mengungkapkan.”Kegiatan pelatihan ini bertujuan agar masyarakat Desa Kebonsari dapat memanfaatkan bulu bebek menjadi barang yang bermanfaat dan bernilai jual yang tinggi serta hasilnya nanti akan kami bantu untuk proses pemasaranya,” ujarnya.

Dalam pelatihan ini, Tim PHP2D FBHIS Umsida menghadirkan pemateri yang dapat membantu untuk mengkreasikan bulu bebek menjadi barang yang berguna, karena selama ini bulu bebek hanya menjadi limbah yang tidak berguna dan dibuang begitu saja Padahal tanpa disadari limbah bulu bebek dapat dimanfaatkan untuk diolah menjadi kerajinan tangan, yang tentunya dapat menciptakan suatu bisnis yang unik.

Rini Puji Astuti SP selaku pemateri mengungkapkan, “Selama ini bulu bebek yang pada umumnya hanya dimanfaatkan menjadi kemoceng, kok badminton dan pakan ternak, namun kini dapat diinovasikan untuk diolah menjadi kerajinan tangan seperti bulpoin hias, bando dan dream catcher. Hal ini masih langka ditemukan di marketplace. Pada pelatihan ini saya dan teman teman Tim PHP2D akan mengajarkan bagaimana cara membuat kerajinan tersebut,” jelasnya.

Ia mengapresiasi dengan baik kegiatan yang dilakukan oleh Tim PHP2D UMSIDA. “Kegiatan ini sangat bagus karena dengan kegiatan ini kami bisa memanfaatkan limbah bulu bebek menjadi barang yang berguna dan memiliki nilai jual yang tinggi selain itu juga dapat mengisi waktu luang dengan membuat kerajinan tersebut,” tuturnya.

“Tim PHP2D UMSIDA berharap agar masyarakat desa kebonsari tidak hanya terkenal dengan telur asinnya saja namun juga kerajinanya sehingga nanti ketika ada para wisatawan datang ke desa, tidak hanya mendapatkan oleh-oleh telur saja namun juga hasil dari kerajinanya. pelatihan ini tidak hanya dilakukan sekali saja melainkan berkelanjutanm,” pungkasnya.

Ditulis : Asiyatul Ulfiyah

Edit : Muhammad Asrul Maulana

Berita Terkini

Pusat Studi SDGs Umsida
Realisasikan 17 Tujuan SDGs, Pusat Studi SDGs Umsida Gandeng Bappeda Jatim
January 17, 2025By
STIKI Malang kunjungi Umsida
Kunjungan STIKI Malang ke Umsida, Tingkatkan Mutu Akademik dan Akreditasi
January 16, 2025By
dosen Umsida dan atlet sepatu roda 3
Dukung Semangat dan Performa Atlet Sepatu Roda, Dosen Umsida Gelar Skrining dan Sharing Session
January 11, 2025By
kerja sama UBS PPNI Mojokerto dan Umsida 1
Kerja Sama Akademik Umsida dan UBS Mojokerto Tingkatkan Mutu Kebidanan
January 9, 2025By
AUM Harus Berdaya Saing: Rektor Umsida Serukan Transformasi SDM
AUM Harus Berdaya Saing: Rektor Umsida Serukan Transformasi SDM
December 26, 2024By
KKN-P 2025 Umsida
975 Mahasiswa KKN-P Umsida Siapkan Diri untuk Mengabdi
December 24, 2024By
Si Lokananta 2024, peringatan hari ibu
Momen Haru Ratusan Anak Peringati Hari Ibu dalam Event Si Lokananta
December 23, 2024By
Comm Night Run
Perdana Digelar, Comm Night Run Diikuti Lebih dari 300 Peserta dari Berbagai Daerah
December 23, 2024By

Riset & Inovasi

abdimas literasi keuangan Islam
Dosen Umsida Edukasi Literasi Keuangan Islam, Putus Kebiasaan Pinjol
January 15, 2025By
Demi Ketahanan Pangan, Ini Inovasi Bertani Kreatif ala Dosen Umsida
Demi Ketahanan Pangan Berkelanjutan, Ini Inovasi Bertani Kreatif ala Dosen Umsida
January 5, 2025By
Empowering Womenpreneur: Umsida Dorong Pemberdayaan Ibu Rumah Tangga Rusunawa Pucang
Empowering Womenpreneur: Umsida Dorong Pemberdayaan Ibu Rumah Tangga Rusunawa Pucang
January 4, 2025By
Interactive Books, Mampu Dorong Komunikasi dan Kolaborasi Siswa
Interactive Books, Mampu Dorong Komunikasi dan Kolaborasi Siswa
September 16, 2024By
ekonomi sirkular
Dosen Umsida Beri Pelatihan Penerapan Manajemen Usaha Berbasis Ekonomi Sirkular pada Proses Produksi Pangan Halal
September 14, 2024By

Prestasi

Prof Sri, guru besar manajemen 3
Perjuangan Prof Sriyono Menuju Guru Besar di Bidang Manajemen Umsida
January 14, 2025By
Duta FPIP Umsida, Berprestasi dan Menginspirasi
Duta FPIP Umsida, Berprestasi dan Menginspirasi
January 13, 2025By
pojok statistik Umsida
Pojok Statistik Umsida Jadi Layanan Kinerja Tinggi 2024 dengan Skor 2,83 dari 3
January 9, 2025By
Unstoppable! Tapak Suci Umsida Torehkan Sejarah di UPSCC 2024
Unstoppable! Tapak Suci Umsida Torehkan Sejarah di UPSCC 2024
January 3, 2025By
Gelar Doktor dengan Fokus Halal Lifestyle
Lulus Cum Laude, Dosen Umsida Raih Gelar Doktor dengan Fokus Halal Lifestyle
December 30, 2024By