Harumkan Umsida lewat Kejuaraan Nasional Taekwondo

Umsida.ac.id – Aguardien Puristin Banafsaj, Mahasiswa Semester 4 Universitas Muhammadiyah Sidoarjo (Umsida) berhasil meraih Juara II Senior Putri dalam Kejuaraan Tingkat Nasional  Taekwondo E-Poomsae dan Speed Kicking 2021 se-Indonesia, Senin (31/05). Kejuaraan tersebut memperebutkan piala Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) RI 2021.

Kejuaraan Taekwondo yang diselenggarakan oleh Pengurus Besar Taekwondo Indonesia (PBTI) ini dilakukan secara virtual. Perempuan yang akrab disapa Adin, mengatakan bahwa ia mengikuti perlombaan ini lantaran ingin mencari pengalaman. “Apalagi dimasa pandemic Covid-19 selama satu tahun, tidak turun event sama sekali,” ujar mahasiswa prodi Psikologi.

Adin menjelaskan, dua kategori yang diikuti yakni Speed Kicking dan Poomsae. “Untuk Speed Kicking kita harus menendang target atau alat dalam taekwondo. Sistem nya menendang sebanyak – banyaknya dengan waktu yang telah ditentukan saat Technical Meeting,” jelasnya. Ia melanjutkan, untuk kategori Poomsae menampilkan gerakan seperti seni dasar serangan dalam taekwondo.

Semenjak kecil, ia sudah memiliki hobi berolahraga khususnya dalam bidang olahraga taekwondo. Maka tak heran, perempuan kelahiran Kudus ini telah menorehkan prestasi – prestasi nya melalui kejuaraan taekwondo. Di tahun 2020 Adin juga pernah memenangkan dalam kejuaraan Universitas Negeri Surabaya (Unesa) Rektor Cup Se-Jatim. Ia mengaku latihan menjelang perlombaan bisa dikatakan cukup singkat. “Dalam perlombaan ini saya melakukan latihan taekwondo seminggu lima kali saja,” ujar mahasiswa yang aktif mengikuti UKM Ukorda Umsida.

Ditengah kesibukannya menjalani kuliah di Umsida, Adin juga aktif mengajar ekstrakulikuler Taekwondo di SMPN 2 Gempol. “Alhamdulillah dengan kesibukan yang saya jalani, juga mempersiapkan perlombaan sangat bersyukur bisa menorehkan prestasi kembali. Tentunya membawa nama baik Umsida dikancah tingkat Nasional,” ungkapnya.

Ditulis : Anis Yusandita

Edit : Asita Salsabila

Berita Terkini

Pusat Studi SDGs Umsida
Realisasikan 17 Tujuan SDGs, Pusat Studi SDGs Umsida Gandeng Bappeda Jatim
January 17, 2025By
STIKI Malang kunjungi Umsida
Kunjungan STIKI Malang ke Umsida, Tingkatkan Mutu Akademik dan Akreditasi
January 16, 2025By
dosen Umsida dan atlet sepatu roda 3
Dukung Semangat dan Performa Atlet Sepatu Roda, Dosen Umsida Gelar Skrining dan Sharing Session
January 11, 2025By
kerja sama UBS PPNI Mojokerto dan Umsida 1
Kerja Sama Akademik Umsida dan UBS Mojokerto Tingkatkan Mutu Kebidanan
January 9, 2025By
AUM Harus Berdaya Saing: Rektor Umsida Serukan Transformasi SDM
AUM Harus Berdaya Saing: Rektor Umsida Serukan Transformasi SDM
December 26, 2024By
KKN-P 2025 Umsida
975 Mahasiswa KKN-P Umsida Siapkan Diri untuk Mengabdi
December 24, 2024By
Si Lokananta 2024, peringatan hari ibu
Momen Haru Ratusan Anak Peringati Hari Ibu dalam Event Si Lokananta
December 23, 2024By
Comm Night Run
Perdana Digelar, Comm Night Run Diikuti Lebih dari 300 Peserta dari Berbagai Daerah
December 23, 2024By

Riset & Inovasi

abdimas literasi keuangan Islam
Dosen Umsida Edukasi Literasi Keuangan Islam, Putus Kebiasaan Pinjol
January 15, 2025By
Demi Ketahanan Pangan, Ini Inovasi Bertani Kreatif ala Dosen Umsida
Demi Ketahanan Pangan Berkelanjutan, Ini Inovasi Bertani Kreatif ala Dosen Umsida
January 5, 2025By
Empowering Womenpreneur: Umsida Dorong Pemberdayaan Ibu Rumah Tangga Rusunawa Pucang
Empowering Womenpreneur: Umsida Dorong Pemberdayaan Ibu Rumah Tangga Rusunawa Pucang
January 4, 2025By
Interactive Books, Mampu Dorong Komunikasi dan Kolaborasi Siswa
Interactive Books, Mampu Dorong Komunikasi dan Kolaborasi Siswa
September 16, 2024By
ekonomi sirkular
Dosen Umsida Beri Pelatihan Penerapan Manajemen Usaha Berbasis Ekonomi Sirkular pada Proses Produksi Pangan Halal
September 14, 2024By

Prestasi

Prof Sri, guru besar manajemen 3
Perjuangan Prof Sriyono Menuju Guru Besar di Bidang Manajemen Umsida
January 14, 2025By
Duta FPIP Umsida, Berprestasi dan Menginspirasi
Duta FPIP Umsida, Berprestasi dan Menginspirasi
January 13, 2025By
pojok statistik Umsida
Pojok Statistik Umsida Jadi Layanan Kinerja Tinggi 2024 dengan Skor 2,83 dari 3
January 9, 2025By
Unstoppable! Tapak Suci Umsida Torehkan Sejarah di UPSCC 2024
Unstoppable! Tapak Suci Umsida Torehkan Sejarah di UPSCC 2024
January 3, 2025By
Gelar Doktor dengan Fokus Halal Lifestyle
Lulus Cum Laude, Dosen Umsida Raih Gelar Doktor dengan Fokus Halal Lifestyle
December 30, 2024By