inovasi pengolahan sampah tanpa asap

Inovasi Pengolahan Sampah Tanpa Asap Dosen Umsida Masuk Top Ten KISI 2025

Umsida.ac.id – Universitas Muhammadiyah Sidoarjo (Umsida) telah menambah puing-puing prestasi membanggakan dalam ajang Kompetisi Inovasi Sidoarjo (KISI) 2025 yang digelar oleh Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kabupaten Sidoarjo.

Lihat juga: Alat Pembakaran Sampah Tanpa Asap, Inovasi Dosen Umsida Tekan Masalah Sampah

Salah satu karya unggulan Umsida berjudul PESTA (Pengolahan Sampah Tanpa Asap) berhasil masuk dalam Top Ten kategori Inovasi Sosial Budaya Non-Digital, mengalahkan peserta lainnya dari berbagai instansi dan perguruan tinggi.

Inovasi ini digagas oleh Dr Totok Wahyu Abadi MSi, Ainur Rochmania SSos MSi, dan Hendra Sukmana SAP MKP dari Fakultas Bisnis, Hukum, dan Ilmu Sosial (FBHIS) Umsida.

Ia menuturkan bahwa PESTA merupakan hasil riset dan pengabdian masyarakat yang berfokus pada penciptaan teknologi tepat guna untuk mengatasi persoalan kebersihan di tingkat lokal.

“Selama ini, masalah sampah di masyarakat sering berujung pada pembakaran terbuka yang menimbulkan asap dan polusi. Melalui inovasi ini, kami ingin menghadirkan solusi yang sederhana, murah, namun tetap ramah lingkungan,” jelasnya.

Teknologi Tepat Guna untuk Kurangi Sampah

inovasi pengolahan sampah tanpa asap

PESTA dirancang sebagai alat pembakar sampah atau incinerator dengan sistem pemanasan berlapis, sehingga proses pembakaran tidak menimbulkan asap.

Alat ini mampu mengolah berbagai jenis limbah organik maupun anorganik dengan hasil pembakaran yang bersih dan minim residu.

Dr Totok menjelaskan bahwa keunggulan PESTA tidak hanya pada efisiensi teknologi, tetapi juga aspek kebermanfaatannya bagi masyarakat.

“Konsep kami sederhana, bagaimana agar masyarakat desa bisa mengelola sampahnya secara mandiri tanpa menimbulkan pencemaran udara. Kami ingin solusi ini menjadi bagian dari gaya hidup bersih di tingkat akar rumput,” ujarnya.

Lihat Juga :  Peneliti Umsida Manfaatkan Tanaman Pionir Sebagai Agen Fitoekstraksi di Lumpur Sidoarjo

Inovasi ini, terang dosen Prodi ilmu komunikasi itu, sejalan dengan visi Umsida dalam mendukung pembangunan berkelanjutan (sustainable development goals/SDGs), khususnya di bidang lingkungan hidup.

“Umsida melalui kegiatan riset dan pengabdian berkomitmen menghadirkan teknologi yang aplikatif, bukan hanya berhenti di laboratorium atau seminar,” tegasnya.

Sementara itu, anggota tim Abdimas, Ainur Rochmania SSos MSi turut mengungkapkan rasa syukurnya atas pencapaian tersebut.

“Senang dan bangga bisa masuk Top Ten ajang inovasi Kabupaten Sidoarjo. Tidak menyangka karena ada sekitar 200 produk inovasi yang mendaftar,” katanya.

Dihilirisasi ke Desa dan Siap Dipasarkan

inovasi pengolahan sampah tanpa asap

Agar nilai manfaat dapat dirasakan masyarakat dalam pengelolaan sampah, Ainur menerangkan bahwa hasil inovasi akan dihilirisasi dengan menyosialisasikan memasarkan dan  menjual produk Incinerator dengan harga murah ke desa-desa yang  pengelolaannya sampahnya masih belum baik.

Ia menilai capaian ini menjadi solusi bahwa hasil pengabdian dosen Umsida mampu menjawab kebutuhan riil masyarakat.

Selain produksi, tim juga berencana melakukan pelatihan pengelolaan sampah berbasis teknologi di sejumlah desa mitra Umsida.

Menurut Dr Totok, langkah ini menjadi bentuk nyata implementasi Catur Dharma Perguruan Tinggi Muhammadiyah, khususnya dalam bidang pengabdian masyarakat.

Lihat juga: KKN T 20 Umsida Bangun Rocket Stove di Desa Tempel, Solusi Atasi Masalah Sampah

“Bagi kami, inovasi bukan hanya soal juara, tapi bagaimana karya itu memberi dampak nyata bagi kehidupan,” ujarnya menegaskan.

Penulis: Romadhona S.

Berita Terkini

aset kripto menurut dosen Umsida
Risiko Aset Kripto dan Bitcoin, Dosen Umsida Paparkan dari Perspektif Hukum dan Teknologi
December 15, 2025By
SDGs Center Umsida
SDGs Center Umsida Dorong Hilirisasi Riset untuk Pembangunan Berkelanjutan Jawa Timur
November 20, 2025By
Apresiasi sekolah partnership Umsida
Umsida Beri Apresiasi untuk Sekolah Partnership yang Berkontribusi dalam Penerimaan Mahasiswa Baru
November 20, 2025By
kick off penerimaan mahasiswa baru Umsida 4_11zon
Umsida Resmi Buka Pendaftaran Mahasiswa Baru Tahun Akademik 2026/2027
November 19, 2025By
magister ilmu komunikasi Umsida 1
Launching Magister Ilmu Komunikasi Umsida, Pendaftaran Sudah Dibuka!
October 28, 2025By
muhammadiyah
Muhammadiyah Tetapkan Awal Puasa Ramadan 2026 pada 18 Februari
October 23, 2025By
S2 Ilmu Komunikasi Umsida
S2 Ilmu Komunikasi Umsida Sudah Buka, Siap Cetak Pakar New Media
October 13, 2025By
prodi sains data
Umsida Resmi Buka S1 Sains Data, Siap Buka Peluang Data Analyst
October 11, 2025By

Riset & Inovasi

pelajar muhammadiyah tanam kelor
Pelajar Muhammadiyah Jadi Kader Peningkatan Kemandirian Lingkungan dan Ekonomi Abdimas Umsida
January 10, 2026By
budidaya tanaman semusim 1
Pelatihan Tanaman Semusim Jadi Cara Dosen Umsida Perkuat Ketahanan Pangan
January 9, 2026By
koperasi DInar Amanta
Koperasi Dinar Amanta Bekerja Lebih Efektif Menggunakan Aplikasi KOPERKU
January 9, 2026By
kemandirian pangan pca prambon
AbdimasMu Dorong Kemandirian Pangan Mulai dari Lingkup Paling Dasar
January 5, 2026By
pupuk Lazismu Umsida
Lazismu Umsida Produksi Pupuk Kompos Organik, Tak Hanya Peka Akan Lingkungan Tapi Juga Kemanusiaan
January 4, 2026By

Prestasi

atlet karate Batu open 2025
Atlet Ini Raih 2 Medali Sekaligus di Ajang Batu Karate Challenge Open Tournament Series 2025
January 8, 2026By
pertandingan karate Batu challenge
Cedera di Pertandingan Sebelumnya Belum Pulih, Atlet Umsida Bulatkan Tekad Demi Emas
January 7, 2026By
tapak suci Umsida 1
Atlet Tapak Suci Umsida Lengkapi Torehan 30 Medali dengan Menyumbang Perak
January 4, 2026By
kejuaraan perdana atlet Umsida
Ikuti Kejuaraan Perdana, Atlet Umsida Ini Ajarkan bahwa Tidak Ada Kata Terlambat untuk Berprestasi
January 3, 2026By
latihan ekstra atket Umsida
Usaha Atlet Umsida Raih Emas: Latihan Ekstra Namun Cedera Saat Semifinal
January 2, 2026By