Kajian Karyawan Umsida: Meneguhkan Iman dan Tauhid di Masa Pandemi

Umsida.ac.id – Universitas Muhammadiyah Sidoarjo (Umsida) tetap adakan kajian rutin karyawan di tengah masa pandemi melalui Zoom Meetings pada Jumat (4/9).

Forum bertema Meneguhkan Iman dan Tauhid di Masa Pandemi ini merupakan sebuah upaya menjawab relaksasi keagaaman yang disebabkan adanya covid-19. Acara ini dihadiri oleh tokoh Muhammadiyah, Ustadz KH Nadjih Ihsan MSi sebagai pemapar materi.

Dalam sambutannya, Dr Hidayatullah MSi, Rektor Umsida, berpesan untuk tetap teguhkan dan luruskan niat. “Kegiatan ini menjadi dasar dari seluruh praktik keagamaan kita dalam kehidupan secara Kemanusiaan. Maka dari itu, mudah-mudahan kita mendapat pencerahan dan juga bisa diimplementasikan dalam kehidupan sehari-hari. Tentu, dengan penuh ketulusan dan semangat semata-mata hanya mengaharap ridha Allah SWT,” tuturnya.

Pandemi covid-19 secara tidak langsung mengubah kebiasaan dalam melakukan ibadah. Seperti halnya yang dijelaskan oleh Ustadz KH Nadjih Ihsan MSi dalam sesinya, ia mengatakan, “Sebagai manusia yang beriman, memang iman manusia itu bersifat fluktuasi. Bukan hanya ekonomi yang mengalami penurunan akibat covid-19, tetapi iman juga begitu,” jelasnya.

“Di dalam diri manusia itu terdapat pontensi iman dan ruang kosong. Di ruang kosong itu diisi dengan tauhid. Maka, untuk tetap stabil dan meningkat, iman perlu dijaga dengan keistiqamahan dan rasa takut,” sambung pria ynag akrab dipanggil Ustadz Nadjih.

Ustadz Nadjih berpesan untuk tetap waspada dan berdo’a dalam menghadapi virus yang sangat berbahaya ini. “Takut terpapar itu naluri dan diperbolehkan. Jadi, orang yang takut terhadap ssesuatu pasti akan menjauhinya alias waspada. Sebagai bentuk ikhtiar kita setelah berpasrah kepada Allah,” pungkasnya.

ditulis: Iis Wulandari

edit : Etik Siswatiningrum

Berita Terkini

Umsida dan MHH PWM Jatim Kumpulkan Pakar Hukum Indonesia
Umsida dan MHH PWM Jatim Kumpulkan Pakar Hukum Indonesia, Bahas Refleksi Akhir Tahun 2024
December 15, 2024By
Kisah Inspiratif Alumni Istimewa Umsida, Semangat Tak Terbatas
Kisah Inspiratif Alumni Istimewa Umsida, Semangat Tak Terbatas
December 15, 2024By
5 Poin Kolaborasi Hebat, Umsida dan Ombudsman RI Teken MoU untuk Masyarakat Lebih Maju
5 Poin Kolaborasi Hebat, Umsida dan Ombudsman RI Teken MoU untuk Masyarakat Lebih Maju
December 14, 2024By
Belajar dari Umsida, Umpri Gali Inspirasi Pendirian FKG dan Tata Kelola Kampus
Belajar dari Umsida, Umpri Gali Inspirasi Pendirian FKG dan Tata Kelola Kampus
December 13, 2024By
Membanggakan 7 Dosen FAI Umsida Lolos Tim Pengusul Penelitian Risetmu Batch VIII
Membanggakan 7 Dosen FAI Umsida Lolos Tim Pengusul Penelitian RisetMu Batch VIII
December 12, 2024By
kerja sama Fikes Umsida dan Stikes Santa Elisabeth Keuskuoan Maumere
Sambut Hangat Fikes Umsida Terima Kerja Sama STIKes Santa Elisabeth Maumere, Kembangkan Ilmu Kesehatan
December 12, 2024By
FPIP Umsida Selenggarakan Lomba Tari Tradisional Bersama Mahasiswa Internasional
FPIP Umsida Buat Jembatan Budaya, Selenggarakan Lomba Tari Tradisional
December 6, 2024By
Tanwir dan Milad ke-112 Muhammadiyah, Ini 4 Alasan Angkat Tema Kemakmuran
December 4, 2024By

Riset & Inovasi

Interactive Books, Mampu Dorong Komunikasi dan Kolaborasi Siswa
Interactive Books, Mampu Dorong Komunikasi dan Kolaborasi Siswa
September 16, 2024By
ekonomi sirkular
Dosen Umsida Beri Pelatihan Penerapan Manajemen Usaha Berbasis Ekonomi Sirkular pada Proses Produksi Pangan Halal
September 14, 2024By
Pembelajaran Melalui E-Modul (4)
Umsida Dorong Inovasi Pembelajaran Melalui E-Modul Literasi Berbasis Etnopedagogi
September 11, 2024By
Mesin Perajang dan Pengaduk Sambal
Inovasi Mesin Perajang dan Pengaduk Sambal Otomatis 3 Dosen Umsida
September 8, 2024By
legalitas BUMDesa
Tim Abdimas Umsida Akan Urus 5 Legalitas BUMDesa di 2 Kabupaten Usai Bantu 2 Desa Ini
August 29, 2024By

Prestasi

riset dan abdimas Umsida meningkat 1
Riset dan Abdimas Umsida Meningkat, 65 Proposal Penelitian Lolos Program Risetmu 2024
December 11, 2024By
MFQ FAI Umsida Sabet Juara Nasional Lagi
Semangat Tanpa Batas, Tim MFQ FAI Umsida Sabet Juara Nasional Lagi
December 8, 2024By
Mahasiswa PBA Umsida Raih Juara Video Kreatif Bahasa Arab di DLA Fair 2024
Mahasiswa PBA Umsida Raih Juara Video Kreatif Bahasa Arab di DLA Fair 2024
December 1, 2024By
Dua Srikandi FAI Umsida Ini Berhasil Raih Juara di Kejurda Tapak Suci Jember
November 25, 2024By
flash card kodifikasi
Laboran MIK Umsida Buat 107 Flash Card untuk Permudah Mahasiswa Pelajari Kodifikasi
November 19, 2024By