UMKM desa Rejosari 1

KKNP 57 Umsida Bantu UMKM Desa Rejosari Naik Kelas dengan Cara Ini

Umsida.ac.id – KKNP 57 Universitas Muhammadiyah Sidoarjo (Umsida) desa Rejosari, kecamatan Jatirejo, kabupaten Mojokerto mengadakan sosialisasi UMKM bersama warga desa Rejosari bertajuk “Kreativitas Tanpa Batas: Menjadi Pengusaha Sukses di Desa Melalui UMKM” pada hari Sabtu, (01/02/2025).

Lihat juga: Lebih Eye-Catching, KKNP 44 Umsida Rebranding Produk UMKM Stik Desa Sumbersuko

Ketua KKNP 57 desa Rejosari, Mohammad Fikri Pratama dari program studi Pendidikan Teknologi Informasi, menyampaikan bahwa UMKM memiliki peran penting dalam perekonomian desa. 

“UMKM tidak hanya berperan sebagai sumber pendapatan bagi masyarakat, tetapi juga memiliki peranan yang signifikan dalam menciptakan kesempatan kerja dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat di sekitarnya,” ujarnya.

Dampingi 10 UMKM Lokal Desa Rejosari

UMKM desa Rejosari 1

UMKM di desa ini memiliki sejumlah keunggulan dibandingkan dengan perusahaan besar. Setelah melakukan survei, ditemukan 10 UMKM lokal yang dipilih untuk mengikuti pendampingan usahanya.

Antara lain kemampuan untuk beradaptasi dengan cepat terhadap perubahan pasar, penggunaan modal yang lebih terjangkau, serta keterlibatan langsung pemilik dalam pengelolaan usaha. 

Di lingkungan pedesaan, UMKM biasanya tumbuh dalam bentuk usaha di sektor kuliner, kerajinan, pertanian, dan layanan.

Persiapan untuk acara sosialisasi dimulai pada akhir Januari melalui pertemuan antara anggota KKNP 57 dengan Ustadz Lutfi, salah satu pemilik UMKM di desa Rejosari. 

“Di sini kami akan menyampaikan tentang branding produk yang benar, cara mengatasi persaingan pasar yang ketat, cara memahami kebutuhan konsumen, cara mengatur keuangan yang benar agar menjadi pengusaha UMKM sukses di desa,” tutur Fikri.

Lihat Juga :  Kenalkan Wisata dan UMKM Desa Kumitir, KKNP 62 Umsida Adakan Jalan Sehat dan Bazar

UMKM desa Rejosari 1

Sementara itu, ustadz Lutfi, menyambut baik langkah mahasiswa KKN dalam mengembangkan usaha lokal desa ini.  

“Saya sangat senang dengan adanya acara ini. Sebenarnya saya pernah mendaftarkan produk saya untuk mendapatkan sertifikasi halal, tapi sayangnya ditolak karena terkendala bubuk perasa yang digunakan, jadi saya berharap dengan adanya sosialisasi ini saya dapat ikut serta dalam pembuatan Sertifikasi Halal,” ujar ustadz Lutfi.

Materi yang dibahas dalam seminar ini mencakup berbagai aspek penting terkait UMKM, seperti pengertian bisnis dan perannya dalam perekonomian desa, hal-hal yang harus diperhatikan dalam memulai dan mengelola usaha kecil, strategi pemasaran bisnis yang efektif dan berkelanjutan

Setelah sesi pemaparan materi berakhir, mahasiswa memberikan kesempatan kepada masyarakat untuk mengajukan pertanyaan. 

Mayoritas peserta yang hadir menanyakan mengenai prosedur pendaftaran Sertifikasi Halal untuk produk mereka. 

Mahasiswa Umsida dengan tanggap menjelaskan bahwa mereka akan mendampingi masyarakat dalam proses pendaftaran serta pengurusan Sertifikasi Halal tersebut.

“Kami harap pelaku UMKM di desa Rejosari dapat memperoleh pemahaman mengenai strategi bisnis yang efektif, termasuk signifikansi pemasaran digital dan aspek legalitas usaha seperti Sertifikasi Halal,” kata Yuannisa Eviani.

Lihat juga: KKNP 56 Umsida Daftarkan Google Maps dan NIB, Bantu Legalitas Usaha dan Digitalisasi UMKM Desa Gondang

Dengan cara ini, imbuhnya, UMKM di desa tersebut dapat mengalami pertumbuhan yang lebih cepat dan memberikan kontribusi positif terhadap perekonomian masyarakat setempat.

Penulis: Ferlina Septia Damayanti

Penyunting: Romadhona S.

Berita Terkini

pelatihan koding dan kecerdasan artifisial 3
Gelar Pelatihan Koding dan Kecerdasan Artifisial, FPIP dan FST Umsida Latih 144 Sekolah
July 15, 2025By
yudisium FST Umsida 2025 4
FST Umsida Kukuhkan 258 Mahasiswa Lulus Yudisium 2025
July 14, 2025By
factory visit Psikologi Umsida.png
Factory Visit ke Industri Legendaris, Mahasiswa Psikologi Umsida Kupas Sistem SDM dan Budaya Kerja
July 14, 2025By
film dokumenter Ikom Umsida
Comfis #8 Tampilkan Karya Film Dokumenter dan Pameran Foto Sinematik Mahasiswa Ikom Umsida
July 13, 2025By
Unimerz belajar di FK Umsida 2
FK Umsida Jadi Rujukan Unimerz dalam Rencana Pembukaan Fakultas Kedokteran
July 11, 2025By
dosen Umsida aktif di pembelajaran mendalam 1
Dosen Umsida Jadi Delegasi Fasilitator Pelatihan Pembelajaran Mendalam Kemendikdasmen
July 11, 2025By
civil day teknik sipil umsida 1
Saring Inovasi Mahasiswa Teknik Sipil Umsida di Cibvil Day 2025, Siap Dikembangkan ke Masyarakat
July 10, 2025By
roadshow FAI Umsida
Roadshow FAI Umsida ke Kediri, Perkuat Ukhuwah Dunia Pesantren dan Kampus
July 9, 2025By

Riset & Inovasi

riset dan inovasi DRPM Umsida
Umsida Kembangkan Riset dan Inovasi Melalui Seminar, Pameran, dan Diseminasi dengan 3 Kampus
July 16, 2025By
pengganti agregat kasar Teknik Sipil Umsida 2
Ragam Inovasi Pengganti Agregat Kasar dari Teknik Sipil Umsida, Siap Diterapkan ke Lapangan
July 13, 2025By
civil day 2025
Civil Day 2025, Ajang Mahasiswa Teknik SIpil Tunjukkan Inovasinya
July 9, 2025By
pentingnya keamanan pangan 1
Ajak Melek Literasi Keamanan Pangan, Warek 1 Umsida Andil di Pendampingan PSAT
June 30, 2025By
pemeriksaan gigi 1
Gelar Pemeriksaan Gigi Bumil, FKG Umsida Edukasi 22 Ibu untuk Jaga Kesehatan Gigi dan Mulut
June 24, 2025By

Prestasi

Ikom Umsida juara Silat Apik
Tak Hanya Delegasi Mahasiswa, Ikom Umsida Juga Raih 2 Juara Ini di SILAT APIK PTMA 2025
July 4, 2025By
ikom Umsida potret masyarakat Cirebon
Potret Masyarakat Cirebon dalam Audio Visual, 4 Mahasiswa Ikom Borong Prestasi Silat Apik 2025
July 3, 2025By
ikom Umsida silat apik 3
Ikom Umsida Borong 11 Prestasi di Silat Apik UM Cirebon 2025
July 2, 2025By
Umsida Kampus Islami Terbaik III_11zon
Umsida Jadi Kampus Islami Terbaik III pada Muhammadiyah Higher Education Awards 2025
June 30, 2025By
mahasiswa Administrasi Publik Umsida
Mahasiswa Administrasi Publik Juara 1 Kumite +84 Kg Senior Putra Piala Guberur Jatim Cup
June 28, 2025By