LKBH Umsida Gelar Pelatihan Hospital By Laws

Pertama di Muhammadiyah Jatim, LKBH Umsida Gelar Pelatihan Hospital By Laws

Umsida.ac.id -Lembaga Konsultasi dan Bantuan Hukum Universitas Muhammadiyah Sidoarjo (LKBH Umsida) selenggarakan pelatihan Klinik Legal Drafting Hospital By Laws (HBL) di Ruang Rapat Gedung Kantor Pusat, Kampus 1 Umsida pada hari Sabtu ( 20/07/2024) dan Minggu (21/07/2024).

Kegiatan Klinik Legal Drafting LKBH Umsida

Pelatihan advokasi perumahsakitan yang diselenggarakan LKBH Umsida ini adalah yang pertama di wilayah Jawa Timur.

Kegiatan ini dihadiri oleh berbagai lini diantaranya Advokat LKBH Umsida, LBH-AP PDM Sidoarjo, LBH AP PDM Mojokerto, LBH AP PDM Pasuruan, MKPU PDM Sidoarjo, Majelis Kesehatan PDA Sidoarjo, RS Siti Khodijah dan RS Siti Fatimah.

LKBH Umsida Gelar Pelatihan Hospital By Laws

Kepala LKBH Umsida Dr Rifqi Ridlo Phahlevy SH MH menyatakan bahwa kegiatan ini merupakan implementasi dari kerjasama yang telah terjalin antara LKBH Umsida, MHH PDM Sidoarjo dan DPN PERADI.

“Berdasarkan hasil Rakerwil MHH PWM Jatim di wilayah Jawa timur, Muhammadiyah memiliki AUM dibidang kesehatan yang terdiri dari Rumah Sakit dan Klinik. Namun, tatakelola didalamnya masih belum terkonsolidasi, sehingga advokasi yang dilakukan terhadap permasalahan yang timbul masih diselesaikan masing-masing RS secara mandiri,” ungkapnya.

Baca juga: Tak Hanya Materi dan Tugas, Ini 10 Kegiatan yang Bisa Kamu Cobain Semasa Kuliah

Permasalahan tersebut lanjutnya, tidak hanya mengenai hubungan Rumah Sakit dengan pasien, banyak juga berbagai problematika dari berbagai lini.

“mulai dari hilangnya aset karena kerjasama yang tidak ditinjau kembali, proses pengadaan yang tidak terkonsolidasi dan masih banyak lagi,” jelasnya

Lihat Juga :  Pelantikan Akbar Korkom dan Komisariat IMM se-Umsida, Rektor Umsida Sampaikan Amanat ini

Oleh karena itu Kepala LKBH Umsida bersama tim, berinisiatif melakukan pelatihan klinik legal drafting yang bertujuan meningkatkan kemandirian advokasi perkara terkait Rumah Sakit dengan mengundang pemateri-pemateri kompeten dibidang tatakelola rumah sakit serta praktisi hukum yang kompeten mendampingi advokasi kerumahsakitan.

LKBH Umsida Gelar Pelatihan Hospital By Laws

Kegiatan ini menghadirkan 3 narasumber yang sangat kompeten, mereka adalah Rizania Kharismasari SH MH anggota Dewan Pimpinan Nasional Perhimpunan Advokat Indonesia yang telah memaparkan materi mengenai Tata kelola Organisasi Rumah Sakit berdasarkan Hospital By Laws (HBL).

Sudarto SH MH sebagai Ketua Divisi Advokasi MHH PWM Jatim yang menjelaskan seperti apa Identifikasi dan Strategi Advokasi dalam Perkara Kerumahsakitan.

Baca juga: Mahasiswa Umsida Raih Juara 1 ICU Unesa

Pemaparan materi terakhir ditutup oleh Dr Faizal Kurniawan SH MH LLM sebagai Sekertaris Pusat Legislatif dan Perancangan Kontrak FH Unair dengan mengedukasi Karakteristik Kontrak Kerumahsakitan.

Kegiatan yang diselenggarakan LKBH Umsida ini menjadi acuan PWM Jatim dalam melakukan pelatihan serupa di beberapa bulan kedepan sehingga pilihan materi dapat disesuaikan dengan kebutuhan yang kiranya dibutuhkan dalam perkara perumahsakitan.

Dr Rifqi juga berharap “pelatihan ini dapat meningkatkan kapasitas peserta dalam advokasi perumahsakitan, baik upaya prefentif melalui perbaikan tatakelola dan tatalaksana rumah sakit serta upaya represif terhadap permasalahan yang muncul,” tuturnya.

Penulis: Rani Syahda

Berita Terkini

PLP Umsida di NTT
Mahasiswa PLP 1 Umsida Gunakan Media Belajar Quiziz untuk Siswa di Pelosok Timur
May 14, 2025By
Kebijakan Prof Mu'ti untuk guru
Hadir di Umsida, Prof Mu’ti Jelaskan 5 Kebijakannya untuk Meningkatkan Kualitas Guru
May 10, 2025By
program studi baru Umsida3
Mendikdasmen Luncurkan 2 Program Studi Baru Umsida, Siap Bantu Pemerintah dalam Mencerdaskan Bangsa
May 10, 2025By
KWU Fest 2025_
KWU Fest 2025, Bentuk Generasi Wirausaha Tangguh di Era Industri 4.0
May 4, 2025By
halbil PWM Jawa Timur 2
Jadi Tuan Rumah Halalbihalal PWM Jawa Timur, Umsida Luncurkan UCS
April 26, 2025By
Dr Alfan lulusa S3 cum laude
Dr Alfan Selesaikan Studi S3 dengan Predikat Cum Laude di Tengah Tugas Struktural
April 24, 2025By
Fakultas Kedokteran UMMAT dan Umsida
Fakultas Kedokteran Lahir Beriringan, UMMAT Berkunjung ke Umsida
April 23, 2025By
strategi branding lembaga oleh Umsida
Kasi Branding Umsida Beri Tips Branding Lembaga Pendidikan di Era Digital
April 23, 2025By

Riset & Inovasi

Lupa Kata Saat Pidato Bahasa Inggris? Dosen Umsida Kini Punya Strategi Circumlocution
Lupa Kata Saat Pidato Bahasa Inggris? Dosen Umsida Kini Punya Strategi Circumlocution
May 9, 2025By
SAMR Jadi Andalan Umsida Cetak Guru Milenial yang Siap Hadapi Dunia Pendidikan Digital
SAMR Jadi Andalan Umsida Cetak Guru Milenial yang Siap Hadapi Dunia Pendidikan Digital
May 2, 2025By
Kanker Serviks Bisa Dicegah Lebih Dini, Jangan Abaikan!
Kanker Serviks Bisa Dicegah Lebih Dini, Jangan Abaikan!
April 19, 2025By
Trichoderma, Penyelamat Tembakau dari Serangan Layu Bakteri
Trichoderma, Penyelamat Tembakau dari Serangan Layu Bakteri
April 16, 2025By
Tennis Elbow Bukan Lagi Momok, Fikes Umsida Punya Solusinya!
Tennis Elbow Bukan Lagi Momok, Fikes Umsida Punya Solusinya!
April 14, 2025By

Prestasi

juara 3 Pilmapres 2025 2
Jadi Juara 3 Pilmapres PTMA, Mahasiswa Umsida Siap Lanjut ke Tingkat LLDIKTI
March 27, 2025By
Al-Qur’an Menuntunku, Anang Ma’rup Menang MHQ Asia Tenggara dan Raih Tiket ke Baitullah
Al-Qur’an Menuntunku, Anang Ma’rup Menang MHQ Asia Tenggara dan Raih Tiket ke Baitullah
March 25, 2025By
Umsida Bersinar! Cinthya Lorenza Juara 2 Taekwondo Bela Negara Cup
Umsida Bersinar! Cinthya Putri Lorenza Juara 2 Taekwondo Bela Negara Cup
March 20, 2025By
ASEAN Competition di Sabet Mahasiswa Umsida
Prestasi Gemilang! Aprilia Ayu Harumkan Umsida ke Panggung Internasional AEF 2025
March 10, 2025By
Scholarship Mastery! Alumni Umsida Sukses Gaet Dua Beasiswa dan Lanjut S3
Scholarship Mastery! Alumni Umsida Sukses Gaet Dua Beasiswa dan Lanjut S3
March 6, 2025By