Fortama FAI Umsida

246 Maba FAI Umsida Disiapkan untuk Menghadapi Tantangan Zaman

Umsida.ac.id – Fakultas Agama Islam Universitas Muhammadiyah Sidoarjo (FAI Umsida) terus berkomitmen untuk menjadi fakultas yang unggul dan inovatif dalam pengembangan pendidikan dan ekonomi Islam

Hal tersebut dipaparkan oleh Dekan FAI, Dr Imam Fauji Lc MPd di hadapan 246 mahasiswa baru (maba) yang mengikuti Fortama FAI yang digelar di Aula Mas Mansyur pada Jumat, (20/09/2024).

Lihat juga: Seminar Internasional FAI Umsida Undang Cendekiawan dari Universitas Al Azhar Mesir, Dihadiri 1000 Lebih Peserta

Dalam sambutannya, Dr Imam, sapaannya, mengatakan, “Saya ucapkan terlebih dahulu selamat datang, ahlan wa sahlan bihudurikum. Kalian ini Insya Allah adalah orang-orang yang beruntung, mendapat petunjuk di jalan yang benar, dan di jalan Insya Allah menuju surga”, ujarnya.

Visi FAI Umsida cerminkan mutu pendidikan

Fortama FAI Umsida

FAI Umsida memiliki visi untuk menjadi fakultas unggul dan inovatif di bidang pendidikan dan ekonomi Islam. Visi ini sejalan dengan Rencana Induk Pengembangan (RIP) UMSIDA, yang bertujuan mengembangkan ilmu pengetahuan, teknologi, dan seni (IPTEKS) berdasarkan nilai-nilai Islam. 

“Keberhasilan FAI tidak terlepas dari komitmen dalam implementasi Sistem Penjaminan Mutu Internal (SPMI). 60% program studi di FAI telah terakreditasi unggul, termasuk Pendidikan Agama Islam dan Pendidikan Bahasa Arab,” kata Dr Imam.

Hal ini, tambahnya, menjadi bukti bahwa FAI Umsida tidak hanya berfokus pada peningkatan mutu akademik, tetapi juga pada peningkatan akreditasi.

Perlebar sayap dengan berbagai mitra internasional

FAI Umsida juga memperkuat posisinya melalui berbagai program unggulan yang dirancang untuk mendukung pengembangan pendidikan Islam yang berkualitas. 

Program seperti KKN Internasional, International Student Mobility, dan International Conference menjadi salah satu dari sekian banyak inisiatif yang disiapkan untuk meningkatkan daya saing mahasiswa di tingkat global.

Lihat Juga :  Permudah Jenjang Karir Mahasiswa, Umsida Gandeng SeeMeCV

Dr Imam menjelaskan, “Berbagai kerja sama internasional ini, menjadi faktor penting dalam peningkatan kualitas pendidikan di FAI,”.

Saat ini, FAI telah menjalin 13 kerjasama internasional, 21 kerjasama nasional, dan 28 kerjasama lokal. Kerjasama ini tidak hanya membawa manfaat bagi fakultas, tetapi juga memberikan keuntungan bagi mitra-mitra FAI dalam peningkatan kualitas pendidikan dan riset.

Kerjasama ini juga mendukung pelaksanaan kurikulum berbasis Outcome-Based Education (OBE) serta program Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM). 

Melalui program-program ini, mahasiswa FAI dapat mengembangkan kompetensi mereka sesuai dengan kebutuhan industri dan masyarakat global.

Banyaknya prestasi mahasiswa

Fortama FAI Umsida

Prestasi mahasiswa FAI Umsida juga menjadi salah satu poin kebanggaan yang disampaikan oleh Dr Imam. 

Dalam beberapa tahun terakhir, mahasiswa FAI berhasil meraih berbagai penghargaan di tingkat nasional dan internasional. Prestasi tersebut menunjukkan bahwa FAI Umsida tidak hanya berfokus pada akademik, tetapi juga mendorong pengembangan bakat dan potensi mahasiswa di berbagai bidang, termasuk olahraga, seni, dan ilmu pengetahuan.

Dengan berbagai program unggulan dan prestasi mahasiswa yang membanggakan, FAI Umsida terus berupaya untuk menjadi institusi pendidikan Islam yang mampu bersaing di tingkat global.

Lihat juga: Study Ekskursi FAI Umsida Melalui Prodi Pesya Jalin Kerja Sama Dengan UAD

Kami akan terus berinovasi untuk memastikan bahwa lulusan FAI Umsida siap menghadapi tantangan zaman, baik di tingkat nasional maupun internasional,” ucap Dr. Imam di akhir sambutannya.

Penulis: A. Hasbul Wafi

Penyunting: Romadhona S.

Berita Terkini

Pelatihan Hidroponik
Buat Pelatihan Hidroponik kepada 126 Siswa, Agroteknologi Umsida Dorong Kesadaran Generasi Muda
November 21, 2024By
Tapak Suci Umsida Raih 3 Emas dan Perolehan Pesilat Terbaik
Kado Manis Awal Periode, Tapak Suci Umsida Raih 3 Emas dan Peroleh Pesilat Terbaik
November 20, 2024By
Dosen Umsida Ini Kembali Rain Prestasi
Membanggakan, Dosen Umsida Berprestasi Ini Kembali Terima Penghargaan
November 17, 2024By
Dosen Umsida Ini Raih Penghargaan Publikasi Ilmiah Award 2023-2024, 3 Kategori Sekaligus
Dosen Umsida Ini Raih Penghargaan Publikasi Ilmiah Award, 3 Kategori Sekaligus
November 16, 2024By
Mahasiswi Umsida dengan Puluhan Prestasi di Akademik dan Olahraga
Menginspirasi! Perjalanan Wardha Hani Aulia, Mahasiswi Umsida dengan Puluhan Prestasi
November 14, 2024By
Ini Strategi Dosen Umsida Bersama Mahasiswanya, Atasi Penurunan Minat Belajar PAI
Ini Strategi Dosen Umsida Bersama Mahasiswanya, Atasi Penurunan Minat Belajar PAI
November 12, 2024By
Duta FPIP Umsida 2025: Mencari Wajah Baru yang Menginspirasi!
Duta FPIP Umsida 2025: Mencari Wajah Baru yang Menginspirasi!
November 11, 2024By
Mahasiswa Umsida
Inilah Peraih Juara 2 News Anchor Dalam Ajang KPI 2024 Tingkat Internasional
November 10, 2024By

Riset & Inovasi

Interactive Books, Mampu Dorong Komunikasi dan Kolaborasi Siswa
Interactive Books, Mampu Dorong Komunikasi dan Kolaborasi Siswa
September 16, 2024By
ekonomi sirkular
Dosen Umsida Beri Pelatihan Penerapan Manajemen Usaha Berbasis Ekonomi Sirkular pada Proses Produksi Pangan Halal
September 14, 2024By
Pembelajaran Melalui E-Modul (4)
Umsida Dorong Inovasi Pembelajaran Melalui E-Modul Literasi Berbasis Etnopedagogi
September 11, 2024By
Mesin Perajang dan Pengaduk Sambal
Inovasi Mesin Perajang dan Pengaduk Sambal Otomatis 3 Dosen Umsida
September 8, 2024By
legalitas BUMDesa
Tim Abdimas Umsida Akan Urus 5 Legalitas BUMDesa di 2 Kabupaten Usai Bantu 2 Desa Ini
August 29, 2024By

Prestasi

flash card kodifikasi
Laboran MIK Umsida Buat 107 Flash Card untuk Permudah Mahasiswa Pelajari Kodifikasi
November 19, 2024By
Cerita Dosen Umsida Jadi Panelis Debat Calon Walikota Mojokerto
November 18, 2024By
Mannequin Acupressure point
Buat Mannequin Acupressure Point with LED Indicator, Laboran Kebidanan Umsida Lolos Kilab 2024
November 14, 2024By
Mahasiswa Umsida Raih Juara 1 Dalam Ajang Internasional The 5 Borneo Global Summer Camp
Mahasiswa Umsida Raih Juara 1 Dalam Ajang Internasional The 5 Borneo Global Summer Camp
November 7, 2024By
Mahasiswa Umsida Raih Juara Internasional
Kompetisi Pertama Langsung Raih Juara 1 Tingkat Internasional
November 6, 2024By