pemeriksaan EKG

Ikuti Field Trip Pemeriksaan EKG, Mahasiswa Umsida Belajar Hadapi Pasien

Umsida.ac.idMahasiswa program studi S1 kebidanan Universitas Muhammadiyah Sidoarjo (Umsida) melaksanakan field trip di Rumah Sakit Rahman Rahim Sukodono pada Senin, (17/11/2025).

Field trip ini merupakan kegiatan praktikum mata kuliah anatomi fisiologi dengan topik pembelajaran sistem kardiovaskuler, khususnya tentang pemahaman langsung mengenai pemeriksaan EKG (Elektrokardiogram).

Lihat juga: Inovasi Augmented Reality Laboran MIK Umsida Antarkan Prestasi Gemilang

Pemeriksaan ini EKG adalah tes untuk merekam aktivitas listrik jantung menggunakan elektroda yang ditempelkan di dada, lengan, dan kaki.

Ini merupakan kegiatan praktikum yang memberi kesempatan kepada para mahasiswa semester satu untuk menghadapi pasien secara langsung.

Dosen pengampu mata kuliah ini, Hesty Widowati S Keb Bd M Keb, menjelaskan bahwa model pembelajaran field trip ini dirancang agar mahasiswa memperoleh gambaran nyata tentang bagaimana anatomi dan fisiologi jantung diterapkan dalam pemeriksaan klinik.

“Kegiatan ini merupakan rangkaian pembelajaran untuk topik sistem kardiovaskuler, jadi mahasiswa melakukan observasi langsung terhadap prosedur pemeriksaan EKG,” terangnya.

Belajar Melalui Observasi Langsung untuk Perkuat Pemahaman Klinik

pemeriksaan EKG

Tujuan utama dari kegiatan ini adalah memberikan pengalaman belajar kontekstual yang tidak hanya berhenti pada teori, tetapi juga dipraktekkan langsung di fasilitas pelayanan kesehatan.

Melalui observasi prosedur dan penjelasan dari tenaga kesehatan, mahasiswa dapat mempelajari bagaimana pemasangan elektroda, prinsip kerja alat EKG, hingga interpretasi awal hasil pemeriksaan jantung.

Lihat Juga :  Tenaga Kesehatan Profesional Umsida Diteguhkan, Organisasi Profesi Turut Beri Penguatan

Hesty menegaskan bahwa pengalaman langsung semacam ini sangat penting untuk meningkatkan kompetensi mahasiswa kebidanan.

“Dengan stimulasi langsung kepada pasien, pengalaman ini akan lebih membekas dan meningkatkan pemahaman mahasiswa dalam melakukan prosedur pemeriksaan EKG,” ujarnya.

Metode pembelajaran lapangan ini juga menjadi langkah awal bagi mahasiswa untuk memahami betapa pentingnya pemeriksaan EKG dalam mendukung pelayanan kebidanan profesional.

Antusiasme Mahasiswa Lakukan Pemeriksaan EKG

pemeriksaan EKG

Selama kegiatan berlangsung, mahasiswa menunjukkan antusiasme tinggi.

Mereka hadir tepat waktu, aktif mendengarkan, dan bersemangat mencoba praktik pemeriksaan EKG bersama instruktur rumah sakit.

Di akhir sesi, Hesty menyampaikan harapannya agar mahasiswa mampu mengintegrasikan ilmu yang diperoleh ke dalam praktik nyata.

“Saya berharap mahasiswa dapat meningkatkan pemahaman terhadap konsep anatomi dan fisiologi jantung serta mampu menerapkan pemeriksaan EKG dalam praktik kebidanan,” ujarnya.

Ia menambahkan bahwa bidan memiliki peran penting dalam mendeteksi dini gangguan kardiovaskuler pada ibu hamil, terutama pada kasus berisiko seperti hipertensi, preeklamsia, atau kelainan jantung.

Lihat juga: Fikes Umsida Buat Aplikasi Renalmu.com, Hadirkan Revolusi Layanan Hemodialisis

“Penguasaan prosedur EKG menjadi kompetensi penting untuk memberikan pelayanan yang aman dan berkualitas,” tutupnya.

Penulis: Elfira Armilia

Berita Terkini

aset kripto menurut dosen Umsida
Risiko Aset Kripto dan Bitcoin, Dosen Umsida Paparkan dari Perspektif Hukum dan Teknologi
December 15, 2025By
SDGs Center Umsida
SDGs Center Umsida Dorong Hilirisasi Riset untuk Pembangunan Berkelanjutan Jawa Timur
November 20, 2025By
Apresiasi sekolah partnership Umsida
Umsida Beri Apresiasi untuk Sekolah Partnership yang Berkontribusi dalam Penerimaan Mahasiswa Baru
November 20, 2025By
kick off penerimaan mahasiswa baru Umsida 4_11zon
Umsida Resmi Buka Pendaftaran Mahasiswa Baru Tahun Akademik 2026/2027
November 19, 2025By
magister ilmu komunikasi Umsida 1
Launching Magister Ilmu Komunikasi Umsida, Pendaftaran Sudah Dibuka!
October 28, 2025By
muhammadiyah
Muhammadiyah Tetapkan Awal Puasa Ramadan 2026 pada 18 Februari
October 23, 2025By
S2 Ilmu Komunikasi Umsida
S2 Ilmu Komunikasi Umsida Sudah Buka, Siap Cetak Pakar New Media
October 13, 2025By
prodi sains data
Umsida Resmi Buka S1 Sains Data, Siap Buka Peluang Data Analyst
October 11, 2025By

Riset & Inovasi

kolaborasi Umsida dan pondok pesantren
Kolaborasi FKG, FK, dan Fikes Jadi Relawan Kesehatan di Pondok Pesantren Nurul Haromain
January 21, 2026By
ketahanan pangan dan branding umkm
Kembangkan UMKM Lokal, Tim Abdimas Umsida Beri 2 Pelatihan di UMKM Babakaran Raos
January 21, 2026By
pelajar muhammadiyah tanam kelor
Pelajar Muhammadiyah Jadi Kader Peningkatan Kemandirian Lingkungan dan Ekonomi Abdimas Umsida
January 10, 2026By
budidaya tanaman semusim 1
Pelatihan Tanaman Semusim Jadi Cara Dosen Umsida Perkuat Ketahanan Pangan
January 9, 2026By
koperasi DInar Amanta
Koperasi Dinar Amanta Bekerja Lebih Efektif Menggunakan Aplikasi KOPERKU
January 9, 2026By

Prestasi

kejuaraan ju jitsu mahasiswa Umsida
Mahasiswa Ini Sabet 2 Emas di Kejuaraan Ju Jitsu Nasional, Kini Persiapkan Diri ke Jepang
January 20, 2026By
persiapan shell eco marathon
IMEI Umsida Tancap Gas di Shell Eco Marathon Qatar 2026 dengan Improvisasi Kendaraan Listrik
January 19, 2026By
shell eco marathon 2026
Siap Bertanding di Shell Eco Marathon Qatar 2026, Tim IMEI Umsida Resmi Diberangkatkan
January 19, 2026By
atlet karate Batu open 2025
Atlet Ini Raih 2 Medali Sekaligus di Ajang Batu Karate Challenge Open Tournament Series 2025
January 8, 2026By
pertandingan karate Batu challenge
Cedera di Pertandingan Sebelumnya Belum Pulih, Atlet Umsida Bulatkan Tekad Demi Emas
January 7, 2026By