Mahasiswa Umsida Kembangkan UMKM Desa Legok Melalui Rebranding Produk Sar’Da

Umsida.ac.id – Mahasiswa KKN-P (Kuliah Kerja Nyata-Pencerahan) kelompok 76 Universitas Muhammadiyah Sidoarjo (Umsida) bantu kembangkan UMKM desa melalui rebranding produk keripik kelapa dan serundeng bernama Sar’Da di Desa Legok, Kecamatan Gempol, Kabupaten Pasuruan, Senin (8/3).

Sar’Da merupakan produk oleh-oleh khas Gempol yang terdiri dari keripik kelapa dan serundeng. Sar’Da sendiri diproduksi oleh Ikatan Pemuda Panderejo. Menurut tim KKN-P kelompok 76, adanya kegiatan pengembangan UMKM pada produk tersebut dapat dijadikan sebagai upaya untuk meningkatkan sumber penghasilan di masa pandemi khususnya bagi masyarakat Dusun Panderejo, Desa Legok.

Manfaat keripik kelapa yaitu dapat memperbaiki metabolisme tubuh, manjaga tubuh supaya tidak kekurangan air, membantu tubuh lebih berenergi, membantu mengatasi masalah pencernaan, dan kaya akan antioksidan yang bagus untuk kulit.

Sedangkan manfaat dari serundeng kelapa yaitu untuk menyehatkan jantung, meningkatkan fungsi otak, mencegah anemia, mengurangi risiko kanker, dan meningkatkan sistem kekebalan tubuh. Maka dari itu, snack ini sangat cocok untuk menemani beraktivitas.

Dalam hal ini, tim KKN-P kelompok 76 membantu melakukan pemasaran penjualan secara online maupun offline. Selama kegiatan berlangsung pertemuan untuk kegiatan ini didampingi oleh ketua karang taruna Dusun Panderejo. Pertemuan ini juga dilaksanakan di rumah ketua karang taruna tersebut.

Adapun selama ini permasalahan produk keripik kelapa dan serundeng tersebut adalah dari segi pengemasan produk yang dikemas ke dalam plastik standing pouch dan diberi label stiker. Hal ini tentu kurang menarik untuk diterima masyarakat karena kemasan dan label stiker sangat sederhana.

Dengan demikian, mengetahui adanya kekurangan dalam pengemasan tersebut, tim KKN-P kelompok 76 membuat strategi pengemasan yang menarik dan mengganti label stiker kemasan produk keripik kelapa dan serundeng menjadi lebih menarik dari sebelumnya.

Selain itu, produk keripik kelapa dan serundeng mengalami kendala di bidang pemasaran. Oleh karena itu tim KKN-P kelompok 76 ingin membantu untuk rebranding bisnis Sar’DA dengan membuat label kemasan yang baru, memasarkan ke marketplace, lalu dibuatkan akun Instagram untuk memperkenalkan produk tersebut ke masyarakat luas. Sehingga adanya pembaharuan dalam pengemasan dan pemasaran ini diharapkan dapat meningkatkan daya tarik masyarakat terhadap produk yang satu itu.

Untuk saat ini, harga keripik kelapa yang berukuran kecil sebesar Rp 7.000 dan harga serundeng yang berukuran kecil sebesar Rp 8.000. Sedangkan untuk harga keripik kelapa dan serundeng dengan ukuran yang besar dijual dengan harga Rp 15.000.

Tim KKN-P kelompok 76 berharap, melalui kegiatan rebranding ini dapat meningkatkan jumlah peminat produk keripik kelapa dan serundeng tersebut sehingga dapat menaikkan nilai jual produk di kalangan masyarakat luas. Tak hanya itu, dengan bertambahnya jumlah pembeli dan peminat akan sangat membantu meningkatkan pendapatan ekonomi masyarakat di Desa Legok.

Penulis : Safinatuz Zuhriyah & Lailatul Maghfiroh
Editor : Shinta Amalia Ferdaus

Leave a Reply

Berita Terkini

dosen Umsida dan atlet sepatu roda 3
Dukung Semangat dan Performa Atlet Sepatu Roda, Dosen Umsida Gelar Skrining dan Sharing Session
January 11, 2025By
kerja sama UBS PPNI Mojokerto dan Umsida 1
Kerja Sama Akademik Umsida dan UBS Mojokerto Tingkatkan Mutu Kebidanan
January 9, 2025By
AUM Harus Berdaya Saing: Rektor Umsida Serukan Transformasi SDM
AUM Harus Berdaya Saing: Rektor Umsida Serukan Transformasi SDM
December 26, 2024By
KKN-P 2025 Umsida
975 Mahasiswa KKN-P Umsida Siapkan Diri untuk Mengabdi
December 24, 2024By
Si Lokananta 2024, peringatan hari ibu
Momen Haru Ratusan Anak Peringati Hari Ibu dalam Event Si Lokananta
December 23, 2024By
Comm Night Run
Perdana Digelar, Comm Night Run Diikuti Lebih dari 300 Peserta dari Berbagai Daerah
December 23, 2024By
rektor Umsida saat penguatan visi misi PPI AMF
Pesan Rektor Umsida untuk PPI AMF dalam Mewujudkan Pesantren Berkemajuan
December 21, 2024By
commsport 2024
Commsport 2024, 30 Tim Futsal Sekolah se-Jatim Meriahkan Event Tahunan Ikom Umsida
December 21, 2024By

Riset & Inovasi

Demi Ketahanan Pangan, Ini Inovasi Bertani Kreatif ala Dosen Umsida
Demi Ketahanan Pangan Berkelanjutan, Ini Inovasi Bertani Kreatif ala Dosen Umsida
January 5, 2025By
Empowering Womenpreneur: Umsida Dorong Pemberdayaan Ibu Rumah Tangga Rusunawa Pucang
Empowering Womenpreneur: Umsida Dorong Pemberdayaan Ibu Rumah Tangga Rusunawa Pucang
January 4, 2025By
Interactive Books, Mampu Dorong Komunikasi dan Kolaborasi Siswa
Interactive Books, Mampu Dorong Komunikasi dan Kolaborasi Siswa
September 16, 2024By
ekonomi sirkular
Dosen Umsida Beri Pelatihan Penerapan Manajemen Usaha Berbasis Ekonomi Sirkular pada Proses Produksi Pangan Halal
September 14, 2024By
Pembelajaran Melalui E-Modul (4)
Umsida Dorong Inovasi Pembelajaran Melalui E-Modul Literasi Berbasis Etnopedagogi
September 11, 2024By

Prestasi

pojok statistik Umsida
Pojok Statistik Umsida Jadi Layanan Kinerja Tinggi 2024 dengan Skor 2,83 dari 3
January 9, 2025By
Unstoppable! Tapak Suci Umsida Torehkan Sejarah di UPSCC 2024
Unstoppable! Tapak Suci Umsida Torehkan Sejarah di UPSCC 2024
January 3, 2025By
Gelar Doktor dengan Fokus Halal Lifestyle
Lulus Cum Laude, Dosen Umsida Raih Gelar Doktor dengan Fokus Halal Lifestyle
December 30, 2024By
FAI Umsida Tampil Cemerlang, Borong Medali di Kejuaraan Pencak Silat Nasional
FAI Umsida Tampil Cemerlang, Borong Medali di Kejuaraan Pencak Silat Nasional
December 28, 2024By
Juara Nasional! Mahasiswa FPIP Umsida Raih Juara 1 Temilnas IPK HIMPSI 2024
Juara Nasional! Mahasiswa FPIP Umsida Raih Juara 1 Temilnas IPK HIMPSI 2024
December 27, 2024By