Muliakanlah tetanggamu

Memuliakan Tetangga Dapat Meningkatkan Keimanan Kita?

Umsida.ac.id– Indikator kualitas keimanan kepada Allah SWT yang seringkali dilupakan adalah memuliakan tetangga. Hal ini dijelaskan oleh Rahmad Salahuddin MPdI dalam tausyiyahnya di channel youtube Direktorat AIK Universitas Muhammadiyah Sidoarjo (Umsida).

Muliakanlah Tetanggamu

“Salah satu cabang keimanan yang ditulis oleh syekh Imam Nawawi dalam kitab qomiut thughyan. Untuk menerapkan keimanan kepada Allah SWT yaitu berbuat kebaikan kepada tetangganya, dalam hadis Rasulullah yang dikutip oleh Imam Nawawi berbunyi barang siapa yang beriman kepada Allah dan hari akhir maka muliakanlah tetangganya,” Jelasnya.

Muliakanlah tetanggamu

Sehingga hal tersebut dapat digolongkan sebagai indikator kualitas keimanan manusia kepada Allah. Sebagai mahluk Allah manusia juga harus meyakini bahwa setiap perbuatan akan di balas oleh Allah, perbuatan baik maupun perbuatan buruk.

Imam Nawawi juga memberikan penekanan bahwa berbuat baik kepada tetangga merupakan perwujudan Islam secara kaffah. Syekh Imam Nawawi juga menyampaikan “perbaiki hubunganmu dengan mereka niscaya engkau menjadi muslim yang sejati “. Ada tiga cara untuk mewujudkan sikap yang baik kepada tetangga.

Baca juga: Walau Heterogen, Semua Orang Perlu Tahu Pentingnya Belajar dan Bersyukur

Pertama, menjaga ucapan agar terhindar dari kebohongan dan menyakiti orang lain. “Ucapan yang keluar dari mulut kita harus baik dan benar,” Ujarnya.

Muliakanlah tetanggamu

Yang kedua, menyempurnakan amanah. “Jika kita mendapatkan tanggung jawab dari seseorang dari tetangga atau orang lain kita harus amanah. (Misalnya) ada tetangga yang menitipkan rumahnya ketika mudik, maka kita harus amanah menjaganya karena mereka pasti percaya bahwa kita akan menjaga rumahnya dengan baik,” Jelasnya.

Yang ketiga adalah tidak menyakiti. Mewujudkan diri sebagai insan yang baik sebaiknya mampu memastikan mereka tidak tersakiti akibat perilaku kita. “Mereka yang tinggal di sekitar kita harus terselamatkan dari kedengkian mulut kita, hasutan, kejahilan tangan, bahkan kebencian dalam hati kita. Kita sebaiknya mampu meyakinkan dan melindungi mereka dari perilaku buruk kita,” Terangnya.

Baca juga: Dalam Al-Qur’an, Israel Memang Memiliki Keistimewaan

Jika mampu mengimplementasikan sikap ini, maka akan membuat kita menjadi manusia yang lebih baik di mata keluarga maupun masyarakat. Insya Allah, saat kita mampu menjaga hati manusia lain dan melakukan kebaikan kepada mereka, Niscaya Allah juga akan membalas kebaikan kita.

Berbuat baik dan tidak menyakiti kepada sesama mahluk Allah, tidak akan membawa kerugian justru akan membuat hidup lebih nyaman dan tentram.

Penulis: Rani Syahda

Berita Terkini

Fakultas Kedokteran UMMAT dan Umsida
Fakultas Kedokteran Lahir Beriringan, UMMAT Berkunjung ke Umsida
April 23, 2025By
strategi branding lembaga oleh Umsida
Kasi Branding Umsida Beri Tips Branding Lembaga Pendidikan di Era Digital
April 23, 2025By
halalbihalal IMM Sidoarjo 4
Halalbihalal IMM Sidoarjo, Rektor Umsida Beri 5 Makna Fastabiqul Khoirot
April 22, 2025By
Seminar FKG Umsida
FKG Umsida Bersama Unair dan PDGI Sidoarjo Edukasi Deteksi Osteoporosis dengan Radiografi Panoramik
April 21, 2025By
Siap-Siap UKOM! LSP Umsida Buka Pendaftaran Periode 1 Tahun 2025
Siap-Siap UKOM! LSP Umsida Buka Pendaftaran Periode 1 Tahun 2025
April 21, 2025By
S2 pendidikan dasar Umsida
Umsida Resmi Buka S2 Pendidikan Dasar, Siapkan Pendidik Profesional
April 18, 2025By
seminar leadership fakultas kedokteran Umsida 1
Kunjungi Umsida, Ini 4 Strategi Kepemimpinan di Dunia Kedokteran Menurut Dekan FK UMS
April 14, 2025By
pengukuhan guru besar Umsida 5
Ada 3 Misi Profetik yang Diemban Guru Besar Umsida, Kata Ketua PP Muhammadiyah
April 13, 2025By

Riset & Inovasi

Kanker Serviks Bisa Dicegah Lebih Dini, Jangan Abaikan!
Kanker Serviks Bisa Dicegah Lebih Dini, Jangan Abaikan!
April 19, 2025By
Trichoderma, Penyelamat Tembakau dari Serangan Layu Bakteri
Trichoderma, Penyelamat Tembakau dari Serangan Layu Bakteri
April 16, 2025By
Tennis Elbow Bukan Lagi Momok, Fikes Umsida Punya Solusinya!
Tennis Elbow Bukan Lagi Momok, Fikes Umsida Punya Solusinya!
April 14, 2025By
Freon Out, Peltier In! Inovasi Umsida untuk Dunia Otomotif Ramah Lingkungan
Freon Out, Peltier In! Inovasi Umsida untuk Dunia Otomotif Ramah Lingkungan
April 10, 2025By
Jatam Bromo Tengger Semeru 3
Gandeng Jatam Bromo Tengger Semeru, Dosen Umsida Buat Program Pertanian dan Anti Stunting
March 23, 2025By

Prestasi

juara 3 Pilmapres 2025 2
Jadi Juara 3 Pilmapres PTMA, Mahasiswa Umsida Siap Lanjut ke Tingkat LLDIKTI
March 27, 2025By
Al-Qur’an Menuntunku, Anang Ma’rup Menang MHQ Asia Tenggara dan Raih Tiket ke Baitullah
Al-Qur’an Menuntunku, Anang Ma’rup Menang MHQ Asia Tenggara dan Raih Tiket ke Baitullah
March 25, 2025By
Umsida Bersinar! Cinthya Lorenza Juara 2 Taekwondo Bela Negara Cup
Umsida Bersinar! Cinthya Putri Lorenza Juara 2 Taekwondo Bela Negara Cup
March 20, 2025By
ASEAN Competition di Sabet Mahasiswa Umsida
Prestasi Gemilang! Aprilia Ayu Harumkan Umsida ke Panggung Internasional AEF 2025
March 10, 2025By
Scholarship Mastery! Alumni Umsida Sukses Gaet Dua Beasiswa dan Lanjut S3
Scholarship Mastery! Alumni Umsida Sukses Gaet Dua Beasiswa dan Lanjut S3
March 6, 2025By