Mengatasi Banjir Di Desa Kedungsugo

Mengatasi Banjir Di Desa Kedungsugo, Tim 41 Membuat Biopori

Umsida.ac.id – Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata Pencerahan (KKN-P) Kelompok 41 telah berkunjung di rumah RT setempat yang berdampak banjir. Tim berinisiatif untuk membuat lubang resapan air (Biopori) untuk mengatasi banjir di Desa Kedungsugo, Prambon, Jum’at (18/2).

Mengatasi Banjir Di Desa Kedungsugo

Menurut hasil observasi yang dilakukan, banjir mengalir di antara jalan yang digunakan untuk transportasi sehingga menghambat aktivitas para warga sekitar. Dengan ditanamnya biopori di sebelah jalan tersebut maka akan mengatasi dampak banjir yang disebabkan oleh curah hujan yang tinggi. Sistem biopori ini memiliki banyak manfaat diantaranya sebagai solusi penanganan limbah organik, menjadi pupuk kompos alami, meningkatkan daya resap air tanah sehingga mengurangi limpasan air hujan dan banjir, serta bermanfaat bagi kesehatan tanah.

Setelah diresmikan oleh ketua RT setempat, mahasiswa KKN-P Kelompok 41 menanam 8 lubang resapan biopori dengan jangka 50 cm tiap lubang. Penanaman dilakukan sejak pagi hingga sore dengan pendampingan Dedik selaku Ketua Dusun. Mulanya, mahasiswa KKN-P Kelompok 41 melakukan proses melubangi tanah yang akan menjadi calon lubang biopori. Kemudian, lubang biopori diisi dengan sampah-sampah dedaunan.

Selanjutnya, lubang ditutup dengan tutup paralon yang sudah disediakan dan sudah dilubangi. Tim melakukan cara yang sama sampai lubang resapan biopori tersebut tertanam seluruhnya. Proses terakhir, lubang akan ditutup dengan tanah.

Rupanya, kegiatan yang dilakukan oleh mahasiswa KKN-P Kelompok 41 menyita perhatian masyarakat sekitar. “Jalan yang mulanya terkena genangan banjir sampai mata kaki, menjadi agak surut setelah ditanam lubang resapan biopori,” ujar Ketua RT. Mahasiswa berharap dengan adanya metode lubang resapan biopori ini dapat mengurangi dampak banjir dikarenakan curah hujan yang tinggi.

Masyarakat juga berantusias tinggi dan banyak yang mencari tahu serta bertanya tentang biopori. Mulai dari bagaimana pembuatannya, manfaatnya, hingga alat-alat yang diperlukan. Tumbuhnya kesadaran masyarakat setempat terhadap lingkungan memang hal yang layak diapresiasi, terutama di Kawasan Kedungsugo dan sekitarnya yang semakin minim akan ruang hijau dan kurang memperhatikan lingkungan.

Penulis : Alfania Citra
Editor : Ping Darojat Gumilang

Berita Terkini

wamendikdasmen kuliah umum Umsida
Wamendikdasmen Bahas Ketimpangan Dunia Pendidikan dalam Kuliah Umum di Umsida
February 12, 2025By
kajian rutin Umsida
Isi Kajian Rutin Umsida, Dr Agus Paparkan Pentingnya Bersyukur dan Jaga 4 Aspek Sehat
January 31, 2025By
Pusat Studi SDGs Umsida
Realisasikan 17 Tujuan SDGs, Pusat Studi SDGs Umsida Gandeng Bappeda Jatim
January 17, 2025By
STIKI Malang kunjungi Umsida
Kunjungan STIKI Malang ke Umsida, Tingkatkan Mutu Akademik dan Akreditasi
January 16, 2025By
dosen Umsida dan atlet sepatu roda 3
Dukung Semangat dan Performa Atlet Sepatu Roda, Dosen Umsida Gelar Skrining dan Sharing Session
January 11, 2025By
kerja sama UBS PPNI Mojokerto dan Umsida 1
Kerja Sama Akademik Umsida dan UBS Mojokerto Tingkatkan Mutu Kebidanan
January 9, 2025By
AUM Harus Berdaya Saing: Rektor Umsida Serukan Transformasi SDM
AUM Harus Berdaya Saing: Rektor Umsida Serukan Transformasi SDM
December 26, 2024By
KKN-P 2025 Umsida
975 Mahasiswa KKN-P Umsida Siapkan Diri untuk Mengabdi
December 24, 2024By

Riset & Inovasi

UMKM Dhe Irma Makin Cerdas Finansial Berkat Pendampingan Umsida
UMKM Dhe Irma Makin Cerdas Finansial Berkat Pendampingan Umsida
January 31, 2025By
abdimas literasi keuangan Islam
Dosen Umsida Edukasi Literasi Keuangan Islam, Putus Kebiasaan Pinjol
January 15, 2025By
Demi Ketahanan Pangan, Ini Inovasi Bertani Kreatif ala Dosen Umsida
Demi Ketahanan Pangan Berkelanjutan, Ini Inovasi Bertani Kreatif ala Dosen Umsida
January 5, 2025By
Empowering Womenpreneur: Umsida Dorong Pemberdayaan Ibu Rumah Tangga Rusunawa Pucang
Empowering Womenpreneur: Umsida Dorong Pemberdayaan Ibu Rumah Tangga Rusunawa Pucang
January 4, 2025By
Interactive Books, Mampu Dorong Komunikasi dan Kolaborasi Siswa
Interactive Books, Mampu Dorong Komunikasi dan Kolaborasi Siswa
September 16, 2024By

Prestasi

Duta FPIP Umsida, Berprestasi dan Menginspirasi
Duta FPIP Umsida, Berprestasi dan Menginspirasi
January 13, 2025By
pojok statistik Umsida
Pojok Statistik Umsida Jadi Layanan Kinerja Tinggi 2024 dengan Skor 2,83 dari 3
January 9, 2025By
Unstoppable! Tapak Suci Umsida Torehkan Sejarah di UPSCC 2024
Unstoppable! Tapak Suci Umsida Torehkan Sejarah di UPSCC 2024
January 3, 2025By
Gelar Doktor dengan Fokus Halal Lifestyle
Lulus Cum Laude, Dosen Umsida Raih Gelar Doktor dengan Fokus Halal Lifestyle
December 30, 2024By
FAI Umsida Tampil Cemerlang, Borong Medali di Kejuaraan Pencak Silat Nasional
FAI Umsida Tampil Cemerlang, Borong Medali di Kejuaraan Pencak Silat Nasional
December 28, 2024By