pentingnya pendidikan bagi wisudawan

Sekretaris PWM Jatim Camkan Pentingnya Pendidikan kepada Wisudawan

Umsida.ac.id – Prof Dr Biyanto MAg, sekretaris Pimpinan Wilayah Muhammadiyah Jawa Timur (PWM Jatim), menyampaikan beberapa kata sambutan dan pesan kepada para wisudawan terkait pentingny apendidikan pada pagelaran wisuda Universitas Muhammadiyah Sidoarjo (Umsida) sesi 3 pada Ahad, (27/10/2024).

Lihat juga: Muhammadiyah Gunakan Musik untuk Pendidikan, Ini 5 Hadits Tentang Musik 

Sambutan ini ia sampaikan di hadapan 494 wisudawan di sesi tersebut. Membuka sambutan, Dr Biyanto  mengaku menyaksikan kampus pencerahan ini terus tumbuh dan berkembang melakukan akselerasi yang luar biasa.

pentingnya pendidikan bagi wisudawan 2

“Hingga di tahun ini, Umsida mendapat anugerah menjadi kampus kedua di Jatim setelah UMM yang berstatus unggul secara akreditasi institusi. Semoga hal ini bisa memotivasi kampus-kampus Muhammadiyah lainnya untuk segera terakreditasi unggul’ ujarnya.

Karena itu, tuturnya, berbahagialah para wisudawan yang telah lulus. Ia berharap kisah sukses kampus yang memiliki tagline dari sini pencerahan bersemi itu menjadi dorongan bagi para wisudawan untuk menjadi generasi emas pada masa ini dan yang akan datang.

Sejalan dengan Rektor umsida Dr Hidayatullah MSi, Dr Biyanto juga mendoakan para wisudawan agar mendapatkan pekerjaan yang layak dan terhormat. Selain itu, para wisudawan juga bisa menjadi tuan rumah di negaranya sendiri, bukan menjadi tamu. Dan mereka juga bisa menjadi bagian dari kisah kisah sukses di masa kini dan masa yang akan datang.

Pendidikan Adalah Kunci Kehidupan

“Saya yakin bahwa pendidikan itu adalah kunci dalam kehidupan. Seperti yang dikemukakan oleh Alm. Profesor Abdul Malik Fadjar bahwa pendidikan itu adalah kunci meraih kesuksesan yang akan datang untuk mengubah hidup, baik sebagai pribadi, keluarga, bahkan sebagai bangsa,” ujar dosen UIN Sunan Ampel itu. 

Lihat Juga :  Jabarkan 300 Lebih Prestasi Umsida, Rektor Tegaskan Tak Ada Bedanya PTN dan PTS

Melihat betapa pentingnya pendidikan, maka salah satu tugas penting risalah atau kerasulan Muhammad SAW adalah pendidikan. Komitmen Islam terhadap pendidikan dan ilmu pengetahuan sungguh luar biasa.

pentingnya pendidikan bagi wisudawan 2

“Bahkan Kyai Dahlan sebelum mendirikan Muhammadiyah, yang pertama kali didirikan adalah sekolah-sekolah, seperti Madrasah Diniyah, Madrasah Ibtidaiyah, Diniyah Islamiyah, yang didirikan pada tahun 1911, satu tahun sebelum Muhammadiyah berdiri,” jelasnya.

Merujuk pada beberapa referensi, Dr Biyanto mengatakan bahwa tujuan dari pendirian lembaga pendidikan Muhammadiyah adalah untuk untuk mewujudkan lulusan yang intelektual. Artinya, untuk mewujudkan anak-anak sukses di dunia ini dan suksesnya di akhirat kelak.

Ia mengatakan bahwa dengan berkuliah di kampus unggul yang ditunjang dengan berbagai fasilitas perkuliahan baik fasilitas fisik maupun fisik yang luar biasa, besar harapannya  untuk wisudawan yang akan menjadi alumni agar tidak melupakan Umsida.

Lihat juga: Warek 1 Umsida Beri 8 Kiat untuk Maba Agar Semangat Kuliah

“Allah akan memberikan jaminan bagi kita yang mau beriman dan beragama dengan sungguh-sungguh, lalu meraih pencapaian yang terbaik dengan keutamaan-keutamaan yang terlibat ganda,” pungkasnya.

Penulis: Romadhona S.

Berita Terkini

strategi branding lembaga oleh Umsida
Kasi Branding Umsida Beri Tips Branding Lembaga Pendidikan di Era Digital
April 23, 2025By
halalbihalal IMM Sidoarjo 4
Halalbihalal IMM Sidoarjo, Rektor Umsida Beri 5 Makna Fastabiqul Khoirot
April 22, 2025By
Seminar FKG Umsida
FKG Umsida Bersama Unair dan PDGI Sidoarjo Edukasi Deteksi Osteoporosis dengan Radiografi Panoramik
April 21, 2025By
Siap-Siap UKOM! LSP Umsida Buka Pendaftaran Periode 1 Tahun 2025
Siap-Siap UKOM! LSP Umsida Buka Pendaftaran Periode 1 Tahun 2025
April 21, 2025By
S2 pendidikan dasar Umsida
Umsida Resmi Buka S2 Pendidikan Dasar, Siapkan Pendidik Profesional
April 18, 2025By
seminar leadership fakultas kedokteran Umsida 1
Kunjungi Umsida, Ini 4 Strategi Kepemimpinan di Dunia Kedokteran Menurut Dekan FK UMS
April 14, 2025By
pengukuhan guru besar Umsida 5
Ada 3 Misi Profetik yang Diemban Guru Besar Umsida, Kata Ketua PP Muhammadiyah
April 13, 2025By
launching prodi kedokteran Umsida_11zon
Umsida Launching Prodi Kedokteran, Perjuangan 3 Tahun Berbuah Manis
April 12, 2025By

Riset & Inovasi

Kanker Serviks Bisa Dicegah Lebih Dini, Jangan Abaikan!
Kanker Serviks Bisa Dicegah Lebih Dini, Jangan Abaikan!
April 19, 2025By
Trichoderma, Penyelamat Tembakau dari Serangan Layu Bakteri
Trichoderma, Penyelamat Tembakau dari Serangan Layu Bakteri
April 16, 2025By
Tennis Elbow Bukan Lagi Momok, Fikes Umsida Punya Solusinya!
Tennis Elbow Bukan Lagi Momok, Fikes Umsida Punya Solusinya!
April 14, 2025By
Freon Out, Peltier In! Inovasi Umsida untuk Dunia Otomotif Ramah Lingkungan
Freon Out, Peltier In! Inovasi Umsida untuk Dunia Otomotif Ramah Lingkungan
April 10, 2025By
Jatam Bromo Tengger Semeru 3
Gandeng Jatam Bromo Tengger Semeru, Dosen Umsida Buat Program Pertanian dan Anti Stunting
March 23, 2025By

Prestasi

juara 3 Pilmapres 2025 2
Jadi Juara 3 Pilmapres PTMA, Mahasiswa Umsida Siap Lanjut ke Tingkat LLDIKTI
March 27, 2025By
Al-Qur’an Menuntunku, Anang Ma’rup Menang MHQ Asia Tenggara dan Raih Tiket ke Baitullah
Al-Qur’an Menuntunku, Anang Ma’rup Menang MHQ Asia Tenggara dan Raih Tiket ke Baitullah
March 25, 2025By
Umsida Bersinar! Cinthya Lorenza Juara 2 Taekwondo Bela Negara Cup
Umsida Bersinar! Cinthya Putri Lorenza Juara 2 Taekwondo Bela Negara Cup
March 20, 2025By
ASEAN Competition di Sabet Mahasiswa Umsida
Prestasi Gemilang! Aprilia Ayu Harumkan Umsida ke Panggung Internasional AEF 2025
March 10, 2025By
Scholarship Mastery! Alumni Umsida Sukses Gaet Dua Beasiswa dan Lanjut S3
Scholarship Mastery! Alumni Umsida Sukses Gaet Dua Beasiswa dan Lanjut S3
March 6, 2025By