Pentingnya Psikologi Islam Jalani Adaptasi Kebiasaan Baru

Umsida.ac.id – Mengangkat tema “Psikologi Islam Solusi Sehat Mental Menjalani Masa Adaptasi Kebiasaan Baru,” Universitas Muhammadiyah Sidoarjo (Umsida) Fakultas Psikologi dan Ilmu Pendidikan (FPIP) menghadirkan 3 pemateri: Prof Drs Subandi MA PhD, Assoc Prof Dr Lihanna Borhan, dan Muhammad Salis Yuniardi M Psi PhD dalam seminar nasional yang diselenggarakan secara Virtual via Zoom dan Live Youtube Umsida 1912, Kamis (03/12).

Penyelenggaraan acara tersebut merupakan bentuk kerja sama Umsida bersama 10 anggota Inter-Islamic University Conference on Psychology (IIUCP) yaitu Asosiasi Psikologi Islam, Himpunan Psikologi Indonesia, Universitas Islam Indonesia (UII), Universitas Muhammadiyah Surakarta (UMS), Universitas Muhammadiyah Malang (UMM), Universitas Islam Bandung (Unisba), Universitas Ahmad Dahlan (UAD), Universitas Islam Sultan Agung (Unissula), Universitas Islam Negeri Imam Bonjol (UINIB), dan Universitas Islam Negeri Raden Fatah.

Sambutan acara turut disampaikan oleh Dr Hidayatullah Si selaku Rektor Umsida, Habib Chirzin, dan Presiden IIUCP, Prof Dr H Fuad Nashori Msi MAg. Dalam sambutannya, Fuad Nashori mengatakan, acara ini bertujuan untuk memberikan gagasan pokok mengenai ilmu pengetahuan dan prinsip tauhid yang dilakukan dengan cara menghidupkan ilmu, melakukan kebebasan akademik, serta mengakumulasikan penelitian dan pemikiran agar terbentuk ilmu pengetahuan, khususnya psikologi, yang berdasarkan pada ajaran islam yang sebenar-benarnya.

Acara yang berlangsung sejak pukul 8 pagi hingga 12 siang itu mengupas tuntas mengenai 3 materi penting. Pemateri pertama, Prof Dr Lihanna Borhan memaparkan tentang “Optimizing Children’s Development During the COVID-19 Pandemic.” Materi yang disampaikannya mengulas dampak dari pembatasan aktivitas sekolah terhadap anak-anak. Menurutnya, solusi atas dampak psikososial yang dihadapi anak-anak yaitu dengan mengubah mindset orang tua dan bekerja sama dengan anak-anak untuk memberikan mereka kebutuhan kognitif (cognitive needs), kebutuhan spiritual (spiritual needs), kebutuhan sosio-emosional (socio-emotional needs) serta mengembangkan diri dan kpercayaan (Developing the Khalifah).

Materi berikutnya, “Agama dan Spiritualitas Pada Masa Pandemi Corona” dijelaskan oleh pemateri ketiga, Prof Drs Subandi MA PhD. Dalam materi tersebut, Subandi menuturkan bahwa di masa pandemi, kita harus bisa menempatkan ilmu pengetahuan sebagai bagian dari agama. “Bagaimanapun juga ilmu pengetahuan itu banyak sekali kebenarannya dan ini merupakan ilmu Allah, ” tegasnya.

Terakhir, serangkaian acara tersebut ditutup dengan materi “Indonesia di Masa Adaptasi Baru,” yang dijelaskan oleh pemateri ketiga, Muhammad Salis Yuniardi M Psi PhD. “Pandemi mengingatkan kita bahwa islam itu sempurna dan saatnya kita kembali kepada islam. Dua hal paling sederhana; islam itu cinta kebersihan dan disiplin,” pungkasnya memberikan pesan.

penulis : Shinta Amalia Ferdaus

Edit : Asita Salsabila

Berita Terkini

pendampingan korban Ponpes Al Khoziny
Keluarga Korban Ponpes Al Khoziny Panik, Bramasgana Umsida Dampingi 4 Hari
October 4, 2025By
Umsida dan PT Mellcoir Sport Indonesia
Magang di PT Mellcoir Sport Indonesia, Mahasiswa Umsida Ikut Expo UMKM di Jakarta
October 3, 2025By
Bramasgana di Ponpes Al Khoziny
Bramasgana di Ponpes Al Khoziny: Sekitar 60 Korban Masih Tertimbun
October 2, 2025By
Umsida kampus ramah nonmuslim
Jadi Kampus Ramah Latar Belakang Agama, Ini Cerita Malvin dan Keluarga Tentang Umsida
September 3, 2025By
workshop open data Jawa Timur
Open Data Jadi Kunci Analisis Berbasis Bukti dalam Workshop Statistik Sektoral Seri 11
August 25, 2025By
Umsida dan Pemkab Sidoarjo
Pertemuan Umsida dan Pemkab Sidoarjo, Bahas Kolaborasi Strategis dalam Pengembangan Potensi Daerah
August 20, 2025By
Fikes Expertise
FIKES Xpertise, Program Fikes Umsida Edukasi Kesehatan Remaja
August 19, 2025By
BPH Umsida dan BPH Umri
BPH Umsida Sambut Kunjungan BPH Umri, Bahas 3 Topik Ini
August 19, 2025By

Riset & Inovasi

alat pemeriksaan kesehatan digital
Umsida Buat Alat Cek Kesehatan Tanpa Jarum, Mudahkan Pemeriksaan
October 9, 2025By
hibah PTTI dan PISN
Dosen Umsida Raih Hibah PTTI dan PISN 2025, Kenalkan Sidoarjo Melalui Film Dokumenter Budaya
October 7, 2025By
inovasi alat pembakaran sampah tanpa asap 3
Alat Pembakaran Sampah Tanpa Asap, Inovasi Dosen Umsida Tekan Masalah Sampah
September 25, 2025By
sekolah rakyat
Berkesempatan Mengajar di Sekolah Rakyat, Ini Pendapat Dosen Umsida
September 17, 2025By
tong sampah ramah lingkungan
KKNT 23 Umsida Rancang Tong Sampah Ramah Lingkungan untuk Kurangi Polusi Asap
September 10, 2025By

Prestasi

teknik mesin Umsida juara 1 lomba nasional
Teknik Mesin Umsida Raih Juara 1 Lomba Prototype LNT-RBM 2025
October 10, 2025By
hibah PTTI dan PISN
Dosen Umsida Raih Hibah PTTI dan PISN 2025, Kenalkan Sidoarjo Melalui Film Dokumenter Budaya
October 7, 2025By
Pomnas 2025
Pomnas 2025, 2 Skrikandi Umsida Bawa Pulang Juara
October 7, 2025By
reviewer monev hibah abdimas
3 Dosen Umsida Dipercaya Jadi Reviewer Monev Hibah Abdimas
October 6, 2025By
Pojok Statistik Umsida
Pojok Statistik Umsida Raih Peringkat 1 Nasional Kategori Binaan BPS Kabupaten
October 6, 2025By