perpustakaan Umsida

Perpustakaan Umsida Raih Juara Harapan 2 Silasma FPPTMA Awards 2024

Umsida.ac.id – Perpustakaan Universitas Muhammadiyah Sidoarjo (Umsida) meraih juara harapan dua pada kategori website terbaik dalam pagelaran Silaturahmi Nasional Perpustakaan Perguruan Tinggi Muhammadiyah Forum Perpustakaan Perguruan Tinggi Muhammadiyah-’Aisyiyah (Silasma FPPTMA) 2024. Awarding ini dilaksanakan di Rayz Universitas Muhammadiyah Malang (UMM) Hotel pada Rabu dan Kamis, (05-06/06/2024).

Lihat juga: Umsida Raih Penghargaan Anugerah Diktiristek 2023, Rektor: Semoga Jadi Energi Positif

Awarding ini dihadiri sebanyak 171 perwakilan perpustakaan universitas Muhammadiyah dan ‘Aisyiyah se-Indonesia yang dilakukan secara rutin tiap tahun. Umsida selalu mengikuti penghargaan perpustakaan PTMA. Namun, tahun ini menjadi penghargaan pertama yang diraih perpustakaan Umsida di ajang ini.

Kepala perpustakaan Umsida, M Tanzil Multazam SH MKn yang menghadiri acara tersebut mengatakan bahwa Umsida terpilih dari enam perpustakaan PTMA yang memenangkan kompetisi.

“Keunggulan perpustakaan Umsida sendiri kemarin disampaikan bahwa pengguna bisa menemukan informasi di website kami dengan mudah, terlebih pada fitur pathfinder. Jadi fitur-fitur di website perpustakaan Umsida dirancang untuk mempermudah pengguna dalam mencari data,” ucap dosen prodi Hukum tersebut.

Saat membuka laman perpustakaan.umsida.ac.id, pengguna langsung menemukan fitur pencarian di halaman utama. Setelah mengisi kata kunci, pengguna akan menemukan banyak pilihan buku maupun artikel. Penggunaan fitur ini juga mempermudah pengguna dalam mencari referensi.

Lihat Juga :  Perpustakaan Umsida Raih Excellent Award di SILASMA 2025, Apresiasi Bidang Literasi dan Riset
Rencana perpustakaan Umsida selanjutnya

perpustakaan Umsida

Dalam awarding perpustakaan itu, terdapat enam kategori kompetisi. Diantaranya yaitu esai terbaik, riset terbaik, website terbaik, instagram terbaik, korwil terbaik, dan lifetime achievement award.

Setelah mendapat penghargaan ini, Umsida memiliki target tersendiri untuk meningkatkan pelayanan perpustakaan. Dosen yang biasa disapa Azam itu membeberkan rencana perpustakaan Umsida selanjutnya.

Lihat juga: Umsida Juara III AUM dengan Berita Terbanyak PWMU.CO

“Kemarin kami mengajukan di enam kategori namun yang tembus nominasi dan menjadi juara baru di kategori website terbaik. Oleh karena itu, rencana terdekat kami adalah mengembangkan website perpustakaan dan memaksimalkannya. Kami akan belajar dari kampus-kampus yang lebih baik, yang telah meraih juara di atas kami,” ujarnya.

Rangkaian acara lainnya

perpustakaan Umsida

Selain penghargaan kepada perpustakaan PTMA, beberapa rangkaian acara pada penghargaan ini seperti seminar nasional, call for paper, rapat koordinasi nasional FPPTMA, dan juga cultural tour.

Forum Perpustakaan Perguruan Tinggi Muhammadiyah atau FPPTM ini dibentuk sebagai sebuah organisasi yang menghimpun seluruh perpustakaan yang bernaung di bawah institusi Perguruan Muhammadiyah pada tahun 2004 di UM Yogyakarta. Forum ini dibentuk mengingat begitu pentingnya peranan perpustakaan perguruan tinggi.

Lihat juga: Perhatikan Imigran di Malaysia, Umsida Buat Proyek Kemanusiaan

Penulis: Romadhona S.

Berita Terkini

aset kripto menurut dosen Umsida
Risiko Aset Kripto dan Bitcoin, Dosen Umsida Paparkan dari Perspektif Hukum dan Teknologi
December 15, 2025By
SDGs Center Umsida
SDGs Center Umsida Dorong Hilirisasi Riset untuk Pembangunan Berkelanjutan Jawa Timur
November 20, 2025By
Apresiasi sekolah partnership Umsida
Umsida Beri Apresiasi untuk Sekolah Partnership yang Berkontribusi dalam Penerimaan Mahasiswa Baru
November 20, 2025By
kick off penerimaan mahasiswa baru Umsida 4_11zon
Umsida Resmi Buka Pendaftaran Mahasiswa Baru Tahun Akademik 2026/2027
November 19, 2025By
magister ilmu komunikasi Umsida 1
Launching Magister Ilmu Komunikasi Umsida, Pendaftaran Sudah Dibuka!
October 28, 2025By
muhammadiyah
Muhammadiyah Tetapkan Awal Puasa Ramadan 2026 pada 18 Februari
October 23, 2025By
S2 Ilmu Komunikasi Umsida
S2 Ilmu Komunikasi Umsida Sudah Buka, Siap Cetak Pakar New Media
October 13, 2025By
prodi sains data
Umsida Resmi Buka S1 Sains Data, Siap Buka Peluang Data Analyst
October 11, 2025By

Riset & Inovasi

kemandirian pangan pca prambon
AbdimasMu Dorong Kemandirian Pangan Mulai dari Lingkup Paling Dasar
January 5, 2026By
pupuk Lazismu Umsida
Lazismu Umsida Produksi Pupuk Kompos Organik, Tak Hanya Peka Akan Lingkungan Tapi Juga Kemanusiaan
January 4, 2026By
abdimas Umsidaa desa Gendro 5
Petani dan Peternak Desa Gendro Lebih Maju dengan Pendampingan Umsida
November 14, 2025By
posyandu remaja
Umsida dan Umla Gelar Posyandu Remaja, Pasar Gizi, dan Pencatatan Digital Kohort di Balungtawun Lamongan
November 11, 2025By
Science Techno Park Desa Gendro 2
Desa Gendro Jadi Prototipe Science Techno Park Pertanian Inovatif oleh Dosen Umsida
November 10, 2025By

Prestasi

tapak suci Umsida 1
Atlet Tapak Suci Umsida Lengkapi Torehan 30 Medali dengan Menyumbang Perak
January 4, 2026By
kejuaraan perdana atlet Umsida
Ikuti Kejuaraan Perdana, Atlet Umsida Ini Ajarkan bahwa Tidak Ada Kata Terlambat untuk Berprestasi
January 3, 2026By
latihan ekstra atket Umsida
Usaha Atlet Umsida Raih Emas: Latihan Ekstra Namun Cedera Saat Semifinal
January 2, 2026By
pencak silat Umsida
Dari Kampus ke Arena, Atlet Pencak Silat Ini Buktikan Proses Tak Pernah Berkhianat
January 2, 2026By
atlet pencak silat Umsida
Prestasi di Kejuaraan Pencak Silat Perdana, Atlet Umsida: Keterbatasan Bukan Hambatan
January 1, 2026By