Said Nursi -Turkish Corner Ada Di Umsida

Umsida.ac.id – Universitas Muhammadiyah sidoarjo (Umsida) meresmikan Said Nursi – Turkish Corner Internasional, Selasa (9/3). kegiatan tersebut dilakukan via zoom dan live YouTube Umsida1912.

Dalam acara bertajuk “Modernization of Islamic Education in the Perspective of Said Nursi and Ahmad Dahlan”, dihadiri Dr Hidayatulloh M Si. Hadir pula Hunu Bayramoglu, Dr Mehmet Riza Derindag, dan Ustadz Doni Septi Lc Mpd.

Hidayatulloh mengapresiasi pendirian Said Nursi – Turkish Corner. Hal ini selaras dengan misi Muhammadiyah sebagai salah satu organisasi sosial keagamaan yang saat ini telah tumbuh berkembang tidak hanya dalam negeri saja.

“Kini Muhammadiyah mulai merambah ke berbagai negara di dunia,” ucap Hidayatulloh.

Menurut dia, kebesaran Muhammadiyah dapat dilihat dari dua ciri. Pertama, gerakan dan pemikiran yang terus berkembang. Kedua, lewat pemikiran dan diskusi bersama para tokoh di dunia, Muhammadiyah merefleksikan hasil pemikirannya dalam wujud Amal Usaha Muhammadiyah (AUM).

“Yang sangat strategis yakni lembaga pendidikan. Ini merupakan wujud Muhammadiyah dalam membangun peradaban,” ujar pria yang mendapat penghargaan International Council for Small Business (ICSB) pada tahun 2018 ini.

Hidayatulloh menambahkan, adanya Said Nursi-Turkish Corner ini merupakan satu sarana penting untuk Umsida. Di mana, akademisi, mahasiswa dan masyarakat perlu mengembangkan dan membangun alam pikiran dengan berdiskusi.

“Di Said Nursi-Turkish Corner tersedia perpustakaan yang representatif,” tutur wakil ketua Pimpinan Wilayah Muhammadiyah (PWM) Jawa Timur.

Hidayatulloh mengungkapkan, perpustakaan di Said Nursi- Turkis Corner tempatnya sangat strategis. Berada di lantai 2 Kampus 1 Umsida. Di perpustakaan tersebut tersedia ratusan ribu buku dari berbagai disiplin ilmu. Selain buku juga ada digital book yang bisa diakses secara gratis bagi mahasiswa dan masyarakat umum.

“Kami memang concern dalam membangun budaya keilmuan dan teknologi,” cetusnya  

Ia menegaskan, diresmikan nya Said Nursi -Turkis Corner dapat memberi kontribusi dalam membangun alam pikiran baru. “Saya berharap warga Umsida dapat memanfaatkan fasilitas ini dengan sebaik mungkin,”pungkas Hidayatulloh.

*Etik siswati ningrum

Leave a Reply

Berita Terkini

7 Langkah Sukses Umsida Raih Akreditasi Unggul
7 Langkah Sukses Ini Buat Umsida Raih Akreditasi Unggul
March 28, 2024By
Rektor Umsida Ungkap Kunci Raih Akreditasi Unggul
Rektor Umsida Ungkap Kunci Raih Akreditasi Unggul
March 28, 2024By
Tingkatkan Pendidikan Anak Berkebutuhan Khusus dan Anak Jalanan, Umsida Jalin Kerjasama Dengan Universiti Malaya Malaysia
Tingkatkan Pendidikan Anak Berkebutuhan Khusus dan Anak Jalanan, Umsida Jalin Kerjasama Dengan Universiti Malaya Malaysia
March 26, 2024By
Muhammadiyah Ambil Peran Kawal Pemimpin Usai Pemilu
Pemilu Usai, Muhammadiyah Berperan Kawal Pemimpin Agar Amanah
March 23, 2024By
Hasil Pemilu Masih Ramai Diperdebatkan, Hasan Nasbi Ajak Masyarakat Objektif
Hasil Pemilu Masih Ramai Diperdebatkan, Hasan Nasbi Ajak Masyarakat Objektif
March 22, 2024By
Trilogi Ajaran Ilahi ini Bawa Kebahagiaan Dunia Akhirat
Trilogi Ajaran Ilahi ini Bawa Kebahagiaan Dunia Akhirat
March 20, 2024By
Milad IMM ke-60 Sekaligus Launching SAI
Milad IMM ke 60 “Seutuhnya Indonesia”
March 19, 2024By
umsida terakreditasi unggul
Hasil Ikhtiar Bumi Langit, Alhamdulillah Umsida Terakreditasi Unggul
March 19, 2024By

Riset & Inovasi

komunikasi verbal dan nonverbal
8 Alasan Komunikasi Verbal dan Nonverbal Perlu Diterapkan Kepada Siswa
March 29, 2024By
media belajar tangram
Tangram, Cara Seru Siswa Belajar Geometri, Simak 5 Manfaat dan Cara Membuatnya
March 27, 2024By
kecenderungan media sosial
Pengguna Aktif Media Sosial Cenderung Kesepian, Kata Riset
March 26, 2024By
bullying pada siswa SD
Riset Dosen Umsida Jelaskan 8 Peran Sekolah untuk Mengatasi Bullying
March 25, 2024By
e-wallet
Keberadaan E-Wallet, Ini 10 Kelebihan dan Kekurangannya Menurut Riset
March 24, 2024By

Prestasi

Paku Bumi Open 2024
20 Mahasiswa Umsida Raih 11 Emas dan 11 Perak di Paku Bumi Open XII 2024
March 7, 2024By
atlet hapkido Umsida
Mahasiswa Umsida Toreh Prestasi Hapkido, Langsung 2 Juara sekaligus
March 6, 2024By
Silat Apik PTMA 2024
Mahasiswa Ikom Umsida Sabet 3 Kejuaraan di Silat Apik PTMA 2024
March 5, 2024By
Video Menyuarakan Perjuangan Palestina Karya Mahasiswa Umsida ini Bawanya Raih Juara Nasional
Video Menyuarakan Perjuangan Palestina Karya Mahasiswa Umsida ini Bawanya Raih Juara Nasional
January 19, 2024By
Meja Komposit, Inovasi yang Membuat Umsida Raih Juara Harapan 2 di KISI 2023
December 26, 2023By