Umsida.ac.id – Universitas Muhammadiyah Sidoarjo (Umsida) berupaya dalam pencegahan penyebaran Covid-19. Salah satunya melalui dukungan yang diberikan kepada para tenaga medis. Untuk itu, Umsida memberikan 50 liter Hand sanitizer kepada Rumah Sakit Siti Khadijah Muhammadiyah cabang Sepanjang pada Rabu (1/04).
Pemberian Hand sanitizer tersebut untuk mengatasi kelangkaan Alat Pelindung diri (APD) dalam bertugas merawat pasien covid-19. Umsida menyerahkan hand sanitizer kepada Rumah Sakit Siti Khadijah Muhammadiyah cabang Sepanjang sebagai bentuk solidaritas dalam pemberantasan dan penanggulangan covid-19.
Penyerahan Hand sanitizer dilakukan oleh Ismail Nanang Ribut dari pihak Umsida sedangkan dari pihak rumah Sakit Siti Khadijah Muhammadiyah Cabang Sepanjang diwakili oleh Ita selaku Humas. Rumah Sakit Siti Khadijah muhammadiyah merupakan salah satu Rumah Sakit rujukan bagi penderita covid-19 di kabupaten sidoarjo.