strategi untuk menciptakan loyalitas pelanggan

Intip 3 Strategi Marketing untuk Mendapat Loyalitas Konsumen

Umsida.ac.id – Dalam pemasaran, perubahan yang cepat dalam dunia usaha dan persaingan yang intens menuntut perusahaan untuk melakukan inovasi dan mempertahankan keunggulan produk. Salah satu cara untuk mencapai hal ini adalah melalui strategi pemasaran, termasuk peluncuran produk baru dan menciptakan pengalaman atmosfer yang positif.

Dalam topik ini, Dra Lilik Indayani MM, dosen prodi Manajemen Universitas Muhammadiyah Sidoarjo (Umsida) bersama mahasiswanya membuat penelitian berjudul Pengaruh Citra Merek, Atmosfer, dan Kepuasan Terhadap Loyalitas Konsumen. 

Baca juga: Perilaku Seksual Pranikah pada Remaja: Media Tak Seberpengaruh Teman Sebaya

Penelitian ini berjenis kuantitatif dan menjadikan konsumen Heritage Of Handayani Sidoarjo sebagai populasi penelitian. Mereka adalah konsumen yang telah atau pernah membeli produk (makanan atau minuman) sebanyak lebih dari 2 kali dengan minimal usia 17 tahun.

Definisi loyalitas konsumen

Loyalitas konsumen didefinisikan oleh sikap dan perilaku pelanggan, termasuk keinginan untuk membeli kembali, merekomendasikan produk, dan tidak tertarik pada produk pesaing. Loyalitas konsumen memberikan keuntungan bagi perusahaan, termasuk promosi yang efektif dan dukungan terhadap pengembangan posisi pasar dan lini produk.

Citra merek (brand image)
strategi untuk menciptakan loyalitas pelanggan
Ilustrasi: Freepik

Citra merek adalah sebuah merek yang berkesan dan muncul dalam ingatan konsumen. Merek diidentifikasi sebagai elemen yang membantu perusahaan mengembangkan posisi pasar dan memperluas lini produk. Merek memungkinkan konsumen memilih dan membedakan produk tanpa pemeriksaan teliti.

Hasil penelitian menunjukkan bahwa brand image memiliki pengaruh positif terhadap loyalitas konsumen. Beberapa hal yang membuat strategi brand image berhasil adalah:

  • Pengenalan melalui media sosial dan rekomendasi konsumen yang sering berkunjung menjadi salah satu metode pengenalan yang efektif..
  • Popularitas dalam menangani reservasi dengan baik.
  • Reputasi baik di masyarakat sebagai salah satu restoran keluarga terbaik di Sidoarjo.
  • Varian menu yang banyak, bervariasi, enak, dan harga terjangkau.
  • Tempat yang nyaman dan pelayanan yang baik.

Berkat penerapan brand image yang baik, Heritage Of Handayani di Sidoarjo berhasil membangun reputasi yang positif di kalangan konsumen. Konsumen cenderung setia berkunjung ke Heritage Of Handayani sebagai pilihan utama untuk berkumpul bersama keluarga atau rekan kerja.

Atmosfer
strategi untuk menciptakan loyalitas pelanggan
Ilustrasi: Freepik

Atmosfer merupakan konsep suasana yang dapat menarik minat konsumen dengan sasaran pasar yang tepat. Misalnya internal layout, suara, aroma, tekstur pada instore, desain interior, eksternal layout, tekstur, pada outstore, dan desain interior.

Baca juga: Stres? Coba Tadabbur Surat Al-Insyirah untuk Menurunkan Stres Akademik Mahasiswa

Dalam analisis tersebut, beberapa aspek atmosfer yang diterapkan dengan baik oleh Heritage Of Handayani di Sidoarjo antara lain:

  • Penggunaan tekstur atau dekorasi yang mencakup tata letak rooftop untuk menyajikan pemandangan gedung tinggi.
  • Internal layout atau variasi pada setiap ruangan dan tempat hiburan.
  • Lokasi yang strategis dengan lahan parkir luas dan aman.
  • Kemudahan penyewaan lantai satu untuk acara pernikahan atau keluarga.
  • Fasilitas yang memadai untuk acara seperti lift, tangga, dan roof terrace.
  • Hiburan live music untuk menciptakan suasana yang menyenangkan.
Lihat Juga :  Rapat Akademik Dosen Umsida TA 2023/2024, Ketua BPH Ajak Dosen untuk Bersinergi

Dengan demikian, penerapan atmosfer yang baik oleh Heritage Of Handayani di Sidoarjo memainkan peran penting dalam menciptakan loyalitas konsumen. Kombinasi dari faktor-faktor atmosfer seperti dekorasi, fasilitas, dan suasana menyenangkan, memberikan dampak positif terhadap pengalaman konsumen dan membuat mereka ingin kembali untuk menikmati layanan di Heritage Of Handayani.

Kepuasan pelanggan
strategi untuk menciptakan loyalitas pelanggan
Ilustrasi: Freepik

kepuasan konsumen merupakan suatu persepsi perilaku konsumen tentang minat beli terhadap barang ataupun jasa yang manfaatnya dapat dirasakan serta dibandingkan dengan harapan yang diciptakan oleh konsumen

Kepuasan konsumen merupakan sebuah perasaan (feedback) pelanggan setelah menggunakan produk atau jasa pada sebuah produk. Para konsumen tersebut bisa menciptakan word of mouth kepada calon konsumen lain dan tercipta citra merek. Nantinya, feedback pelanggan akan memunculkan keputusan pembelian pada perusahaan yang sama.

Baca juga: 3 Problematika Penggunaan Gadget pada Anak SD dalam Belajar Al-Qur’an

Dari penelitian ini disimpulkan bahwa kepuasan konsumen berdampak positif terhadap loyalitas konsumen di Heritage Of Handayani di Sidoarjo. Beberapa faktornya meliputi:

  1. Ciptaan cita rasa dan menu yang bermacam-macam. Heritage Of Handayani berhasil menciptakan cita rasa yang khas dan menyediakan berbagai menu makanan dan minuman yang enak, memenuhi selera konsumen dari berbagai kalangan usia.
  2. Pemahaman terhadap selera konsumen. Heritage Of Handayani memahami dengan baik selera konsumen dari anak-anak, remaja, hingga dewasa. Hal ini tercermin dari variasi menu makanan yang disajikan.
  3. Kenyamanan tempat dan fasilitas yang menarik. Kenyamanan tempat, suasana fancy, dan adanya rooftop yang menarik menjadi faktor penting yang menyumbang pada kepuasan konsumen. Fasilitas seperti karaoke juga menambah nilai positif.
  4. Pelayanan cepat, ramah, dan profesional. Pelayanan yang cepat, ramah, dan profesional memberikan kontribusi besar terhadap kepuasan konsumen. Hal ini menciptakan pengalaman positif selama kunjungan.
  5. Rekomendasi Positif dari Konsumen. Kepuasan konsumen di Heritage Of Handayani menghasilkan efek positif berupa rekomendasi kepada teman dan kerabat. Ini dapat berkontribusi pada pertumbuhan pelanggan potensial.

Dengan menjaga kualitas ciptaan cita rasa, variasi menu, kenyamanan tempat, dan pelayanan yang baik, Heritage Of Handayani dapat terus mempertahankan dan meningkatkan loyalitas konsumennya. Rekomendasi positif dari konsumen juga dapat menjadi aset berharga untuk pertumbuhan bisnis.

Sumber: Dra Lilik Indayani MM

Penulis: Romadhona S.

Berita Terkini

S2 Ilmu Komunikasi Umsida
S2 Ilmu Komunikasi Umsida Sudah Buka, Siap Cetak Pakar New Media
October 13, 2025By
prodi sains data
Umsida Resmi Buka S1 Sains Data, Siap Buka Peluang Data Analyst
October 11, 2025By
pendampingan korban Ponpes Al Khoziny
Keluarga Korban Ponpes Al Khoziny Panik, Bramasgana Umsida Dampingi 4 Hari
October 4, 2025By
Umsida dan PT Mellcoir Sport Indonesia
Magang di PT Mellcoir Sport Indonesia, Mahasiswa Umsida Ikut Expo UMKM di Jakarta
October 3, 2025By
Bramasgana di Ponpes Al Khoziny
Bramasgana di Ponpes Al Khoziny: Sekitar 60 Korban Masih Tertimbun
October 2, 2025By
Umsida kampus ramah nonmuslim
Jadi Kampus Ramah Latar Belakang Agama, Ini Cerita Malvin dan Keluarga Tentang Umsida
September 3, 2025By
workshop open data Jawa Timur
Open Data Jadi Kunci Analisis Berbasis Bukti dalam Workshop Statistik Sektoral Seri 11
August 25, 2025By
Umsida dan Pemkab Sidoarjo
Pertemuan Umsida dan Pemkab Sidoarjo, Bahas Kolaborasi Strategis dalam Pengembangan Potensi Daerah
August 20, 2025By

Riset & Inovasi

lang and tech
Lang and Tech, Inovasi PBI dan PTI Umsida Tunjang Materi secara Daring
October 19, 2025By
renalmu.com
Aplikasi Renalmu.com, Inovasi Dosen Umsida Dorong Transformasi Digital Pelayanan Hemodialisis di Rumah Sakit
October 17, 2025By
alat pemeriksaan kesehatan digital
Umsida Buat Alat Cek Kesehatan Tanpa Jarum, Mudahkan Pemeriksaan
October 9, 2025By
hibah PTTI dan PISN
Dosen Umsida Raih Hibah PTTI dan PISN 2025, Kenalkan Sidoarjo Melalui Film Dokumenter Budaya
October 7, 2025By
inovasi alat pembakaran sampah tanpa asap 3
Alat Pembakaran Sampah Tanpa Asap, Inovasi Dosen Umsida Tekan Masalah Sampah
September 25, 2025By

Prestasi

inovasi limbah cangkang kupang 3
Olah Limbah Cangkang Kupang, Mahasiswa TLM Umsida Raih Juara 2 PKP2 PTMA 2025
October 19, 2025By
relawan pajak Umsida
Punya Relawan Pajak Terbanyak 2025, Tax Center Umsida Dapat Penghargaan dari DJP Jatim II
October 18, 2025By
S2 Ilmu Komunikasi Umsida, perguruan tinggi
Umsida Masuk Jajaran Perguruan Tinggi dalam THEs University Impact Rankings 2026
October 15, 2025By
teknik mesin Umsida juara 1 lomba nasional
Teknik Mesin Umsida Raih Juara 1 Lomba Prototype LNT-RBM 2025
October 10, 2025By
hibah PTTI dan PISN
Dosen Umsida Raih Hibah PTTI dan PISN 2025, Kenalkan Sidoarjo Melalui Film Dokumenter Budaya
October 7, 2025By