UM Metro dan Umsida

Studi Banding Pendirian FK, UM Metro Berkunjung ke Umsida

Umsida.ac.idUniversitas Muhammadiyah Sidoarjo (Umsida) menerima kunjungan Universitas Muhammadiyah Metro (UM Metro), Kamis (30/6) di Kampus 1 Umsida, Celep, Sidoarjo. Kunjungan dalam rangka studi best practise pendirian Program Studi (Prodi) Kedokteran sekaligus menyambung tali silaturahmi.

Kedatangan UM Metro disambut oleh Warek I Umsida Dr Hana Catur Wahyuni ST MT, Warek II Heri Widodo MSi Ak, Warek III Eko Hardiansyah MPsi Psikolog. Pihak UM Metro yang hadir di antaranya Wakil Rektor I Dr Agus Sujarwanta MPd, Warek  II Suyanto SE MSI Akt CA, Anggota Taskeforce Dr Agil Witjaksono, dan Operator LPM Ade Gunawan SPd MPd.

Umsida yang sedang berupaya mendirikan Prodi S1 Kedokteran masih dalam tahap proses penyempurnaan baik dari sisi akademik maupun sarana dan prasarana. Akan tetapi, melalui kunjungan ini, UM Metro melakukan langkah aktual untuk menilik dan menjadikan Umsida sebagai rujukan dalam merintis Prodi Kedokteran yang nantinya juga akan dibuka di sana.

Dr Agus Sujarwanta, melalui sambutannya, mengatakan telah melakukan beberapa studi best practise terkait pendirian dan pembangunan Fakultas Kedokteran (FK) di Universitas Muhammadiyah Surabaya (UM Surabaya). Kemudian ia beserta jajarannya melanjutkan perjalanan ke Sidoarjo untuk menggali informasi proses pendirian FK yang ditempuh Umsida saat ini.

“Nah untuk itu kami juga belum punya kesiapan secara matang. Namun wacana untuk mendirikan prodi ini sudah dijalankan dan dibuat suatu strategi yang sebenarnya sudah ada sejak sepuluh tahun yang lalu. Sehingga baru periode yang sekarang, kami merasa perlu untuk membuat suatu dokumen yang bisa mengarah kepada kemauan untuk bisa menyusun hal tersebut,” ungkapnya.

Lihat Juga :  Internasionalisasi Kampus, Umsida - UniSZA Serah Terima Mahasiswa dan Penandatanganan Matching Grant

Dr Hana Catur Wahyuni menyambut dengan hangat pihak UM Metro yang datang ke Umsida. “Kami sampaikan selamat datang kepada bapak-bapak dari Universitas Muhammadiyah Metro, senang dan bangga sekali karena berkenan untuk bersilaturahmi dengan kami, jauh-jauh dari Lampung ke Sidoarjo ini untuk bisa saling sharing,” ucapnya.

Mengingat Umsida juga sedang dalam proses merintis FK, Dr Hana Catur Wahyuni, menyebut Umsida juga saat mencanangkan pendirian FK sudah dilakukan sejak lima tahun lalu. “Namun niat itu kembali kuat setelah bulan Januari, efektif running kami itu benar-benar di bulan Februari 2022. Kemudian kami mengawali itu sama dengan UM Metro, kami berkunjung ke UM Surabaya, kalau yang lainnya kami lakukan studi banding itu non formal,” tuturnya.

Selanjutnya, Warek I UM Metro berharap agar kunjungan ini bisa memberikan pengalaman positif untuk bisa melakukan langkah-langkah yang sama dengan Umsida. “Sehingga kami juga ingin setelah dari sini, mudah-mudahan banyak hal yang bisa kami ambil hikmahnya untuk kami bawa pulang dalam rangka untuk menyiapkan diri,” ujarnya. (Shinta Amalia/Etik)

*Humas Umsida

Berita Terkini

Unimerz belajar di FK Umsida 2
FK Umsida Jadi Rujukan Unimerz dalam Rencana Pembukaan Fakultas Kedokteran
July 11, 2025By
dosen Umsida aktif di pembelajaran mendalam 1
Dosen Umsida Jadi Delegasi Fasilitator Pelatihan Pembelajaran Mendalam Kemendikdasmen
July 11, 2025By
civil day teknik sipil umsida 1
Saring Inovasi Mahasiswa Teknik Sipil Umsida di Cibvil Day 2025, Siap Dikembangkan ke Masyarakat
July 10, 2025By
roadshow FAI Umsida
Roadshow FAI Umsida ke Kediri, Perkuat Ukhuwah Dunia Pesantren dan Kampus
July 9, 2025By
workshop artikel ilmiah Fikes Umsida
Gelar Workshop Artikel Ilmiah, Fikes Umsida Dapat 2 Kunci Agar Lolos Publikasi
July 8, 2025By
FPIP dan FBHIS Umsida siapkan mahasiswa ke dunia kerja 1
Bekali Mahasiswa Sebelum ke Dunia Kerja, FPIP dan FBHIS Umsida Gandeng WIJABA
July 7, 2025By
medical check up FK Umsida
Gelar Medical Check Up di CFD, Kontribusi FK Umsida Bantu Masyarakat Deteksi Dini Penyakit
July 5, 2025By
ide bisnis himaksida 2
Ide Bisnis Kreatif Para Pelajar Tampil Menginspirasi di Kompetisi Himaksida 2025
July 4, 2025By

Riset & Inovasi

civil day 2025
Civil Day 2025, Ajang Mahasiswa Teknik SIpil Tunjukkan Inovasinya
July 9, 2025By
pentingnya keamanan pangan 1
Ajak Melek Literasi Keamanan Pangan, Warek 1 Umsida Andil di Pendampingan PSAT
June 30, 2025By
pemeriksaan gigi 1
Gelar Pemeriksaan Gigi Bumil, FKG Umsida Edukasi 22 Ibu untuk Jaga Kesehatan Gigi dan Mulut
June 24, 2025By
tanaman pionir Lumpur Sidoarjo 3
Peneliti Umsida Manfaatkan Tanaman Pionir Sebagai Agen Fitoekstraksi di Lumpur Sidoarjo
June 12, 2025By
FKG Umsida aktif di abdimas 1
Peran Aktif FKG Umsida Kepada Para Lansia, Edukasi Kesehatan Gigi di Usia Senja
June 12, 2025By

Prestasi

Ikom Umsida juara Silat Apik
Tak Hanya Delegasi Mahasiswa, Ikom Umsida Juga Raih 2 Juara Ini di SILAT APIK PTMA 2025
July 4, 2025By
ikom Umsida potret masyarakat Cirebon
Potret Masyarakat Cirebon dalam Audio Visual, 4 Mahasiswa Ikom Borong Prestasi Silat Apik 2025
July 3, 2025By
ikom Umsida silat apik 3
Ikom Umsida Borong 11 Prestasi di Silat Apik UM Cirebon 2025
July 2, 2025By
Umsida Kampus Islami Terbaik III_11zon
Umsida Jadi Kampus Islami Terbaik III pada Muhammadiyah Higher Education Awards 2025
June 30, 2025By
mahasiswa Administrasi Publik Umsida
Mahasiswa Administrasi Publik Juara 1 Kumite +84 Kg Senior Putra Piala Guberur Jatim Cup
June 28, 2025By