Suwidiyanti, Wisudawati S2 Terbaik Umsida : Motivasi Keluarga Berikan Dukungan Keberhasilan

Umsida.ac.id – Dalam gelaran acara Wisuda ke XXXVII Universitas Muhammadiyah Sidoarjo (Umsida), Sabtu (19/06) sosok Suwidiyanti layak menjadi sorotan. Mahasiswi Program Studi Pendidikan Islam Fakultas Agama Islam ini terpilih menjadi wisudawati S2 terbaik karena berhasil lulus dengan IPK 3,95. Acara ini bertempat di Umsida dan dilakukan dalam 2 sesi yakni pagi dan siang.

Selama mengenyam pendidikan S2 di Umsida, mahasiswi yang juga bekerja sebagai guru di SMA Muhammadiyah 2 Sidoarjo ini menceritakan kesulitan yang ia rasakan. “Terkadang dalam waktu bersamaan ada tugas yang harus dikerjakan, di awal kuliah daring juga harus belajar menyesuaikan dengan e-learning,” ungkapnya. Namun, dukungan keluarga nya lah yang membuat ia termotivasi dan selalu bersemangat.

Pada tesisnya, Suwidiyanti meneliti tentang pengaruh bauran pemasaran berdasarkan nilai-nilai islam terhadap keputusan dan kepuasan peserta didik memilih SMA Muhammadiyah di Kabupaten Sidoarjo. Proses pengerjaannya ia selesaikan hampir 6 bulan dan melibatkan 4 sekolah saat penelitian, yaitu SMA Muhammadiyah 1 Krian, SMA Muhammadiyah 2 Sidoarjo, SMA Muhammadiyah 3 Tulangan, dan SMA Muhammadiyah 4 Porong.

Sebelumnya, pada tahun 2008 ia telah menyelesaikan S1 Program Studi Pendidikan Matematika Universitas Negeri Surabaya. Suwidiyanti mengaku melanjutkan pendidikan islam di Umsida karena tersedianya beasiswa dan jurusan MMPI. “Ada program beasiswa MKKS dan beasiswa dari SMAMDA untuk guru tetap. Umsida juga menyediakan jurusan MMPI dimana capaian atau ilmu yang diperoleh sangat bermanfaat bagi kami dalam pengelolaan lembaga pendidikan Islam yang profesional dan penguasaan IPTEKS di bidang manajemen pendidikan berdasarkan nilai-nilai Islam,” tuturnya.

Ia pun membagikan tips kepada umsida.ac.id agar dapat memotivasi mahasiswa lain untuk menjadi wisudawan terbaik. “Pertama, mindsetnya harus diubah ke arah positif dan sesuaikan dengan tujuan awal berkuliah. Kedua, tidak mudah mengeluh dan putus asa. Ketiga, kerjakan sesuatu dengan semaksimal mungkin. Kemudian selalu bersemangat dan menjalani dengan bahagia, bukan beban,” ujarnya.

Ia juga memberikan pesan kepada seluruh mahasiswa lainnya, “Apabila melakukan sesuatu (menempuh pendidikan), maka tekunlah dan bersungguh-sungguhlah kemudian jangan lupa bersyukur. Sesulit apa pun rintangan selama menjalani proses perkuliahan pasti ada jalan keluar jika kalian mau mencarinya. Dunia perkuliahan itu penuh dengan warna-warni layaknya perjalanan kita yang penuh suka dan duka. Setiap titik awal akan ada titik akhir. Bagaimana kita memilih untuk memulainya, menjalani, selanjutnya. Hingga kita berada di suatu hari yang dinantikan,” pungkasnya.

ditulis : Ping Darojat Gumilang

edit : Anis Yusandita

Leave a Reply

Berita Terkini

Tausiyah Spesial Ramadhan, Menyelami Makna Thaharah
Tausiyah Spesial Ramadhan, Menyelami Makna Thaharah
March 7, 2025By
LKBH Umsida diskusikan RUU KUHAP dan UU Lainnya
LKBH Umsida 5 Pakar Tanggapi Kontroversi RUU KUHAP dan UU Lainnya
March 7, 2025By
Scholarship Mastery! Alumni Umsida Sukses Gaet Dua Beasiswa dan Lanjut S3
Scholarship Mastery! Alumni Umsida Sukses Gaet Dua Beasiswa dan Lanjut S3
March 6, 2025By
kompetisi UKM KWU Umsida
UKM KWU Umsida Sukses Gelar 2 Kompetisi Bergengsi Tingkat Provinsi Tahun 2025
March 5, 2025By
Halal Center Umsida RSIA Nganjuk
Halal Center Umsida Pastikan Makanan dan Pengolahan Gizi RSIA Nganjuk Tersertifikasi Halal
March 1, 2025By
FAI Got Talent 10
FAI Got Talent 10 Hadir Lagi, 1.300 Peserta se-Indonesia Ikuti Berbagai Kompetisi
February 24, 2025By
wamendikdasmen kuliah umum Umsida
Wamendikdasmen Bahas Ketimpangan Dunia Pendidikan dalam Kuliah Umum di Umsida
February 12, 2025By
kajian rutin Umsida
Isi Kajian Rutin Umsida, Dr Agus Paparkan Pentingnya Bersyukur dan Jaga 4 Aspek Sehat
January 31, 2025By

Riset & Inovasi

UMKM Dhe Irma Makin Cerdas Finansial Berkat Pendampingan Umsida
UMKM Dhe Irma Makin Cerdas Finansial Berkat Pendampingan Umsida
January 31, 2025By
abdimas literasi keuangan Islam
Dosen Umsida Edukasi Literasi Keuangan Islam, Putus Kebiasaan Pinjol
January 15, 2025By
Demi Ketahanan Pangan, Ini Inovasi Bertani Kreatif ala Dosen Umsida
Demi Ketahanan Pangan Berkelanjutan, Ini Inovasi Bertani Kreatif ala Dosen Umsida
January 5, 2025By
Empowering Womenpreneur: Umsida Dorong Pemberdayaan Ibu Rumah Tangga Rusunawa Pucang
Empowering Womenpreneur: Umsida Dorong Pemberdayaan Ibu Rumah Tangga Rusunawa Pucang
January 4, 2025By
Interactive Books, Mampu Dorong Komunikasi dan Kolaborasi Siswa
Interactive Books, Mampu Dorong Komunikasi dan Kolaborasi Siswa
September 16, 2024By

Prestasi

ASEAN Competition di Sabet Mahasiswa Umsida
Prestasi Gemilang! Aprilia Ayu Harumkan Umsida ke Panggung Internasional AEF 2025
March 10, 2025By
Scholarship Mastery! Alumni Umsida Sukses Gaet Dua Beasiswa dan Lanjut S3
Scholarship Mastery! Alumni Umsida Sukses Gaet Dua Beasiswa dan Lanjut S3
March 6, 2025By
juara Fikes Umsida
Mahasiswa Fikes Umsida Borong 3 Penghargaan Sekaligus di Midwifery Student Competition 2025
March 2, 2025By
MIST Umsida
MIST Umsida Siap Terima Maba Tahun 2025, Simak Keunggulan dan Fasilitas Lengkapnya
February 28, 2025By
PSM Surya Nada 1
Perdana Mengikuti Kompetisi Internasional, PSM Surya Nada Bawa Pulang Medali Perak
February 27, 2025By