UMKM Dhe Irma Makin Cerdas Finansial Berkat Pendampingan Umsida

UMKM Dhe Irma Makin Cerdas Finansial Berkat Pendampingan Umsida

Umsida.ac.id– Tim pengabdian masyarakat (abdimas) Universitas Muhammadiyah Sidoarjo (Umsida) terus berperan aktif dalam mendukung perkembangan Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM). Salah satu wujud nyata dari komitmen ini adalah kegiatan pendampingan yang diberikan kepada UMKM Pawon Dhe Irma di Dusun Cangkring, Desa Sawocangkring, Kecamatan Wonoayu, Kabupaten Sidoarjo, pada Rabu (22/01/2025).

Tingkatkan Kualitas Manajemen UMKM

Kegiatan ini merupakan bagian dari hibah RisetMu Batch VIII yang dipimpin oleh Nihlatul Qudus Sukma Nirwana SE MM CRP bersama anggota timnya Indah Apriliana Sari Wulandari ST MT. Mereka memberikan pelatihan khusus tentang pengelolaan keuangan yang lebih efektif bagi pelaku usaha kecil.

Dalam sesi pelatihan, Nihlatul Qudus dan Dr Sigit Hermawan SE MM CIQaR menyampaikan pentingnya pencatatan laporan keuangan, perhitungan harga pokok penjualan (HPP), serta strategi pemasaran yang tepat untuk meningkatkan daya saing produk UMKM Dhe Irma.

UMKM Dhe Irma Makin Cerdas Finansial Berkat Pendampingan Umsida

Pelatihan ini sangat relevan karena pemilik usaha, Irma, mengaku masih mengalami kesulitan dalam menentukan harga jual yang sesuai dengan biaya produksi dan keuntungan yang diinginkan.

Baca juga: Ajari Tentang Biopori dan Mitigasi Bencana, KKNP 35 Umsida Buat Pembelajaran Lebih Menarik

“Untuk menentukan harga jual yang tepat, lebih kompetitif, serta mendapatkan profit sesuai yang diinginkan, maka perlu paham dulu komponen apa saja yang perlu dihitung dalam penentuan harga produk,” ujar Nihlatul Qudus.

Dr Sigit pun menambahkan, “Betul, jadi jangan hanya ikut harga di pasaran saja. Karena bisa jadi komposisi dan treatmennya berbeda dengan punya Bu Irma.”

Pelatihan ini langsung diterapkan dalam sesi pendampingan dengan menghitung HPP salah satu produk Dhe Irma, yaitu Cendol Moringa. Dari hasil evaluasi, harga jual yang sebelumnya Rp 6.000 per botol dapat disesuaikan agar lebih kompetitif dengan kemasan yang lebih menarik.

Lihat Juga :  Dukung UMKM Naik Kelas, Umsida Tuntaskan 5 Pelatihan

Selama ini, Irma mengaku masih menentukan harga berdasarkan perbandingan harga pasar dan harga yang ditetapkan pelaku usaha lain tanpa perhitungan yang jelas. Selain itu, pencatatan keuangan juga belum dilakukan secara sistematis, sehingga keuntungan usaha tidak terpantau dengan baik.

“Hasil penjualan cendol itu saya gunakan lagi untuk beli bahan-bahannya, tapi kadang ya kurang. Karena belum semua terjual habis,” ungkap Irma.

“Tidak pernah saya bukukan, begitu dapat ya saya gunakan untuk beli bahan baku dan makan,” tambahnya.

UMKM Dhe Irma Makin Cerdas Finansial Berkat Pendampingan Umsida

Melihat permasalahan ini, Dr Sigit pun memberikan contoh laporan keuangan sederhana yang dapat membantu pemilik usaha dalam mengelola aliran kas masuk dan keluar dengan lebih disiplin.

Baca juga: Bubur Jagung Susu, Program Posyandu KKNP 35 Umsida untuk Tingkatkan Gizi Balita Desa Sentul

“Disiplin pembukuan dari usaha kecil itu jauh lebih baik Bu, sehingga menjadi kebiasaan hingga usahanya besar nanti,” jelasnya.

Kegiatan abdimas ini tidak hanya memberikan solusi jangka pendek, tetapi juga perencanaan pendampingan lanjutan untuk meningkatkan produktivitas usaha Dhe Irma.

Tim Umsida mencatat kebutuhan alat produksi seperti oven dan cooper agar produksi lebih efisien. Pada pendampingan berikutnya, Indah Aprilia akan membantu dalam aspek produksi dan pengemasan, memastikan produk cendol dawet dan cookies yang dihasilkan semakin menarik dan memiliki nilai jual lebih tinggi.

Dengan adanya program pendampingan ini, diharapkan UMKM Dhe Irma dapat berkembang lebih pesat, memiliki sistem keuangan yang lebih baik, serta mampu bersaing di pasar dengan produk yang lebih berkualitas. Keberlanjutan program abdimas ini menjadi bukti nyata kontribusi Umsida dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat melalui pemberdayaan UMKM.

Penulis: Nilam Sari dan Indah Apriliana S

Editor: Rani Syahda

Berita Terkini

Halal Center Umsida RSIA Nganjuk
Halal Center Umsida Pastikan Makanan dan Pengolahan Gizi RSIA Nganjuk Tersertifikasi Halal
March 1, 2025By
FAI Got Talent 10
FAI Got Talent 10 Hadir Lagi, 1.300 Peserta se-Indonesia Ikuti Berbagai Kompetisi
February 24, 2025By
wamendikdasmen kuliah umum Umsida
Wamendikdasmen Bahas Ketimpangan Dunia Pendidikan dalam Kuliah Umum di Umsida
February 12, 2025By
kajian rutin Umsida
Isi Kajian Rutin Umsida, Dr Agus Paparkan Pentingnya Bersyukur dan Jaga 4 Aspek Sehat
January 31, 2025By
Pusat Studi SDGs Umsida
Realisasikan 17 Tujuan SDGs, Pusat Studi SDGs Umsida Gandeng Bappeda Jatim
January 17, 2025By
STIKI Malang kunjungi Umsida
Kunjungan STIKI Malang ke Umsida, Tingkatkan Mutu Akademik dan Akreditasi
January 16, 2025By
dosen Umsida dan atlet sepatu roda 3
Dukung Semangat dan Performa Atlet Sepatu Roda, Dosen Umsida Gelar Skrining dan Sharing Session
January 11, 2025By
kerja sama UBS PPNI Mojokerto dan Umsida 1
Kerja Sama Akademik Umsida dan UBS Mojokerto Tingkatkan Mutu Kebidanan
January 9, 2025By

Riset & Inovasi

abdimas literasi keuangan Islam
Dosen Umsida Edukasi Literasi Keuangan Islam, Putus Kebiasaan Pinjol
January 15, 2025By
Demi Ketahanan Pangan, Ini Inovasi Bertani Kreatif ala Dosen Umsida
Demi Ketahanan Pangan Berkelanjutan, Ini Inovasi Bertani Kreatif ala Dosen Umsida
January 5, 2025By
Empowering Womenpreneur: Umsida Dorong Pemberdayaan Ibu Rumah Tangga Rusunawa Pucang
Empowering Womenpreneur: Umsida Dorong Pemberdayaan Ibu Rumah Tangga Rusunawa Pucang
January 4, 2025By
Interactive Books, Mampu Dorong Komunikasi dan Kolaborasi Siswa
Interactive Books, Mampu Dorong Komunikasi dan Kolaborasi Siswa
September 16, 2024By
ekonomi sirkular
Dosen Umsida Beri Pelatihan Penerapan Manajemen Usaha Berbasis Ekonomi Sirkular pada Proses Produksi Pangan Halal
September 14, 2024By

Prestasi

juara Fikes Umsida
Mahasiswa Fikes Umsida Borong 3 Penghargaan Sekaligus di Midwifery Student Competition 2025
March 2, 2025By
MIST Umsida
MIST Umsida Siap Terima Maba Tahun 2025, Simak Keunggulan dan Fasilitas Lengkapnya
February 28, 2025By
PSM Surya Nada 1
Perdana Mengikuti Kompetisi Internasional, PSM Surya Nada Bawa Pulang Medali Perak
February 27, 2025By
4 Program PPG Umsida Resmi Terima Mahasiswa Baru Tahun 2025, Siap Cetak Pendidik Bersertifikat
February 25, 2025By
Duta FPIP Umsida, Berprestasi dan Menginspirasi
Duta FPIP Umsida, Berprestasi dan Menginspirasi
January 13, 2025By