penjajakan kerja sama Taiz Uni

Umsida Menjamu Taiz University, Adakan Penjajakan Kerja Sama

Umsida.ac.id – Universitas Muhammadiyah Sidoarjo (Umsida) menjamu akademisi dari Taiz University, Yaman. Pertemuan ini berlangsung di ruang rapat kampus 1 Umsida pada Rabu, (21/08/2024).

Kegiatan ini merupakan penjajakan kerja sama antara Umsida dan Taiz University. Penjajakan kerja sama merupakan bagian awal yang dilakukan individu atau kelompok sebelum memulai kerja sama dengan mitra.

Penjajakan kerja sama ini dihadiri oleh beberapa pihak dari Umsida, seperti jajaran  rektorat Umsida, dekan, dan kepala Lembaga Kerjasama Urusan Internasional (LKUI). Mereka akan mendiskusikan beberapa hal yang relevan dengan keilmuan masing-masing.

Lihat juga: Umsida Kenalkan Kearifan Lokal pada Mahasiswa Internasional Universiti Malaya

Dasar penjajakan kerja sama

penjajakan kerja sama Taiz Uni

Dalam penjajakan kerja sama ini, rektor Umsida, Dr Hidayatulloh MSi mengatakan bahwa Umsida telah diproyeksikan oleh Pimpinan Pusat (PP) Muhammadiyah melalui Majelis Ditilitbang menjadi perguruan tinggi unggul tak hanya di level nasional.

Hal tersebut searah dengan milestone Umsida yang akan menjadi perguruan tinggi unggul di level ASEAN.

“Oleh karena itu kita akan melakukan berbagai kerjasama tak hanya di level nasional  dan ASEAN saja, tapi juga merambah ke perguruan tinggi yang ada di berbagai belahan dunia,” ujarnya saat menyampaikan sambutan.

Hal tersebut, ucapnya, merupakan bagian ikhtiar Umsida untuk mencapai standar pelevelan Umsida di aspek internasionalisasi.

Dengan kehadiran akademisi dari Taiz University, Umsida akan mendiskusikan beberapa hal terkait kerjasama yang akan dijalin, seperti joint research, pertukaran mahasiswa, visiting lecture, dan lainnya.

Kerjasama ini, papar Dr Hidayatulloh, menjadi bagian tak terpisahkan dari perjuangan Umsida untuk meningkatkan layanan dan mutu pendidikan.

Maksud penjajahan kerjasama oleh Umsida ini disambut baik oleh Dr Mohammed Yaman Aljunaid, perwakilan akademisi Taiz University.

“Insya Allah kita akan lanjutkan pertemuan ini  menjadi sebuah kerja sama dalam  berbagai aspek, entah itu pertukaran atau development program lainnya antara Taiz University dan Umsida,” ujar dosen yang mengenyam pendidikan S3 di Unair itu.

Setelah penjajakan kerja sama ini, katanya, ia selaku perwakilan akademisi dari Taiz University, akan menindaklanjuti ke pihak universitas untuk kembali lagi ke Umsida bersama rektor Taiz University sebagai bentuk tindak lanjut kerja sama.

penjajakan kerja sama Taiz Uni

Lihat juga: Seminar Internasional FAI Umsida Undang Cendekiawan dari Universitas Al Azhar Mesir, Dihadiri 1000 Lebih Peserta

Perbedaan sistem pendidikan yang ia rasakan di Indonesia dan Yaman, memunculkan perspektif baru yang menjadi varian baru dalam kerja sama ini. 

Setelah sambutan dari kedua belah pihak, dekan yang hadir di kegiatan ini melontarkan berbagai pertanyaan dan berdiskusi terkait rencana kerja sama yang bisa dijalin kedepannya. Mulai dari bidang pendidikan, kesehatan, ekonomi, hingga teknologi. 

Penulis: Romadhona S.

Berita Terkini

KWU Fest 2025_
KWU Fest 2025, Bentuk Generasi Wirausaha Tangguh di Era Industri 4.0
May 4, 2025By
halbil PWM Jawa Timur 2
Jadi Tuan Rumah Halalbihalal PWM Jawa Timur, Umsida Luncurkan UCS
April 26, 2025By
Dr Alfan lulusa S3 cum laude
Dr Alfan Selesaikan Studi S3 dengan Predikat Cum Laude di Tengah Tugas Struktural
April 24, 2025By
Fakultas Kedokteran UMMAT dan Umsida
Fakultas Kedokteran Lahir Beriringan, UMMAT Berkunjung ke Umsida
April 23, 2025By
strategi branding lembaga oleh Umsida
Kasi Branding Umsida Beri Tips Branding Lembaga Pendidikan di Era Digital
April 23, 2025By
halalbihalal IMM Sidoarjo 4
Halalbihalal IMM Sidoarjo, Rektor Umsida Beri 5 Makna Fastabiqul Khoirot
April 22, 2025By
Seminar FKG Umsida
FKG Umsida Bersama Unair dan PDGI Sidoarjo Edukasi Deteksi Osteoporosis dengan Radiografi Panoramik
April 21, 2025By
Siap-Siap UKOM! LSP Umsida Buka Pendaftaran Periode 1 Tahun 2025
Siap-Siap UKOM! LSP Umsida Buka Pendaftaran Periode 1 Tahun 2025
April 21, 2025By

Riset & Inovasi

SAMR Jadi Andalan Umsida Cetak Guru Milenial yang Siap Hadapi Dunia Pendidikan Digital
SAMR Jadi Andalan Umsida Cetak Guru Milenial yang Siap Hadapi Dunia Pendidikan Digital
May 2, 2025By
Kanker Serviks Bisa Dicegah Lebih Dini, Jangan Abaikan!
Kanker Serviks Bisa Dicegah Lebih Dini, Jangan Abaikan!
April 19, 2025By
Trichoderma, Penyelamat Tembakau dari Serangan Layu Bakteri
Trichoderma, Penyelamat Tembakau dari Serangan Layu Bakteri
April 16, 2025By
Tennis Elbow Bukan Lagi Momok, Fikes Umsida Punya Solusinya!
Tennis Elbow Bukan Lagi Momok, Fikes Umsida Punya Solusinya!
April 14, 2025By
Freon Out, Peltier In! Inovasi Umsida untuk Dunia Otomotif Ramah Lingkungan
Freon Out, Peltier In! Inovasi Umsida untuk Dunia Otomotif Ramah Lingkungan
April 10, 2025By

Prestasi

juara 3 Pilmapres 2025 2
Jadi Juara 3 Pilmapres PTMA, Mahasiswa Umsida Siap Lanjut ke Tingkat LLDIKTI
March 27, 2025By
Al-Qur’an Menuntunku, Anang Ma’rup Menang MHQ Asia Tenggara dan Raih Tiket ke Baitullah
Al-Qur’an Menuntunku, Anang Ma’rup Menang MHQ Asia Tenggara dan Raih Tiket ke Baitullah
March 25, 2025By
Umsida Bersinar! Cinthya Lorenza Juara 2 Taekwondo Bela Negara Cup
Umsida Bersinar! Cinthya Putri Lorenza Juara 2 Taekwondo Bela Negara Cup
March 20, 2025By
ASEAN Competition di Sabet Mahasiswa Umsida
Prestasi Gemilang! Aprilia Ayu Harumkan Umsida ke Panggung Internasional AEF 2025
March 10, 2025By
Scholarship Mastery! Alumni Umsida Sukses Gaet Dua Beasiswa dan Lanjut S3
Scholarship Mastery! Alumni Umsida Sukses Gaet Dua Beasiswa dan Lanjut S3
March 6, 2025By