Umsida Dukung UMKM Sidoarjo Lewat Penandatanganan MoU Bersama Kadin

Umsida.ac.id – Komitmen Universitas Muhammadiyah Sidoarjo (Umsida) untuk memajukan UMKM di wilayah Sidoarjo dituangkan dalam penandatanganan Memorandum of Understanding (MoU) bersama Ketua Kamar Dagang dan Industri Indonesia (KADIN) Sidoarjo Drs H Ahmad Ro’id MM Ak. Penandatanganan MoU ini dihadiri Bank Perkreditan Rakyat (BPR) Delta Artha, Aksi Cepat Tanggap (ACT Sidoarjo), dan Usaha Kecil dan Menengah (UKM) Mendunia foundation. Acara ini dilakukan secara luring di ruang rapat, Gedung Kantor Pusat, Kampus 1 Umsida dan secara virtual melalui zoom meeting, Senin (28/06).

Umsida berkomitmen menumbuhkan semangat wirausaha bagi para pelaku Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) melalui kegiatan pelatihan yang dilakukan dalam bentuk pengabdian masyarakat atau abdimas. Hal serupa juga dilakukan oleh kadin Sidoarjo. Drs H Ahmad Ro’id MM Ak, Kepala Kadin Sidoarjo mengatakan jika permodalan dan pelatihan juga dilakukan oleh kadin Sidoarjo demi mendukung UMKM di wilayah ini berkembang. “Pertama kami berfokus meningkatkan dan mengembangkan Sumber Daya Manusia. Kedua adalah turut serta dalam pemberdayaan UMKM,” terangnya. Berdasarkan data Badan Pusat Statistik (BPS) Sidoarjo, ada sekitar 206.000 pelaku UMKM di daerah Sidoarjo, maka tak heran jika Sidoarjo mendapat julukan sebagai kota UKM.

Dalam sambutannya, Ro’id menyampaikan bahwa Kadin Sidoarjo dapat berjalan dengan adanya bantuan mitra kerja yang juga memberikan manfaat bagi pelaku UMKM di Sidoarjo seperti Umsida, ACT, dan UKM Mendunia.

Dalam melakukan pemberdayaan terhadap pelaku UMKM,Kadin Sidoarjo melaunching Rumah Solusi UMKM. Peluncuran Rumah Solusi memiliki tujuan untuk melakukan pendampingan (packaging, produksi, dan perizinan) terhadap permodalan dan pemasaran. Ketiga pendampingan tersebut dapat memberikan solusi dari permasalahan yang umumnya dihadapi oleh para pelaku UMKM di Sidoarjo.

Pria lulusan Universitas Airlangga Surabaya (UNAIR) ini bersyukur pemberdayaan UMKM di Sidoarjo sudah berjalan dengan lancar. “Alhamdulillah rekan – rekan mitra kerja telah membantu program – program dari Kadin. Target tahun 2021 ini adalah bisa mencapai 1000 pelaku UMKM di Sidoarjo,” tandas Ro’id.

Ia berharap, program inilah yang dilakukan Kadin untuk membantu dan menyejahterakan pelaku UMKM di Sidoarjo. Melalui penandatanganan MoU, kerjasama ini tidak hanya tinta diatas kertas, namun juga sebagai tindak lanjut yang realistis dalam pemberdayaan UMKM dan mampu meningkatkan kualitas Sumber Daya Manusia di Sidoarjo.

Ditulis : Anis Yusandita

edit : Asita Salsabila

Berita Terkini

Dr Alfan lulusa S3 cum laude
Dr Alfan Selesaikan Studi S3 dengan Predikat Cum Laude di Tengah Tugas Struktural
April 24, 2025By
Fakultas Kedokteran UMMAT dan Umsida
Fakultas Kedokteran Lahir Beriringan, UMMAT Berkunjung ke Umsida
April 23, 2025By
strategi branding lembaga oleh Umsida
Kasi Branding Umsida Beri Tips Branding Lembaga Pendidikan di Era Digital
April 23, 2025By
halalbihalal IMM Sidoarjo 4
Halalbihalal IMM Sidoarjo, Rektor Umsida Beri 5 Makna Fastabiqul Khoirot
April 22, 2025By
Seminar FKG Umsida
FKG Umsida Bersama Unair dan PDGI Sidoarjo Edukasi Deteksi Osteoporosis dengan Radiografi Panoramik
April 21, 2025By
Siap-Siap UKOM! LSP Umsida Buka Pendaftaran Periode 1 Tahun 2025
Siap-Siap UKOM! LSP Umsida Buka Pendaftaran Periode 1 Tahun 2025
April 21, 2025By
S2 pendidikan dasar Umsida
Umsida Resmi Buka S2 Pendidikan Dasar, Siapkan Pendidik Profesional
April 18, 2025By
seminar leadership fakultas kedokteran Umsida 1
Kunjungi Umsida, Ini 4 Strategi Kepemimpinan di Dunia Kedokteran Menurut Dekan FK UMS
April 14, 2025By

Riset & Inovasi

Kanker Serviks Bisa Dicegah Lebih Dini, Jangan Abaikan!
Kanker Serviks Bisa Dicegah Lebih Dini, Jangan Abaikan!
April 19, 2025By
Trichoderma, Penyelamat Tembakau dari Serangan Layu Bakteri
Trichoderma, Penyelamat Tembakau dari Serangan Layu Bakteri
April 16, 2025By
Tennis Elbow Bukan Lagi Momok, Fikes Umsida Punya Solusinya!
Tennis Elbow Bukan Lagi Momok, Fikes Umsida Punya Solusinya!
April 14, 2025By
Freon Out, Peltier In! Inovasi Umsida untuk Dunia Otomotif Ramah Lingkungan
Freon Out, Peltier In! Inovasi Umsida untuk Dunia Otomotif Ramah Lingkungan
April 10, 2025By
Jatam Bromo Tengger Semeru 3
Gandeng Jatam Bromo Tengger Semeru, Dosen Umsida Buat Program Pertanian dan Anti Stunting
March 23, 2025By

Prestasi

juara 3 Pilmapres 2025 2
Jadi Juara 3 Pilmapres PTMA, Mahasiswa Umsida Siap Lanjut ke Tingkat LLDIKTI
March 27, 2025By
Al-Qur’an Menuntunku, Anang Ma’rup Menang MHQ Asia Tenggara dan Raih Tiket ke Baitullah
Al-Qur’an Menuntunku, Anang Ma’rup Menang MHQ Asia Tenggara dan Raih Tiket ke Baitullah
March 25, 2025By
Umsida Bersinar! Cinthya Lorenza Juara 2 Taekwondo Bela Negara Cup
Umsida Bersinar! Cinthya Putri Lorenza Juara 2 Taekwondo Bela Negara Cup
March 20, 2025By
ASEAN Competition di Sabet Mahasiswa Umsida
Prestasi Gemilang! Aprilia Ayu Harumkan Umsida ke Panggung Internasional AEF 2025
March 10, 2025By
Scholarship Mastery! Alumni Umsida Sukses Gaet Dua Beasiswa dan Lanjut S3
Scholarship Mastery! Alumni Umsida Sukses Gaet Dua Beasiswa dan Lanjut S3
March 6, 2025By